Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua Tahu

Salah satunya adalah mendapat omongan negatif

Daily Dose of Sunshine telah tayang di Netflix pada Jumat (3/11/2023). Drakor ini menyorot kisah perawat Jung Da Eun (Park Bo Young) yang bertemu dengan para pasien mental illness di Rumah Sakit Universitas Myungshin. Tentunya, ada proses saat mereka menuju pulih.

Meskipun tayangan ini bersifat fiktif, penonton jadi tahu seperti apa perasaan penderita mental illness. Berikut ulasan singkat mengenai apa yang dirasakan oleh mereka.

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Penderita melihat pemandangan yang aneh setiap penyakit tersebut menyerang

Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua TahuSong Yu Chan (Jang Dong Yoon) di drakor Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Saat kambuh, setiap pasien berbeda-beda dalam melihat sesuatu. Mereka seperti tak dapat membedakan mana yang nyata maupun tidak. Jika tidak sadar, mereka pingsan atau justru menyakiti dirinya.

Pada kasus Song Yu Chan (Jang Do Yoon) yang menderita serangan panik, tiba-tiba saja ada air keluar dari kakinya. Lambat laun, air tersebut menjadi banjir dan membuat dirinya sesak. Begitu sadar, ia langsung bergegas menuju ke jendela untuk menghirup udara.

Lalu ada lagi Choi Jun Gi (Kim Dae Go) yang belum lama anaknya meninggal tiba-tiba saja harus menyaksikan istrinya gantung diri. Ia mengalami gangguan stres pasca trauma. Saat menyendiri, ia berkaca ada bulatan yang bergerak di lehernya. Dengan cepat, ia pergi ke dapur mengambil sumpit untuk menusuk bulatan tersebut. Alhasil, ia mengalami pendarahan hebat.

2. Penderita yang berhasil sembuh mendapat cibiran di tengah masyarakat

Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua TahuJung Da Eun (Park Bo Young) di drakor Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Penderita penyakit kejiwaan acapkali mendapat cercaan dari orang-orang yang masih awam. Mereka berpikir penderita tersebut harus diasingkan agar tak mengganggu orang di sekitarnya, sebagai contoh pada adik dari kepala perawat Song Hyo Jin (Lee Jung Eun).

Song Hyo Jin yang menempati apartemen baru meminta izin kepada para tetangga bahwa sang adik mempunyai mental illness. Tanggapan yang diberikan oleh mereka adalah meminta Song Hyo Jin supaya menjaga adiknya untuk tak keluar rumah. Mereka khawatir adik Song Hyo Jin mengganggu kenyamanan di lingkungan sekitar apartemen.

Kemudian, Jung Da Eun yang berhasil sembuh setelah mengalami amnesia disosiatif juga mendapat gunjingan dari pengunjung rumah sakit. Mereka ingin Jung Da Eun dipecat karena khawatir jika nantinya kambuh. Untung saja, orang-orang terdekat memberi dukungan agar Jung Da Eun dapat berdiri tegak.

Baca Juga: 11 Penyebab Kesehatan Mental Terganggu di Daily Dose of Sunshine

3. Meski sudah pulih, penyakit tersebut bisa saja datang lagi

Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua TahuSong Yu Chan (Jang Dong Yoon) di drakor Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Penyakit kejiwaan ini bisa datang dan pergi tergantung bagaimana cara menanggapi masalah yang ada. Pada kasus Kim Seon Woo, ia telah dinyatakan pulih dari skizofrenia. Ia sudah bisa membedakan mana khayalan maupun realita.

Ia masih ada keinginan untuk tes CPNS setelah tujuh kali gagal. Tiba-tiba saja, ia merasa putus asa dan gak berguna. Ia pun lari ke atap gedung. Ia kembali melihat naga seperti dalam permainan yang biasa dimainkan. Begitu ia ikut naga tersebut, berakhir pula nyawanya.

Berbeda dengan Song Yu Chan, ia justru berusaha untuk menyelamatkan dirinya. Setelah sembuh dari sakit, ia diterima bekerja di perusahaan. Siapa sangka, ia bertemu dengan atasan yang sering menyuruhnya tanpa henti.

Serangan paniknya sempat kambuh saat diteror dengan pekerjaan. Keesokan harinya, ia berani speak up untuk pulang sesuai dengan peraturan undang-undang tenaga kerja. Atasannya pun tak berkutik dan membiarkan Song Yu Chan pulang.

4. Penderita terkadang tak ingin ditemui karena malu

Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua TahuJung Da Eun (Park Bo Young) di drakor Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Jung Da Eun yang berniat bunuh diri akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Haenam. Harga dirinya jatuh karena pekerjaannya sebagai perawat di bangsal psikiatri bisa terkena penyakit kejiwaan. Saat Dong Go Yun (Yeon Woo Jin) tak sengaja bertemu, Jung Da Eun langsung menghindar karena malu.

Ia sempat ngotot kepada dokter, bahwa dirinya hanya stres biasa karena gak makan. Berbagai alasan yang terlontar dari mulut Jung Da Eun, tak membuat sang dokter bergeming. Jung Da Eun selalu membuang obat karena dirinya masih denial akan keadaannya yang baik-baik saja.

5. Penderita merasa tak ada yang mendengarnya

Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua TahuJung Da Eun (Park Bo Young) di drakor Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Penderita mental illness cenderung menyendiri dan merasa gak ada yang peduli padanya. Apa yang ingin mereka sampaikan terkadang dikomunikasikan melalui amukan. Oleh karena itu, mereka butuh pendengar gak hanya dengan telinga tetapi juga dari hati.

Penyakit kejiwaan ini sangat sulit dideteksi karena gak tampak oleh mata. Gak hanya itu, penyakit ini juga menyerang siapa saja tanpa mengenal usia, jenis kelamin, bahkan status sosial. Daily Dose of Sunshine merupakan sindiran halus bagi penonton yang terlalu menghakimi penderita mental illness.

Baca Juga: 7 Karakter Perawat Psikiatri di Drakor Daily Dose of Sunshine 

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya