7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Raja

Nam Yeon Jun tidak pernah berubah pikiran

My Dearest dibuka dengan peristiwa sejarah invasi Dinasti Qing ke Dinasti Joseon pada tahun 1636. Invasi ini menimbulkan banyak rakyat Joseon terbunuh secara sia-sia di tangan pasukan asing. Bahkan di drakor ini digambarkan bahwa para cendekiawan ikut berjuang demi keselamatan Joseon.

Nam Yeon Jun (Lee Hak Joo) merupakan salah satu cendekiawan dari Neunggun-ri. Ia secara sukarela bergabung sebagai tentara sukarela. Meski tak pandai bertarung, Nam Yeon Jun kukuh untuk ikut berperang demi menyelamatkan raja Joseon, yaitu Raja Injo (Kim Jong Tae). Kira-kira kenapa, ya?

1. Nam Yeon Jun merupakan seorang cendekiawan lulusan Sungkyunkwan. Selama studinya, ia diajari untuk rela mempertaruhkan nyawa demi negara

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

2. Saat negara ada dalam bahaya, para cendekiawan harus membayar kebaikan negara dan menjawab panggilan raja demi membantu negara

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

3. Karena Yeon Jun sudah diajari hal itu selama hidupnya, ia tidak mudah berpaling dan tetap kukuh berjuang untuk melindungi Raja Injo

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Baca Juga: 4 Konflik Menarik di Drakor My Dearest, Romansa di Tengah Peperangan

4. Menurutnya, para cendekiawan sebagai bawahan harus melindungi raja karena ia adalah akar negeri Joseon yang memengaruhi rakyat

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

5. Selain itu, karena raja dan para cendekiawan sudah dilayani rakyat, maka mereka harus membalasnya dengan melindungi rakyat itu pula

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

6. Bahkan ketika Yeon Jun mengetahui kalau tunangannya, Kyung Eun Ae (Lee Da In) berada dalam bahaya, ia tidak goyah pada pendiriannya itu

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo dan Lee Da In di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

7. Meski Yeon Jun sebenarnya juga tidak yakin kalau Joseon akan bisa mengalahkan pasukan Qing, ia tidak akan mundur apapun yang terjadi

7 Alasan Nam Yeon Jun di My Dearest Mau Mempertaruhkan Nyawa demi Rajacuplikan Lee Hak Joo di drakor My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Keteguhan Yeon Jun membuat Lee Jang Hyun (Nam Goong Min) luluh dan mau ikut berperang. Namun, alasan mereka sangat berbeda. Bisa dilihat bahwa perbedaan latar belakang membuat keputusan Yeon Jun dan Jang Hyun jadi berbeda pula, ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drakor Sageuk Berlatar Peperangan, Terbaru My Dearest

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya