Ji Chang Wook Main Drama Romcom Korea-Jepang, Merry Berry Love

Hong Kong, IDN Times - Ji Chang Wook membuat gebrakan dengan bermain drama romcom alias komedi romantis Korea-Jepang berjudul "Merry Berry Love". Di drama tersebuta, ia akan berakting bersama aktris Jepang, Mio Imada.
Hal ini diumumkan secara langsung dalam gelaran Disney+ Originals Preview 2025 yang dilaksanakan di Disneyland, Hong Kong, Kamis (13/11/2025). Ji Chang Wook hadir secara langsung bersama Mio Imada dalam pengumuman tersebut.
"Karena ini pertama kali (bermain dalam drama Korea-Jepang), saya merasa gugup. Tapi kami berhasil melalui prosesnya dan saya sangat senang. Ini sangat menyenangkan," kata dia.
Hal yang sama juga disampaikan Mio. Dia mengatakan, sangat senang dapat bermain dalam projek tersebut.
"Saya sudah banyak menonton drama Ji Chang Wook dan ketika saya melihatnya, dia sangat mengagumkan dan seperti seorang kakak," ujar Mio.
"Merry Berry Love" mengambil latar di sebuah pulau di Jepang. Drama ini bercerita tentang seorang desainer spasial asal Korea yang sedang mengalami kesulitan dan seorang petani buah stroberi.
Rencananya, drama ini akan tayang pada tahun 2026 di Disney+ dan disutradarai oleh Kim Soojung serta penulis Lee Jaeyoon. Drama ini diproduksi oleh CJ ENM bersama Nippon TV.


















