Kenapa Hukum Perlu Ditegakkan dalam Keluarga di Pro Bono?

- Melindungi hak dan kewajiban setiap individu
- Menciptakan ketertiban dan keadilan
- Menjamin kesejahteraan anak
Kang Da Wit (Jung Kyoung Ho) mendapat sebuah kasus yang menjadi salah satu upayanya mempertahankan Tim Kepentingan Publik di drakor Pro Bono (2025). Kasus ini menyangkut seorang selebriti ternama, Elijah (Jung Ji So), yang diduga melakukan kekerasan pada penggemarnya di sekitar tempat tinggalnya. Sayangnya, kejadian ini terekam oleh supir taksi yang disewa korban dan digunakan untuk memeras Elijah.
Kasus kekerasan ini ternyata berujung pada kasus dugaan eksploitasi anak yang dilakukan oleh ibu Elijah sekaligus pemimpin agensi tempatnya bernaung, Cha Jin Hui (Oh Min Ae). Melalui kasus ini, banyak kasus keluarga yang ditangani Tim Kepentingan Publik juga bermunculan. Para pengacara tahu jika kasus ini akan berhenti begitu saja karena regulasi dan ketentuan hukum di negara mereka.
Dalam undang-undang, kasus yang menyangkut Elijah dan beberapa korban lainnya ini harus dihentikan karena dianggap merupakan masalah keluarga saja. Kenyataannya, hukum juga perlu diterapkan dan ditegakkan dalam unit terkecil masyarakat ini. Kenapa hal ini dianggap sangat penting di drakor Pro Bono?
Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.
1. Melindungi hak dan kewajiban setiap individu

Song Ji Hye (Baek Seung Yeon) merupakan seorang perempuan disabilitas intelektual yang datang ke Tim Kepentingan Publik untuk meminta pertolongan. Dia merupakan seorang yatim piatu yang tinggal bersama paman dan bibinya. Orangtuanya meninggal dunia dan meninggalkan jaminan disabilitas untuk anaknya agar bisa melanjutkan hidup.
Sayangnya, asuransi jaminan disabilitas ini semuanya diambil alih oleh paman dan bibinya. Pengacara membantu Song Ji Hye untuk mendapatkan haknya yang telah diambil oleh keluarganya tersebut. Sayangnya, pengadilan menyatakan pamannya gak bersalah karena dianggap membesarkan sekaligus jadi keluarga satu-satunya setelah orangtua Song Ji Hye meninggal.
2. Menciptakan ketertiban dan keadilan

Setelah putusan gak bersalah, Song Ji Hye kembali tinggal bersama keluarga paman dan bibinya. Namun, Song Ji Hye dipaksa untuk bekerja di jalanan dan mendapatkan uang sesuai target mereka. Jika Song Ji Hye gagal memenuhi target, dia akan dipukuli dan dilarang untuk kembali ke rumah.
Kondisi ini jelas mungkin terjadi sekalipun mereka merupakan keluarga yang punya hubungan darah. Sayangnya, hukum gak bisa melindungi individu yang nasibnya sama seperti Song Ji Hye jika gak mengalami perubahan. Pada akhirnya, masyarakat juga gak merasa aman di dalam rumahnya sendiri.
3. Menjamin kesejahteraan anak

Dalam keluarga, umumnya memang anak diakomodasi seluruh kehidupan dan kepentingannya oleh kedua orangtua. Sayangnya, kondisi ini gak dialami oleh Elijah sejak kecil. Elijah tumbuh di sebuah keluarga rumpang yang ayahnya dikenal kerap memukuli seluruh anggota keluarganya ketika mabuk.
Kondisi ini membuat Elijah harus berusaha mencari cara agar bisa bangkit dari kondisi tersebut. Ketika kariernya di industri hiburan mulai naik, ibu Elijah memanfaatkan ini untuk mendapatkan banyak keuntungan. Imbasnya, dia memberikan anaknya kontrak buruh yang timpang dan membuat kerugian yang cukup besar. Namun, Elijah jelas gak bisa mengupayakan kesejahteraannya sendiri karena saat itu masih baru memasuki umur legal dan sangat mempercayai ibunya.
4. Memberikan peraturan dalam hidup

Selain berurusan dengan ibunya, Elijah juga dicurangi oleh kakak laki-lakinya, Kim Ju Won (Yang Joon Myung). Dia merupakan direktur dari agensi yang didirikan ibu mereka untuk menaungi Elijah. Dengan nama besar adiknya, Kim Ju Won berhasil mendapatkan investasi dalam jumlah yang sangat besar dari perusahaan di luar negeri.
Sayangnya, uang tersebut gak masuk ke rekening perusahaan karena langsung ditransfer ke rekening sebuah perusahaan atas nama anak Kim Ju Won. Pada akhirnya, Elijah menanggung kerugian tersebut sekalipun Kim Ju Won bersalah. Dengan kepastian hukum, kecurangan dalam hubungan keluarga akan bisa diatasi dengan baik.
Kondisi ini membuat Kang Da Wit mengusahakan perubahan undang-undang keluarga agar para korban, seperti Elijah dan Song Ji Hye, bisa terlindungi. Menurutmu, apakah ketentuan hukum di drakor Pro Bono ini juga bisa ditegakkan di dunia nyata?



















