7 Fakta Keluarga Hong Eun Jo di To My Beloved Thief

Hong Eun Jo (Nam Ji Hyun) merupakan karakter utama di drakor To My Beloved Thief. Ayahnya merupakan bangsawan, tapi ia memakai baju sederhana. Ia juga bekerja sebagai tabib meski rumah ayahnya besar.
Dalam drakor ini, latar belakang dan kisah keluarga Hong Eun Jo berbeda dari anak bangsawan lain. Hal ini yang menjadi salah satu penghambat bagi hubungannya dengan Yi Yeol (Moon Sang Min). Apa saja fakta tentang keluarga Hong Eun Jo? Yuk, simak!
1. Hong Eun Jo dikisahkan sebagai anak kedua sekaligus bungsu. Ia memiliki seorang kakak laki-laki bernama Hong Dae Il, tapi beda ibu

2. Ayah kakak beradik ini adalah Hong Min Jik yang berasal dari keluarga bangsawan. Ia adalah cendekiawan dan mantan Menteri Perang

3. Ibu Hong Dae Eil juga merupakan bangsawan. Sementara itu, ibu Hong Eun Jo dari kelas sosial budak yang jadi pelayan di rumah keluarga Hong

4. Meski ayah mereka sama, Hong Dae Il dan Hong Eun Jo punya sifat hingga tingkat kecerdasan berbeda. Hong Eun Jo lebih pintar dan bijaksana

5. Hong Dae Il sering kekanak-kanakan dan mengatakan hal-hal kejam. Ia juga kerap dilema antara menganggap Hong Eun Jo sebagai adik atau pelayan

6. Di sisi lain, Hong Eun Jo memandang dirinya sebagai pelayan di rumah ayahnya sendiri sebab status ibunya membuat kelahirannya dianggap aib

7. Meski begitu, Hong Eun Jo sayang keluarganya dan tulus menjadi tulang punggung yang mencari nafkah setelah harta ayahnya disita

Sekalipun ayah Hong Eun Jo bangsawan, gadis itu dianggap berada di kelas sosial rendah karena status ibunya. Hong Eun Jo tidak bisa memanggil ayah ataupun kakak sebab mereka dari strata bangsawan. Seperti apa nasib keluarga Hong Eun Jo ini di ending drakor To My Beloved Thief, ya?
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.


















