7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteri

Ada Night Has Come yang mendebarkan!

Drama dengan latar sekolah menjadi salah satu drama yang cukup diminati. Beberapa drama bertema sekolah menyajikan cerita romansa antar siswa, lika-liku kehidupan sekolah, hingga menyelipkan berbagai motivasi untuk mengejar impian.

Cerita yang mengangkat kisah anak sekolah juga memiliki alur dan konflik yang ringan sehingga penonton dapat memahami dengan baik maksud maupun pesan yang disampaikan. Namun, drama Korea juga memadukan cerita anak sekolah tersebut dengan unsur thriller, fantasi, hingga misteri.

Dalam drama bertema sekolah yang dipadukan dengan misteri akan melibatkan para tokoh siswanya dalam pemecahan misteri. Berikut ini ada tujuh drama Korea dengan tokoh pelajar yang berusaha memecahkan sebuah misteri di kehidupan sekolahnya. Siap-siap untuk tambahkan ke watchlist, ya!

1. Schoolgirl Detective (2014)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama Schoolgirl Detectives (dok.JTBC/ Schoolgirl Detectives)

Schoolgirl Detective mengisahkan sekelompok pelajar yang membentuk klub detektif di sekolahnya, Seonam's Girl High School. Klub detektif tersebut dipimpin oleh Yoon Mi Doo (Kang Min Ah) dan beranggotakan Ahn Chae Yool (Jin Ji Hee), Lee Yee Hee (Hyeri), Kim Ha Jae (Lee Min Ji), dan Choi Sung Yoon (Stephanie Lee).

Klub detektif tersebut dibentuk kelima siswi tersebut untuk memecahkan masalah di sekitar mereka. Namun semakin lama kasus yang mereka terima menjadi lebih sulit dan penuh misteri. Secara tidak terduga, mereka harus terlibat pada kasus berat seperti intimidasi, aborsi, hingga bunuh diri yang melibatkan pegawai dan siswa di sekolah mereka.

2. Solomon's Perjury (2016)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama Solomon's Perjury (dok.JTBC/ Solomon's Perjury)

Solomon's Perjury mengisahkan seorang siswi bernama Ko Seo Yeon (Kim Hyun Soo) bersama teman-temannya menyelediki kebenaran di balik kematian siswa Lee So Woo (Seo Young Joo) yang juga rekan sekelasnya. Kejadian berawal dari Seo Yeon yang menemukan So Woo tewas di halaman sekolah.

Ketika polisi sudah menyimpulkan bahwa kematiannya disebabkan oleh bunuh diri, sebuah surat anonim diterima oleh Seo Yeon. Surat tersebut berisikan keterangan seorang saksi yang menyebutkan jika So Woo tewas karena dibunuh oleh siswa Choi Woo Hyuk (Baek Chul Min). Karena surat tersebut serta rasa tak puas terhadap pemikiran orang dewasa mendorong Seo Yeon bersama teman-temannya menyelidiki sendiri kasus yang menewaskan So Woo.

3. Blue Birthday (2021)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama Blue Birthday (instagram.com/playlist_studio)

Selanjutnya ada web drama Blue Birthday yang menggaet Yeri Red Velvet dan Hongseok PENTAGON sebagai pemeran utamanya. Drama ini menyajikan kisah Oh Ha Rin (Yeri Red Velvet), seorang siswi yang rela melakukan perjalanan waktu demi mengungkap misteri kematian cinta pertamanya.

Oh Ha Rin mulai melintasi waktu setelah melihat foto-foto misterius yang ditinggalkan oleh Ji Seo Jun (Hongseok PENTAGON). Ji Seo Jun adalah sahabat sekaligus teman masa kecilnya yang meninggal bunuh diri di hari ulang tahun Oh Ha Rin. Dengan kesempatan kembali ke masa lalu, Oh Ha Rin berusaha mengungkap alasan sahabatnya tersebut memilih untuk mengakhiri hidupnya.

4. The Great Shaman Ga Doo Shim (2021)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama The Great Shaman Ga Doo Shim (instagram.com/kakaotv.official)

The Great Shaman Ga Doo Shim merupakan drama yang memadukan misteri dengan horor dalam ceritanya. Drama ini mengisahkan Ga Doo Shim (Kim Sae Ron), seorang siswi yang merupakan keturunan cenayang dan menerima banyak ejekan karena statusnya. Di sekolah barunya, Ga Doo Shim mendapati misteri aneh dimana setiap siswa yang berada di peringkat terakhir akan tewas.

Merasa bahwa kejadian tersebut tidak masuk akal, Ga Doo Shim memutuskan untuk menyelidikanya. Ga Doo Shim dibantu oleh Na Woo Soo (Nam Da Reum), seorang siswa cerdas yang selalu menempati peringkat pertama di sekolahnya. Percaya bahwa ada roh jahat yang terlibat, Ga Doo Shim memanfaatkan kemampuan cenayangnya dalam memecahkan misteri tersebut.

Baca Juga: 9 Karakter Drakor Maestra: The Strings of Truth, Drakor Baru tvN

5. Revenge of Others (2022)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama Revenge of Others (dok.Disney+/Revenge of Others)

Revenge of Others menawarkan kisah yang berfokus pada perjuangan Ok Chan Mi (Shin Ye Eun), seorang siswi SMA yang berusaha mengungkap misteri kematian saudara kembarnya, Park Won Seok (Kang Yul). Meski merupakan saudara kandung, keduanya hidup terpisah karena Park Won Seok diadopsi oleh orang lain. Kendati demikian, keduanya tetap aktif berkomunikasi.

Kematian Park Won Seok disimpulkan menjadi kasus bunuh diri. Namun, Chan Mi tak memercayainya sebab pada hari kejadian dirinya sedang melakukan video call dengan Won Seok. Pada saat itulah seseorang datang menemui Won Seok, dan Chan Mi menjadi saksi bahwa kematian saudaranya bukan karena bunuh diri. Perjuangan Chan Mi memecahkan misteri tersebut dibantu oleh Ji Su Heon (Solomon Park).

6. Bitch X Rich (2023)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama Bitch X Rich (instagram.com/wavve.official)

Bitch X Rich merupakan drama thriller sekaligus misteri yang mengisahkan kehidupan para siswa di sekolah elit SMA International Cheongnam. Cerita bermula ketika seorang siswi bernama Kim Hye In (Lee Eun Saem) yang berasal dari keluarga miskin menjadi saksi utama atas kasus pembunuhan seorang siswi SMA.

Akibatnya, Hye In pindah ke sekolah SMA International Cheongnam yang merupakan sekolah bergengsi kelas atas. Di sekolah barunya, Hye In bertemu Baek Je Na (Yeri Red Velvet) yang merupakan tersangka utama kasus pembunuhan. Keduanya pun saling bersaing dan beradu mental yang tak kenal main. Hye In dibantu oleh Lee So Mang (Yoo Jung Ho) juga akan mengungkap berbagai misteri di balik kasus pembunuhan serta sekolah elit tersebut.

7. Night Has Come (2023)

7 Drakor tentang Kisah Pelajar yang Memecahkan Misteriposter drama Night Has Come (instagram.com/uplus_mobiletv)

Terbaru ada drama Night Has Come yang mengisahkan perjuangan para siswa SMA Yooil dalam memecahkan misteri yang mempertaruhkan nyawa mereka. Cerita bermula ketika rombongan siswa SMA Yooil melakukan karyawisata setelah pelaksanaan ujian tengah semester. Setibanya di pusat retret, siswa bernama Lee Yoon Seo (Lee Jae In) telah merasakan nuansa tak mengenakkan.

Kejadian buruk mulai menimpa rombongan siswa tersebut setelah sebuah aplikasi misterius terpasang di ponsel mereka. Rombongan siswa tersebut dipaksa memainkan permainan mafia dengan mempertaruhkan hidupnya. Mulanya dianggap enteng, namun ketegangan dirasakan para siswa setelah seorang rekannya tewas mengenaskan sesaat setelah mereka memilih siswa tersebut untuk dieksekusi.

Night Has Come merupakan drama yang juga dibintangi oleh Kim Woo Seok dan Choi Ye Bin. Akankah mereka dapat selamat dari permainan mafia yang mempertaruhkan nyawa tersebut?

Masa remaja atau sekolah umumnya menjadi masa yang membahagiakan dan menyenangkan untuk para remaja. Namun, pada keenam drama di atas, para pelajar harus merasakan tantangan tak biasa yang melibatkan emosi, fisik, mental, hingga nyawa sebagai taruhannya. Apa kalian tertarik untuk menonton salah satu drama di atas?

Baca Juga: 12 Agensi yang Menaungi Para Pemeran Drakor Welcome to Samdalri

Etik Khoiriyah Photo Verified Writer Etik Khoiriyah

Just do it uf you want~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya