10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek Berdebar

Karakter cowok green flag di drakor bulan Oktober

Karakter drakor yang selalu disukai oleh penonton adalah cowok-cowok green flag. Sikapnya yang manis, gentleman, dan menghormati perempuan bakal mencuri simpati. Salah satu karakter drakor yang memenuhi kriteria tersebut adalah Lee Won Jun (Yang Se Jong) dari drakor Doona!.

Secara akademis, Lee Won Jun termasuk cowok cerdas. Gak hanya itu, ia juga dinilai memiliki kecerdasan emosi. Sikap-sikap baiknya ini membuat Lee Doona (Suzy) kepincut. Lantas, sikap baik seperti apa saja yang ditunjukkan oleh karakter Lee Won Jun di drakor Doona!? Berikut ulasan singkatnya.

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Lee Won Jun sadar dirinya berasal dari keluarga biasa. Ia gak malu kerja part time sebagai pelayan kafe dan petugas kebersihan taman hiburan

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

2. Meski jadwalnya cukup padat, ia tak lupa menyempatkan diri untuk beres-beres rumah. Bahkan, ia masih sempat masak untuk teman-temannya

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

3. Di mata teman-temannya, Lee Won Jun adalah sosok yang bisa diandalkan. Begitu pula di keluarganya, ia membantu sang ibu merawat adiknya yang sakit

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

4. Gak hanya kepada orang terdekatnya, Lee Won Jun juga sayang sama hewan terlantar. Ia tak lupa memberi makan kucing liar di sekitar kost

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

5. Ia juga jujur akan perasaannya. Apabila menyukai seseorang, ia akan bilang. Jika tidak, ia akan menolak, minta maaf, dan masih mau berteman

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) dan Ha Young (Kim Jin Ju) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

Baca Juga: 5 Perbedaan Jalan Karier Suzy di Real Life vs di Drakor Doona!

6. Rasa kepeduliannya juga tinggi. Waktu pertama kali Doona pingsan, ia mengaku sebagai walinya dan memastikan kondisi kesehatannya pada dokter

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Doo Na (Suzy) dan Lee Won Joon (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

7. Won Jun pandai memahami emosi orang lain. Saat Doona sedih, ia langsung mengajak pergi ke boneka capit dan Whac A Mole. Sederhana, tapi berarti

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Doo Na (Suzy) dan Lee Won Joon (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

8. Saat dirinya terpaksa pisah dengan Doona, ia gak melakukan pelarian yang berdampak buruk, seperti merokok. Ia justru menyibukkan diri bermain basket

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

9. Lee Won Jun gak egois. Ia memikirkan karier Doona sebagai idol. Ia berharap Doona meneruskan apa yang menjadi impiannya

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Doo Na (Suzy) dan Lee Won Joon (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

10. Lee Won Jun yang punya karakter lembut tak pernah mengumpat saat kesal atau marah. Ia selalu mengutarakan pikirannya dengan sopan

10 Sikap Baik Lee Won Jun di Drakor Doona!, Bikin Cewek BerdebarLee Won Jun (Yang Se Jong) di drakor Doona! (instagram.com/netflixkcontent)

Drakor dengan panjang sembilan episode ini mengajak kamu melihat bagaimana baiknya Lee Won Jun. Beberapa penonton pun sampai dibuat meleyot karena sikap baiknya. Yuk, tunggu apalagi! Buruan nonton drakor Doona! di Netflix, ya.

Baca Juga: 4 Hal Berharga yang Diajarkan Won Jun pada Doo Na di Drakor Doona!

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya