10 Artis Korea Peraih Best Actress di Chunsa Film Art Awards
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Chunsa Film Art Awards 2021 baru saja diselenggarakan pada 19 November lalu. Chunsa Film Art Awards merupakan ajang penghargaan Korea Selatan yang diselenggarakan oleh Film Directors Association sejak tahun 1990.
Bertempat di CGV Cheongdam Cine City, Seoul, Chunsa Film Art Awards 2021 diselenggarakan tanpa penonton dan disiarkan langsung melalui YouTube. Pada Chunsa Film Art Awards yang ke-26 ini, Jo Sung Hee memenangkan Best Director lewat film Space Sweepers.
Untuk kategori Best Actor, nama Song Joong Ki keluar sebagai pemenangnya berkat aktingnya di film Space Sweepers. Sementara, Jeon Do Yeon berhasil meraih piala di kategori Best Actress lewat perannya di film Beasts Clawing at Straws.
Terbaru Jeon Do Yeon, berikut sepuluh Artis Korea Selatan yang pernah memenangkan penghargaan Best Actress di Chunsa Film Art Awards.
1. Shin Min Ah meraih piala Best Actress lewat perannya di film Go Go 70s (2008) di perhelatan Chunsa Film Art Awards 2009
2. Penyanyi top sekaligus artis ternama, Uhm Jung Hwa, ternyata pernah meraih Best Actress lewat film Bestseller di Chunsa Film Art Awards 2010
3. Di ajang Chunsa Film Art Awards yang ke-19, berkat aktingnya di film Miss Granny (2014), Shim Eun Kyung berhasil menang piala Best Actress
4. Ada nama Bae Doo Na yang juga pernah meraih piala Best Actress di Chunsa Film Art Awards 2015 lewat aktingnya di film A Girl at My Door (2014)
5. Tampil berbeda di film Coin Locker Girl (2015), Kim Hye Soo membawa pulang piala Best Actress di Chunsa Film Art Awards 2016
Editor’s picks
Baca Juga: Berbakat Dini, 10 Aktris Korea Ini Debut Saat Belum Genap 10 Tahun
6. Lewat film The Truth Beneath (2016), Son Ye Jin berhasil meraih piala Best Actress di ajang 22nd Chunsa Film Art Awards 2017
7. Tampilkan plot twist mengejutkan, lewat film The Villainess (2017), Kim Ok Vin berhasil meraih Best Actress di Chunsa Film Art Awards 2018
8. Lewat film laris Parasite, artis Cho Yeo Jeong berhasil meraih piala Best Actress di Chunsa Film Art Awards 2019
9. Artis senior Lee Young Ae juga berhasil memenangkan piala Best Actress lewat film Bring Me Home (2019) di Chunsa Film Art Awards 2020
10. Digelar tanpa penonton, di Chunsa Film Art Awards 2021, Jeon Do Yeon berhasil raih piala Best Actress lewat film Beasts Clawing at Straws (2020)
Tak hanya Jeon Do Yeon, ternyata ada beberapa artis ternama Korea Selatan yang juga pernah meraih penghargaan ini sebelumnya. Ini menjadi bukti jika karakter yang mereka mainkan dengan akting yang apik membuahkan hasil yang manis.
Baca Juga: 6 Aktris Korea yang Cerai akibat Perbedaan Kepribadian
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.