Jadwal Tayang Salon Drip Episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon

Episodenya sudah dinantikan fans Lovely Runner!

Drama Lovely Runner sukses menggaet banyak penggemar lewat chemistry Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok. Demam drama ini membuat fans menjodoh-jodohkan mereka dan berharap bisa melihat pasangan on screen ini lebih lama, misalnya lewat variety show.

Byeon Woo Seok sudah muncul sendirian di Running Man dan Yoo Quiz on the Block. Aktor yang tengah naik daun tersebut pun akhirnya tampil bersama Kim Hye Yoon di program Salon Drip 2. Kapan tayang dan di mana bisa menonton acaranya, ya?

1. Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok menjadi bintang tamu di Salon Drip 2

https://www.youtube.com/embed/qhSdAshIpbw

Sudah dinantikan, Kim Hye Yoon akhirnya tampil bersama Byeon Woo Seok di Salon Drip 2. Program tersebut merupakan acara milik komedian Jang Do Yeon dan terkenal sebagai talkshow yang menghibur.

Bak menggoda para penggemar, tim produksi pun merilis teaser di kanal YouTube resmi mereka pada Kamis (23/5/2024). Baru cuplikan, potongan video dari teaser tersebut langsung viral di media sosial.

2. Teaser Salon Drip 2 episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon bikin heboh

Jadwal Tayang Salon Drip Episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yooncuplikan Salon Drip 2 episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon (youtube.com/TEO_universe)

Seperti yang sudah diduga, reaksi dari penggemar Lovely Runner meledak-ledak. Bahkan, video pendek berdurasi kurang dari satu menit ini langsung menempati posisi pertama di trending YouTube Korea.

Pratinjau saat Jang Do Yeon menanyakan dugaan hubungan asmara Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon juga tersebar di media sosial. Nama kedua aktor ini juga sempat trending di X sejak teaser ini dirilis.

3. Jadwal tayang Salon Drip 2 episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon

Jadwal Tayang Salon Drip Episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yooncuplikan Salon Drip 2 episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon (youtube.com/TEO_universe)

Buat kamu yang sudah menantikan episode ini, kamu bisa memantau kanal YouTube TEO Universe. Rencananya, Salon Drip 2 episode Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon akan tayang pada Senin (27/5/2024) pukul 16.00 WIB.

Namun, kamu harus bersabar sedikit, karena biasanya subtitle Indonesia atau Inggris baru tersedia beberapa jam kemudian. Nah, udah pasang alarm biar gak ketinggalan nonton Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon di Salon Drip 2?

Baca Juga: Curhat Byeon Woo Seok soal Masa sebelum Tenar, Dipecat pas Baca Naskah

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya