5 KDrama yang Bikin Penonton Merasa Putus Asa Berharap Happy Ending

Ada Twenty-Five, Twenty-One yang bikin ngamuk penonton

Siapa sih yang gak mau drama favoritnya happy ending? Walaupun hanya drama, akhir kisah yang menyenangkan tentu membuat penontonnya ikut merasa senang.

Sayangnya, drama Korea berikut ini sudah ngasih tanda-tanda akan berakhir sad ending sejak awal episode. Tanda-tanda inilah yang justru bikin frustasi penonton yang mengharapkan happy ending. Pokoknya sampai menit-menit terakhir drama itu tamat, penonton terus optimis drama itu berakhir happy ending.

Lalu drama mana aja sih yang bikin penonton sampai merasa putus asa karena mengharapkan happy ending? Ini dia list-nya!

Baca Juga: Tamat, 9 Potret Akrab Geng Lima Sekawan Twenty Five, Twenty One

1. Twenty-Five, Twenty-One

https://www.youtube.com/embed/n7F8o-SoK8s

Menceritakan kehidupan anak muda yang berjuang meraih mimpi membuat penonton berekspektasi kalau drama ini akan bergenre ringan. Apalagi trailer yang dirilis tvN ini bernuansa ceria dengan tone yang menyegarkan. Pastinya pada berharap merasakan healing setelah nonton ini.

Namun semua itu runtuh bahkan sejak episode pertama. Penonton dibuat overthinking dengan anak Na Hee Do (Kim Tae Ri) yang bernama Kim Min Chae (Choi Myung Bin). Masalahnya anaknya bermarga Kim, marga yang berbeda dengan Back Yijin (Nam Joo Hyuk).

Karena hal ini, penonton banyak yang berteori apa yang terjadi dengan hubungan Back Yijin dengan Na Hee Do. Mulai dari Back Yijin mati, Back Yijin ganti nama jadi Kim, dan teori lainnya. Banyaknya teori ini membuat tvN sampai bikin pernyataan kalau Na Hee Do dan Back Yijin gak akan end game alias putus.

Namun karena penonton masih optimis happy ending. Mereka masih menunggu sampai akhir episode berharap mereka bisa happy ending. Sayangnya, hubungan Na Hee Do dan Back Yijin tetap berakhir di last episode.

2. Snowdrop (2021)

https://www.youtube.com/embed/QeTR6bPfLNY

Mengambil tema tahun 1980-an yang mana menceritakan masa pemberontakan aktivis mahasiswa, bikin penonton gak berharap banyak akan berakhir happy ending mengingat drama lainnya, Youth of May berakhir sad ending saat menceritakan hal yang sama.

Namun karena chemistry yang manis antara Ji Soo dan Jung Hae In, siapa sih yang gak berharap mereka berlayar. Apalagi di sosial media bertebaran sebuah foto Jung Hae In yang berdiri di samping wedding dress yang dipajang. Banyak yang mengira kalau Ji Soo dan Jung Hae In akan menikah di dramanya.

Sayangnya teori optimis penonton langsung dipatahkan dengan karakter Jung Hae In, Im Soo Hoo mati tragis. Gara-gara ini, penonton jadi protes karena berpikir mungkin saja ending-nya diubah mengingat banyak kontroversi sebelum drama ini tayang.

Baca Juga: 10 Meme Kocak Netizen Emosi sama Ending Twenty Five, Twenty One

3. The Red Sleeve (2021)

https://www.youtube.com/embed/Qf8zQjmL0dk

Karena mengambil dari latar sejarah asli, penonton pun mulai mencari tahu bagaimana akhir kisah Sung Deok Im dan Raja Jeong Jo di dunia nyata. Sayangnya, akhir kisah cinta mereka begitu tragis.

Walaupun tahu berakhir tragedi, penonton masih tetap menontonnya. Apalagi banyak adegan komedi yang bikin ngakak pada awal-awal episode. Interaksi Lee Se Young dan Lee Jun Ho juga sangat lucu.

Semakin mendekati episode akhir, penonton semakin takut dengan akhir kisah mereka di drama. Sebab mereka tahu kalau di cerita aslinya itu sad ending. Makanya mereka berharap cerita dramanya berakhir sampai mereka menikah saja. Soalnya kalau dilanjut, kisah tragedi itulah dimulai. Sayangnya, drama The Red Sleeve ini benar-benar menceritakan sampai akhir kisah tragedi mereka.

4. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

https://www.youtube.com/embed/8Z_Rs3Ewp_U

Gak jauh berbeda dengan Twenty Five Twenty One, drama Moon Lovers juga pada awalnya menghadirkan nuansa ceria bahkan sampai bikin ngakak penontonnya. Contohnya kaya hubungan bak kakak adik Hae Soo (IU) dengan Wang Eun (Baekhyun) yang selalu berantem ini sangat berkesan di benak penonton.

Namun karena pada dasarnya bertema keluarga kerajaan, maka gak akan jauh-jauh dari intrik politik perebutan kekuasaan. Drama yang awalnya ceria ini pun semakin lama menjadi semakin suram. Hal ini bikin penonton takut akan berakhir sad ending.

Sayangnya yang ditakutkan penonton pun terjadi. Malah ending-nya semakin tak terduga karena Hae Soo cintanya sama siapa tapi nikahnya malah sama orang lain.

5. Voice 3 (2019)

https://www.youtube.com/embed/uUDpl-OpMYw

Chemistry yang kuat antara Kang Kwon Jo (Lee Ha Na) dan Do Kang Woo (Lee Jin Wook) bikin banyak penonton yang nge-ship mereka. Namun penonton harus sadar karena ini drama yang tayang di OCN, yang mana jarang banget menghadirkan romance.

Tapi seenggaknya, penonton berharap mereka mendapat akhir yang bahagia dengan Do Kang Woo yang bisa menyelesaikan masalah kehidupannya. Sehingga dia dan Kang Kwon Joo bisa jadi partner lagi di tim golden time.

Namun drama Voice 3 justru memberikan ending yang plot twist dengan menampilkan kematian Do Kang Woo. Banyak penonton yang merasa hancur karena Do Kang Woo dan Kang Kwon Joo gak bisa kembali bersama.

Drama yang happy ending memang menyenangkan, namun drama yang sad ending justru lebih membekas. Walaupun kita sebagai penonton terus optimis mengharapkan happy ending, tapi keputusan itu tetap di tangan penulis dramanya. Jadi kalau ending-nya gak sesuai harapan kamu, jangan kecewa ya.

Baca Juga: Ending 2521 Bikin Geregetan, Twenty Five, Twenty One Eps 16 Trending

Essi Rosilawati Photo Verified Writer Essi Rosilawati

“If you're overthinking, write. If you're underthinking, read.” – Mike Crittenden.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya