5 Nasib Akhir Karakter Mask Girl, Semua Tokoh Utama Tewas?

Setelah operasi plastik, bagaimana nasib Mo Mi Mask Girl?

Drama Korea Mask Girl telah dirilis pada Jumat (18/8/2023) di Netflix. Memiliki tiga aktris untuk memerankan satu tokoh yang sama, drama ini sukses membuat penonton penasaran.

Selain itu, alur kisahnya pun menarik dengan sederet konflik yang ada. Setelah melewati kumpulan masalah, bagaimana ya nasib akhir para tokoh utamanya? Baca selengkapnya di bawah ini!

1. Kim Mo Mi

5 Nasib Akhir Karakter Mask Girl, Semua Tokoh Utama Tewas?Kolase Poster Drakor Mask Girl (instagram.com/netflixkr)

Setelah dijadikan tersangka pembunuhan, Kim Mo Mi pun ditangkap. Saat mengetahui anaknya dalam bahaya, Mo Mi menggunakan alasan transplantasi ginjal untuk anak ketua geng penjara agar bisa keluar dari penjara.

Namun, sayangnya Mo Mi tewas tertembak oleh Kim Kyung Ja yang sudah menyimpan dendam kepadanya. Keinginannya untuk dicintai banyak orang pun tak pernah terwujud.

2. Ju Oh Nam

5 Nasib Akhir Karakter Mask Girl, Semua Tokoh Utama Tewas?still cut Mask Girl (instagram.com/netflixkr)

Ju Oh Nam yang terobsesi dengan Mask Girl mengetahui jika idolanya adalah Kim Mo Mi. Gelap mata, Ju Oh Nam kemudian memerkosa Mo Mi yang kala itu sudah melakukan operasi plastik.

Demi bertahan hidup, Mo Mi akhirnya membunuh Ju Oh Nam. Mayatnya sempat disembunyikan sebelum akhirnya ditemukan polisi.

Baca Juga: Pertanyaan Ending Mask Girl, Kim Kyung Ja Gak Tahu Kim Mi Mo Cucunya?

3. Kim Kyung Ja

5 Nasib Akhir Karakter Mask Girl, Semua Tokoh Utama Tewas?cuplikan drama Korea Mask Girl (dok. Netflix/ Mask Girl)

Kim Kyung Ja memutuskan untuk menggunakan semua hartanya demi membalas dendam kematian Ju Oh Nam. Kyung Ja pun sampai melakukan operasi plastik agar wajahnya tidak dikenali oleh ibu Mo Mi.

Menculik Mi Mo, anak Mo Mi, Kyung Ja berakhir tewas di tangan polisi dengan tertembak di kepala. Meski begitu, dendamnya sudah terbalaskan setelah berhasil menembak Mo Mi.

4. Kim Chun Ae

5 Nasib Akhir Karakter Mask Girl, Semua Tokoh Utama Tewas?cuplikan Mask Girl (instagram.com/andmarq_offcial)

Sempat dikira musuh Mo Mi, ternyata Chun Ae merupakan sahabat terdekat Mask Girl. Keduanya membunuh Phillip alias Choi Bu Yong dengan mencekiknya.

Saat akan membuang mayat Bu Yong, Chun Ae tewas di tangan Kyung Ja. Pistolnya tak sengaja tertembak ke arahnya dan mayatnya ditenggelamkan bersama mobil Kyung Ja.

Anjingnya, Ping Ping, akhirnya dibawa oleh Mo Mi. Namun, akhirnya Ping Ping dirawat oleh ibu Mo Mi setelah Mask Girl tertangkap.

5. Kim Mi Mo

5 Nasib Akhir Karakter Mask Girl, Semua Tokoh Utama Tewas?cuplikan drama Mask Girl (twitter.com/geumcine)

Kim Mi Mo sendiri merupakan anak dari Mo Mi dan Ju Oh Nam. Setelah dilahirkan, Mi Mo dititipkan bersama dengan Ping Ping kepada ibunda Mo Mi.

Tanpa disadari, Mi Mo sudah didekati oleh Kyung Ja sejak kecil. Dirinya kemudian diculik oleh sang nenek dan berakhir diselamatkan Mo Mi.

Mi Mo pun kini tinggal sendirian dan masih bersekolah. Namun, kini Mi Mo hidup seperti anak pada umumnya dan berteman baik dengan Ye Chun. Orang tua sahabatnya di sekolah itu pun menjadi walinya untuk sementara waktu.

Penonton cukup menyayangkan kisah tragis Kim Mo Mi dan Kim Chun Ae. Kalau menurutmu, tujuh episode hingga ending yang disajikan ini sukses bikin nyesek gak, nih?

Baca Juga: 7 Potret Perbandingan Tokoh Mask Girl Versi Webtoon dan Drama, Mirip?

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya