4 Drama Korea Mei 2024 yang Tokoh Utamanya Polisi, Ada Connection

Mereka berusaha memecahkan sejumlah kasus yang rumit

Setelah dua tahun, Ji Sung kembali membintangi drakor dan jadi pemeran utama Connection. Drama yang mengisahkan kehidupan detektif divisi narkoba ini tayang pada 24 Mei 2024 di SBS. Dalam drama ini, Ji Sung akan beradu peran dengan Jeon Mi Do.

Gak hanya Connection, ada beberapa drakor Mei 2024 yang tokoh utamanya polisi. Keseruan mereka menangkap penjahat bikin sulit berhenti nonton. Yuk, cari tahu daftarnya di artikel berikut!

Baca Juga: 7 Fakta Peran Jeon Mi Do di Drama Connection, Jadi Reporter Berita

1. Connection

4 Drama Korea Mei 2024 yang Tokoh Utamanya Polisi, Ada Connectionposter Connection (instagram.com/sbsdrama.official)

Connection mengisahkan kehidupan Jang Jae Kyeong (Ji Sung) yang merupakan detektif di Divisi Narkoba Kepolisian Anhyeon. Ia sengaja menjaga jarak dari keluarga dan kerabatnya karena gak ingin menimbulkan masalah. Namun karena seseorang, ia berubah menjadi pecandu narkoba. Ia berusaha memecahkan kasus dengan menggunakan kematian sahabatnya sebagai petunjuk.

Di sisi lain, Oh Yoon Jin (Jeon Mi Do) merupakan reporter di Surat Kabar Harian Ekonomi Ahnhyeon. Setelah dipecat dari pekerjaannya, ia pun berusaha memecahkan kasus korupsi di kotanya. Ia juga akan bekerja sama dengan Detektif Jang Jae Kyeong.

2. Crash

4 Drama Korea Mei 2024 yang Tokoh Utamanya Polisi, Ada Connectionposter Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Crash berpusat pada kehidupan Tim Investigasi Kejahatan Lalu Lintas. Dikisahkan, Cha Yeon Ho (Lee Min Ki) merupakan ahli matematika lulusan universitas ternama di Korea dan memiliki banyak sertifikat di bidangnya. Ia juga punya kemampuan analisis yang baik dan mampu memperkirakan waktu kejadian kecelakaan. Meski genius, ia sebenarnya gak pandai menyetir mobil, sehingga menyulitkan kariernya di kepolisian.

Di sisi lain, Min So Hee (Kwak Sun Young) juga bekerja di tim yang sama dengan Cha Yeon Ho. Ia pandai bela diri dan bisa menyetir. Lalu ada, Jung Chae Man (Heo Sung Tae) yang merupakan detektif veteran di divisi kejahatan kekerasan yang membentuk tim itu. Serta, ada Woo Dong Ki (Lee Ho Cheol) yang merupakan spesialis mobil dan Eo Hyun Kyung (Moon Hee) yang ahli taekwondo, judo, hingga tinju.

Tim Investigasi Kejahatan Lalu Lintas pun memerangi meningkatnya kejahatan lalu lintas. Mereka juga dilengkapi dengan tekad, kecerdasan, serta keterampilan yang mumpuni.

Baca Juga: 5 Film dan Drama Action Dibintangi Ji Sung, Terbaru Connection

3. Chief Detective 1958

4 Drama Korea Mei 2024 yang Tokoh Utamanya Polisi, Ada Connectionposter Chief Detective 1958 (instagram.com/mbcdrama_now)

Chief Detective 1958 mengangkat kisah detektif kepolisian di tahun 60-an. Pada masa itu, teknologi masih minim dan orang-orang tidak tertarik untuk bekerja di kepolisian. Dikisahkan, Park Yeong Han (Lee Je Hoon) awalnya punya prestasi membanggakan sebagai detektif di desa. Berkat prestasinya itu, ia pun pindah ke kota dan bekerja di Kepolisian Jongnam.

Park Yeong Han mengetahui banyak kebusukan di Kepolisian Jongnam dan perlahan mengubahnya. Ia bertemu dengan Yu Dae Cheon (Choi Duk Moon) yang jadi kepala Unit 1. Ia juga bertemu dengan Kim Sang Sun (Lee Dong Hwi), Jo Gyeong Hwan (Choi Woo Sung), dan Seo Ho Jeong (Yoon Hyun Soo) yang sama-sama ingin menegakkan keadilan. Mereka pun kompak menangkap penjahat dan menangani kasus-kasus dengan cara yang gak terduga.

4. Nothing Uncovered

4 Drama Korea Mei 2024 yang Tokoh Utamanya Polisi, Ada Connectionposter Nothing Uncovered (dok. KBS2/Nothing Uncovered)

Nothing Uncovered mengisahkan kehidupan Seo Jung Won (Kim Ha Neul), seorang jurnalis terkenal yang juga jadi pembaca acara di program TV. Gak hanya kariernya, kehidupan rumah tangganya pun terbilang sukses. Ia menikahi putra keluarga kaya, Seol Woo Jae (Jang Seung Jo). Namun, hidupnya berubah saat mengetahui suaminya berselingkuh. Bahkan, ia pun dituduh sebagai pelaku pembunuhan selingkuhan suaminya.

Di sisi lain, Seo Jung Won secara gak sengaja bertemu dengan Detektif Kim Tae Heon (Yeon Woo Jin). Untuk membersihkan nama baiknya, ia pun bekerja sama dengan sang detektif dan mencari kebenaran dari kasus pembunuhan itu.

Termasuk drakor baru Ji Sung, empat drakor yang tayang Mei 2024 di atas tokoh utamanya polisi. Mereka mengungkap berbagai kasus kriminal dengan cara yang gak terduga. Kekompakannya bersama rekan tim pun jadi sorotan, nih. Dari drama di atas, kamu paling suka yang mana?

Baca Juga: 5 Bocoran Peran Ji Sung di Drakor Connection, Jadi Detektif Narkotika

Fitra Aulianty Photo Verified Writer Fitra Aulianty

Menulis untuk hidup.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya