Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Fakta Peran Lee Je Hoon di Film Escape, Jadi Tentara Korea Utara

poster Lee Je Hoon di film Escape (instagram.com/plusm_entertainment)

Lee Je Hoon belakangan ini cukup banyak diperbincangkan berkat drakor terbarunya yaitu Chief Detective 1958. Ia memerankan versi muda detektif Park Yeong Han dari serial Detective Inspector (1971). Bahkan drakor barunya itu berhasil mencetak rating dua digit saat episode perdana ditayangkan.

Tidak lama setelah drakor Chief Detective 1958 tamat nanti, Lee Je Hoon akan tampil dengan karakter baru di layar lebar. Dirinya akan berperan sebagai tentara Korea Utara dalam film arahan sutradara Lee Jong Pil yang bertajuk Escape. Berikut adalah tujuh fakta peran Lee Je Hoon dalam film tersebut.

1. Karakter yang diperankan Lee Je Hoon adalah Sersan Im Kyu Nam. Ia sudah mengabdikan dirinya selama 10 tahun di kemiliteran Korea Utara

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (youtube.com/plusm_entertainment)

2. Namun, Kyu Nam tidak bisa melihat masa depannya di negara itu. Ia justru melihat kebebasan di tanah seberang, Korea Selatan, dan ingin kabur ke sana

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (dok. Plus M Entertainment/Escape)

3. Kyu Nam membuat rencana untuk kabur selama bertahun-tahun. Akan tetapi, rencananya diketahui prajurit bernama Dong Hyuk (Hong Xa Bin)

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (youtube.com/plusm_entertainment)

4. Prajurit dengan pangkat rendah itu pun menggagalkan rencana Kyu Nam dengan mencoba melarikan diri lebih dulu dan malah berakhir tertangkap

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (youtube.com/plusm_entertainment)

5. Aksi Dong Hyuk membuat Kyu Nam yang berusaha menghentikannya juga ikut ditangkap sebagai pembelot dan terancam mendapat hukuman mati

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (youtube.com/plusm_entertainment)

6. Namun, Kyu Nam diubah menjadi pahlawan yang menangkap desertir oleh Mayor Ri Hyun Sang (Koo Kyo Hwan) yang mengenalnya sejak kecil

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (youtube.com/plusm_entertainment)

7. Namun, insiden itu tidak membuat Kyu Nam menyerah untuk mencoba kabur. Aksinya pun bikin Hyun Sang mau tidak mau harus menangkapnya

cuplikan Lee Je Hoon di film Escape (instagram.com/plusm_entertainment)

Alasan kuat yang mendorong aksi Kyu Nam hingga akhir dari pelariannya sudah bikin penasaran. Film Escape sendiri baru akan dirilis di bioskop Korea Selatan pada bulan Juli mendatang. Namun, belum diketahui terkait penayangannya di bioskop Indonesia, nih. Tunggu kabar selanjutnya, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Diana Hasna
EditorDiana Hasna
Follow Us