3 Film Korea yang Dibintangi Han So Hee, Terbaru Project Y

- Debut di layar lebar dengan film Heavy Snow (2024) yang mengangkat kisah tentang cinta di antara dua sahabat perempuan, Seol Yi dan Su An.
- Project Y (2026) menceritakan persahabatan Mi Seon dan Do Kyung yang terjebak dalam lingkaran hidup sulit, hingga mereka terlibat dalam rencana pencurian emas batangan.
- Han So Hee juga akan membintangi remake film Amerika, The Intern, bersama Choi Min Sik, Kim Kum Soon, Kim Jun Han, Ryu Hye Young dan Kim Yo Han.
Memulai debut akting sejak tahun 2017, nama Han So Hee mulai dikenal sejak ia berperan sebagai pelakor dalam drama The World of the Married (2020). Sejak saat itu, ia pun mulai dipercaya untuk menjadi pemeran utama seperti di drama Nevertheless (2021), My Name (2021), Soundtrack 1 (2022), hingga Gyeongseong Creature (2023).
Berkat namanya yang semakin meroket, Han So Hee pun juga mulai melebarkan sayap dan membintangi berbagai proyek film layar lebar. Terbaru ada Project Y, berikut ini tiga film Korea yang dibintangi Han So Hee.
1. Heavy Snow (2024)

Debut di layar lebar, Han So Hee tampil berani dengan mengambil peran di film yang mengangkat kisah tentang cinta di antara dua sahabat perempuan. Bertajuk Heavy Snow, film ini bercerita tentang persahabatan dan cinta yang bersemi antara dua gadis remaja saat mereka menghadapi tantangan dalam tumbuh dewasa. Dua gadis tersebut adalah sang bintang sekolah menengah Seol Yi (Han So Hee), dan calon aktris Su An (Han Hae In). Keduanya kembali terhubung dan menemukan satu sama lain setelah terpisah karena kesalahpahaman.
Seol Yi digambarkan sebagai seorang aktris SMA yang telah berakting sejak kecil, tetapi tidak yakin dengan apa yang sebenarnya dia inginkan. Suatu hari, dia bertemu seorang siswi bernama Su An, calon aktris yang bersemangat dari SMA seni pertunjukan di Gangneung. Saat dia menghabiskan waktu bersama Su An, Seol Yi menyadari bahwa saat-saat bersamanya adalah satu-satunya pelipur lara dalam kehidupan yang dingin dan sepi.
Seiring berjalannya waktu, Su An dan Seol Yi perlahan mulai memahami perasaan mereka yang sebenarnya. Melalui perjalanan bersama dari Gangneung ke Seoul, para gadis ini berbagi berbagai emosi dan pengalaman yang sepenuhnya menggambarkan ikatan abadi mereka. Meskipun jarak fisik dan waktu yang terbatas terbentang di antara mereka, perasaan Seol Yi dan Su An terhadap satu sama lain tetap ada.
2. Project Y (2026)

Siap tayang pada 21 Januari 2026, Project Y mengisahkan Mi Seon (Han So Hee) dan Do Kyung (Jeon Jong Seo), dua sahabat yang hidup di pinggiran kemewahan Gangnam. Meski dikelilingi gaya hidup serba glamor, kehidupan mereka justru jauh dari kata mapan. Tekanan ekonomi, lingkungan yang keras, dan keterbatasan pilihan membuat keduanya terjebak dalam lingkaran hidup yang sulit mereka lepaskan.
Mi Seon dan Do Kyung hanya memiliki satu sama lain. Persahabatan mereka terbangun dari rasa senasib dan mimpi yang sama, yaitu keluar dari kehidupan yang mengekang dan menciptakan masa depan yang lebih baik. Di tengah keputusasaan, mereka menemukan sebuah peluang berbahaya, rencana pencurian emas batangan dan uang kotor dalam jumlah besar yang tersembunyi di pusat kota Seoul.
Awalnya, rencana ini tampak seperti jalan pintas menuju kebebasan. Namun, seiring rencana dijalankan, situasi mulai berubah menjadi semakin rumit. Mi Seon dan Do Kyung harus berhadapan dengan ancaman dari berbagai pihak, konflik batin, serta risiko kehilangan segalanya, termasuk nyawa dan persahabatan mereka sendiri.
3. The Intern

Tak hanya kedua film di atas, Han So Hee juga telah dikonfirmasi akan membintangi film yang di remake dari film Amerika yang telah tayang 2015 lalu, yaitu The Intern. Dalam film ini, ia akan beradu akting dengan aktor Chungmuro senior, Choi Min Sik. Selain Han So Hee dan Choi Min Sik, film ini juga dibintangi oleh Kim Kum Soon, Kim Jun Han, Ryu Hye Young dan Kim Yo Han.
Telah memulai syuting sejak September 2025, The Intern versi Korea mengangkat kisah Seon Woo (Han So Hee), seorang CEO muda nan ambisius dari perusahaan fashion bernama Woo22. Karena kewalahan, Seon Woo pun memutuskan untuk merekrut Gi Ho (Choi Min Sik), seorang senior intern dengan pengalaman hidup yang kaya. Seiring waktu, hubungan keduanya pun semakin berkembang dan membangun persahabatan lintas generasi yang hangat.
Dari berbagai film yang dibintanginya, terlihat jika Han So Hee selalu mengambil proyek akting layar lebar yang beda dan tidak monoton. Hal ini pun semakin membuktikan jika Han So Hee memang semakin serius dalam mendalami karier beraktingnya.

















