Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

G-Dragon dan Jung Hyung Don akan Main Variety Show Baru, Tayang 2025

G-Dragon (instagram.com/xxxibgdrgn) // Jung Hyung Don (dok.Allkpop)

G-Dragon dan Jung Hyung Don akan reuni dalam sebuah variety show baru. Belum banyak yang bisa diungkap, tetapi saat ini, judul sementara dari variety show tersebut adalah GD and Friends atau Good Day. 

Kira-kira akan seperti apa kolaborasi legendaris G-Dragon dan Jung Hyung Don nantinya? Simak informasinya di bawah ini!

1. Konfirmasi keterlibatan G-Dargon dan Jung Hyung Don di variety show GD and Friends

Jung Hyung Don (dok.Allkpop)

Dilansir Allkpop, PD Kim Tae Ho mengonfirmasi kabar tentang variety show terbarunya kepada OSEN. Dalam wawancara tersebut, sang PD menyebut, banyak penggemar yang rindu dengan tingkah duo G-Dragon dan Jung Hyung Don.

"Banyak penggemar yang menantikan ini, jadi kami memutuskan untuk mempertemukan G-Dragon dan Jung Hyung Don kembali. Namun, karena kami masih dalam tahap awal syuting, kami berencana untuk membagikan lebih banyak detailnya secara resmi di lain waktu," ucapnya pada Rabu (11/12/2024).

2. Perkiraan jadwal tayang GD and Friends

G-Dragon (instagram.com/xxxibgdrgn) // Jung Hyung Don (dok.Allkpop)

Varierty show dengan judul sementara GD and Friends ini direncanakan selesai syuting pada Januari 2025. Informasi selanjutnya menjelaskan GD and Friends akan tayang di MBC pada tahun 2025. Meski begitu, belum ada kepastian terkait tanggalnya.

"PD Kim Tae Ho saat ini sedang mempersiapkan program baru bersama G-Dragon dan Jung Hyung Dong yang direncanakan tayang tahun depan," kata perwakilan TEO, perusahaan produksi yang didirikan Kim Tae Ho.

3. GD and Friends ajang reuni G-Dragon dan Jung Hyung Don

G-Dragon (instagram.com/xxxibgdrgn)

Banyak penggemar yang tak sabar menyaksikan GD and Friends. Sebab, variety show ini kembali menyatukan pasangan ikonik, G-Dragon dan Jung Hyung Don, setelah Infinite Challenge sekitar 2013 lalu. Berkat chemistry yang kuat, G-Dragon dan Jung Hyung Don mendapatkan Penghargaan Pasangan Terbaik di MBC Entertainment Awards 2013.

Namun, hingga artikel ini ditulis, belum diketahui apakah Jung Hyung Don akan menjadi member tetap atau tamu saja. Yang pasti, banyak penggemar menyambut baik proyek ini. Jadi gak sabar, deh!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Zahrotustianah
Erfah Nanda
Zahrotustianah
EditorZahrotustianah
Follow Us