3 Scene Terbaik My Dearest Versi Nam Goong Min, Ada Favoritmu Juga?

Ada adegan yang gak diprediksi Nam Goong Min bakal jadi hits

My Dearest meraih popularitas yang besar di kalangan fans Korea. Terbukti bahwa rating drakor yang dibintangi Nam Goong Min dan Ahn Eun Jin itu perlahan mulai menanjak. Rekor tertingginya adalah 12,2 persen pada episode 10 yang menjadi akhir part 1.

Antusias penggemar membuat tim produksi memutuskan untuk mengeluarkan episode spesial sembari menunggu part dua. Pada 8 September lalu, episode spesial bertajuk My Dearest – Rewind Film dirilis. Episode spesial ini memperlihatkan proses syuting hingga wawancara dengan sutradara dan penulis serta Nam Goong Min dan Ahn Eun Jin.

Pada salah satu bagian, Nam Goong Min ditanya soal adegan terbaik di drakor My Dearest menurut pendapatnya. Sang aktor pun memilih tiga adegan berikut ini sebagai adegan terbaik. Adegan yang mana saja, ya?

Baca Juga: 7 Pertanyaan Ending My Dearest Part 1, Gil Chae Menikahi Cowok Lain?

1. Pertarungan Jang Hyun melawan prajurit Qing di dekat Pulau Ganghwa

3 Scene Terbaik My Dearest Versi Nam Goong Min, Ada Favoritmu Juga?cuplikan Nam Goong Min di drakor My Dearest (youtube.com/MBCdrama)

Adegan ikonik Lee Jang Hyun (Nam Goong Min) saat melawan belasan prajurit Qing di dekat Pulau Ganghwa ini adalah adegan terbaik pertama yang dipilih Nam Goong Min. Saat itu, Jang Hyun yang terkena virus cacar tidak gentar untuk melawan prajurit Qing demi Yoo Gil Chae (Ahn Eun Jin). Jang Hyun merasa bersalah karena menyuruh Gil Chae pergi ke Pulau Ganghwa agar ia aman.

Nam Goong Min berkata kalau kalimat yang diucapkan Jang Hyun pada adegan ini terasa keren. Kalimat yang dimaksud Nam Goong Min yaitu, "Mulai sekarang, tidak ada yang akan lewat di sini." Sang aktor sudah merasa adegan ini akan jadi adegan yang keren sejak pertama kali membaca naskahnya.

2. Saat Jang Hyun membantu Gil Chae menyeberangi sungai

3 Scene Terbaik My Dearest Versi Nam Goong Min, Ada Favoritmu Juga?cuplikan Ahn Eun Jin dan Nam Goong Min di drakor My Dearest (youtube.com/MBCdrama)

Adegan kedua yang dipilih Nam Goong Min adalah saat Jang Hyun membantu Gil Chae menyeberangi sungai. Momen ini adalah setelah mereka mulai menjalani hubungan sseom alias PDKT. Gil Chae merasa sedikit kesal karena Jang Hyun menggendong perempuan lain lebih dulu sebelum dirinya.

Nam Goong Min mengaku bahwa ia sendiri tidak menonton adegan ini karena merasa malu, terutama pada kalimat Jang Hyun yang menjawab bahwa hatinya terhadap Gil Chae berbeda dari perempuan lain. Nam Goong Min melanjutkan bahwa adegan itu bisa menjadi adegan yang indah berkat arahan sutradara dan pengeditan yang baik.

3. Perpisahan Jang Hyun dan Gil Chae sebelum pergi ke Qing

3 Scene Terbaik My Dearest Versi Nam Goong Min, Ada Favoritmu Juga?cuplikan Ahn Eun Jin dan Nam Goong Min di drakor My Dearest (youtube.com/MBCdrama)

Adegan terbaik My Dearest terakhir versi Nam Goong Min yaitu pada saat perpisahan sebelum Jang Hyun pergi ke Qing. Saat itu, Jang Hyun mengungkapkan kesungguhan hatinya pada Gil Chae. Sayangnya, Gil Chae belum bisa menerima Jang Hyun karena Yeon Jun (Lee Hak Joo) masih ada di hatinya.

Balasan Jang Hyun yang berbunyi, "Kamu sangat kejam," menjadi populer di kalangan penggemar. Kalimat itu adalah ungkapan kekecewaan Jang Hyun karena Gil Chae belum juga bisa membuka hati untuknya. Nam Goong Min mengaku kalau ia tidak menduga bahwa kalimat itu akan menjadi populer di antara penggemar My Dearest.

Sementara itu, episode spesial My Dearest belum berakhir sampai di sini, nih. Pada tanggal 15 dan 16 September 2023, akan ada episode spesial lain, yaitu My Dearest – TV Movie yang berisi adegan-adegan yang belum pernah dirilis pada siaran resminya. Nantikan episode spesial terbarunya, ya.

Baca Juga: 3 Momen di Drakor My Dearest yang Paling Menarik Menurut Ahn Eun Jin

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya