10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice Phishing

Penggemar film action-comedy wajib nonton, nih!

Showbox adalah perusahaan produksi, pendanaan, dan distribusi yang memberikan landasan solid bagi para pembuat film untuk membuat konten yang menghibur penonton. Sejak didirikan pada tahun 2002, Showbox telah aktif mendukung industri perfilman Korea Selatan.

Pada tahun 2023, ada sejumlah film Korea naungan Showbox yang direncanakan rilis. Salah satunya adalah Citizen of a Kind. Kabar casting pemain sudah terdengar sejak 2020 lalu, berikut ini beberapa fakta film Citizen of a Kind beserta karakter di dalamnya.

1. Citizen of Kind adalah salah satu film yang menjadi line-up distributor Showbox tahun 2023. Sutradara Park Young Joo yang menyutradarai film ini

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice Phishingposter film Citizen of A Kind (dok. Showbox/Citizen of A Kind)

2. Film ini menceritakan Deok Hee (Ra Mi Ran), korban voice phishing yang bertekad untuk menangkap pelaku yang bukan orang sembarangan

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingRa Mi Ran (post.naver.com/씨제스)

3. Deok Hee kehilangan puluhan juta won dalam sekejap. Meskipun hanya warga biasa, Deok Hee ikut andil untuk menangkap ketua geng kriminal

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingRa Mi Ran (post.naver.com/씨제스)

4. Jae Min (Gong Myung) sebagai anggota geng kriminal itu akan menjadi informan rahasia Deok Hee. Ia sudah siap kehilangan segalanya

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingGong Myung (post.naver.com/사람엔터테인먼트)

5. Deok Hee juga dibantu oleh rekan kerjanya yakni Bong Rim (Yum Hye Ran). Bong Rim adalah teman yang membantunya secara fisik dan mental

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingYum Hye Ran (post.naver.com/ACE FACTORY)

Baca Juga: 9 Prestasi Film Korea Decision to Leave, Raih Predikat Film Terbaik

6. Ae Rim adalah adik kandung Bong Rim. Ia akan menjadi mata dan kaki yang membantu tim Deok Hee untuk menangkap ketua geng kriminal itu

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingAhn Eun Jin (instagram.com/eunjin___a)

7. Sook Ja (Jang Yoon Ju) yang tidak ragu dalam bertindak sama seperti Deok Hee akan menjadi sosok yang dapat diandalkan di tim ini

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingJang Yoon Ju (instagram.com/yoonjujang)

8. Bukan hanya Deok Hee dan kawan-kawan, detektif Park (Park Byung Eun) dari tim intelijen juga menyelidiki geng itu. Namun, ia selangkah di belakang

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingPark Byung Eun (post.naver.com/씨제스)

9. Karakter yang diperankan oleh Lee Moo Saeng adalah orang nomor satu di organisasi kriminal tersebut yang akan membahayakan tim Deok Hee

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingLee Moo Saeng (post.naver.com/에일리언컴퍼니)

10. Sung Hyuk juga akan berperan sebagai villain. Karakternya bekerja dengan karakter Lee Moo Saeng dan akan mengambil posisi itu

10 Fakta Film Citizen of a Kind, Penangkapan Voice PhishingSung Hyuk (fncent.com)

Fakta film Citizen of A Kind adalah bakal memadukan genre drama, komedi, dan aksi dalam ceritanya. Konfirmasi aktris dan aktor yang menjanjikan membuat perilisan film ini telah dinantikan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Korea Pemenang Best Film Blue Dragon Film Award 

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya