7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor Cha

Karakter Cha Jeong Suk jauh dari rasa bahagia

Doctor Cha menceritakan tentang seorang ibu rumah tangga bernama Cha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) yang meniti kembali karier yang telah lama terkubur, yakni menjadi dokter. Cha Jeong Suk pun diterima bekerja di rumah sakit sebagai dokter residen karena ada yang mengundurkan diri.

Setelah banyaknya konflik saat jadi ibu rumah tangga, Cha Jeong Suk seperti tak kehabisan persoalan ketika ia berprofesi sebagai dokter. Ini dia tujuh konflik yang harus dialami oleh Cha Jeong Suk saat dirinya jadi dokter residen di drama Doctor Cha.

1. Urusan rumah gak ada yang mau membantu

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Saat diterima bekerja di rumah sakit, betapa bahagianya Cha Jeong Suk. Meski begitu, ia tak lupa menyiapkan makanan di meja makan untuk disantap keluarganya. 

Setelah seharian bekerja, Cha Jeong Suk merasa lelah yang luar biasa. Begitu sampai di rumah, Cha Jeong Suk menemukan piring yang menumpuk di tempat pencucian piring. 

Di hari libur pun Cha Jeong Suk mengurus urusan rumah tangga, seperti menyapu, mengepel, mengurus tanaman, dan lain sebagainya. Sayangnya, suami dan anak-anaknya tak ada yang membantu dirinya.

2. Anak bungsu cemburu karena merasa kurang diperhatikan oleh sang ibu

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Cha Jeong Suk mempunyai dua anak, yakni Seo Jung Min (Song Ji Ho) dan Seo I Rang (Lee Seo Yeon). Seo I Rang yang merupakan anak kedua, begitu cemburu karena sang ibu kini telah bekerja.

Seo I Rang bahkan curhat pada rekannya yang bernama Choi Eun Seo (So A Rin). Seo I Rang bahkan sempat protes dan marah pada sang ibu. Ia iri karena kakaknya lebih mendapat perhatian lebih dari sang ibu karena hanya di rumah.

3. Berhadapan dengan cinta pertama sang suami

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCho Seung Hi (Myung Se Bin) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Cha Jeong Suk yang sudah diterima bekerja di rumah sakit. Namun, tiba-tiba secara gak sengaja ia ditempatkan di departemen yang sama dengan Choi Seung Hi (Myung Se Bin). Ia pun teringat, bahwa Choi Seung Hi merupakan cinta pertama suaminya.

Cha Jeong Suk juga merasa gak nyaman atas kecelakaan di luar nikah yang membuat Choi Seung Hi harus putus dari Seo In Ho (Kim Byung Chul) yang kini menjadi suaminya. Cha Jeong Suk pun tak henti-hentinya meminta maaf atas kejadian di masa lalu.

Baca Juga: 9 Bukti Kesabaran Cha Jeong Suk di Drakor Doctor Cha, Kelewat Sabar!

4. Gak boleh mengakui suami dan anaknya yang berada dalam satu departemen

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) dan Seo In Ho (Kim Byung Chul) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Cha Jeong Suk pun dipindahkan dari departemen Choi Seung Hi ke tempat suaminya, yakni departemen bedah. Suaminya yang gak tahu apa-apa, merasa terkejut melihat ia berada satu departemen dengan sang istri.

Seo In Ho pun mewanti-wanti untuk merahasiakan perihal hubungan suami istrinya. Begitu pula dengan anak pertamanya, Seo Jung Min. Mengikuti kemauan suaminya, begitu ditanya tentang suami oleh pimpinan saat makan bersama, Cha Jeong Suk mengatakan jika suaminya sudah meninggal.

5. Dimarahi oleh rekan kerjanya apabila kurang tanggap

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Telah lulus dari kedokteran puluhan tahun lalu, membuat Cha Jeong Suk menjadi lupa akan pelajaran yang pernah ia pelajari sebelumnya. Cha Jeong Suk pun menjadi gagap kala berhadapan dengan pasien.

Tak sampai di situ, Cha Jeong Suk juga sering mendapat omelan apabila kurang tanggap dan sulit memahami apa yang disampaikan oleh para dokter senior. Bahkan dokter yang usianya jauh lebih muda dari Cha Jeong Suk ikut berkata kasar, apabila ia membuat kesalahan.

Sebagai solusi, Cha Jeong Suk pun membagi waktu di malam hari untuk belajar. Kemudian apabila jadwal piket kosong, ia menyempatkan untuk membuka YouTube yang berkaitan dengan dunia medis.

6. Kesulitan mencari ART karena mertua yang perfeksionis

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Tak sanggup mengerjakan pekerjaan rumah secara sendiri, Cha Jeong Suk pun akhirnya mempekerjakan seorang ART. Di samping itu, Cha Jeong Suk juga sudah bekerja maka akan sulit membagi waktu untuk mengerjakan pekerjaan rumah.

Sayangnya, ART tersebut tak betah. Hal ini karena mertua Cha Jeong Suk, Kwak Ae Sim (Park Jun Keum) yang selalu mengomentari cara bekerjanya. Alhasil, Cha Jeong Suk pun kesusahan mencari ART.

7. Harus bersabar melihat Seo In Ho dekat dengan Choi Seung Hi

7 Konflik Cha Jeong Suk saat Jadi Dokter Residen di Drakor Doctor ChaCha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) di drakor Doctor Cha (instagram.com/jtbcdrama)

Saat jadi ibu rumah tangga, Cha Jeong Suk sempat menaruh kecurigaan bahwa suaminya tengah dekat dengan cinta pertamanya, yakni Choi Seung Hi. Mengejutkannya lagi, Choi Seung Hi bahkan bekerja di rumah sakit yang sama dengan sang suami.

Cha Jeong Suk pun memergoki suaminya berdua dengan Choi Seung Hi. Melihat hal tersebut, Cha Jeong Suk langsung pingsan. Padahal saat itu ia lagi berhadapan dengan pasien yang sekarat.

Begitu berlikunya persoalan yang dialami oleh Cha Jeong Suk. Setelah diterima bekerja, Cha Jeong Suk belum mendapatkan kebahagiaan. Lantas, bagaimanakah kisah Cha Jeong Suk selanjutnya? Kamu bisa menyaksikan kisah Dokter Cha di JTBC maupun Netflix.

Baca Juga: 5 Realita Pernikahan dari Drakor Doctor Cha yang Relate Banget

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya