9 Drama dan Film Populer Idol YG Entertainment, Terbaru Seoul Vibe!

Mino WINNER dan Jennie BLACKPINK debut akting!

YG Entertainment adalah salah satu agensi idol KPop besar di Korea Selatan. Agensi ini menaungi deretan idol group populer seperti, Big Bang, WINNER, iKON, AKMU, BLACKPINK hingga TREASURE.

Selain menjadi penyanyi idola, para idol YG Entertainment ini ada juga yang menjajal kemampuan aktingnya dalam drama maupun film. Terbaru, ada Mino WINNER yang debut akting dalam film Netflix terbaru berjudul Seoul Vibe (2022).

Terbaru Seoul Vibe (2022), ini 9 drama dan film yang dibintangi oleh idol KPop populer YG Entertainment. YG stand wajib nonton, nih.

1. Film Korea berjudul Commitment (2013) mendapuk T.O.P Big Bang dan Kim Yoo Jung sebagai pemeran utamanya. Penuh aksi!

https://www.youtube.com/embed/2JECI7wLHHg

2. Lee Su Hyun AKMU ikut bintangi drama Mad for Each Other (2021). Ia adu akting dengan Jung Woo dan Oh Yeon Seo, nih

https://www.youtube.com/embed/6dC8wO0US90

3. Genrenya misteri dan thiller, semua member TREASURE membintangi drama The Mysterious Class (2021)

https://www.youtube.com/embed/kiJDaYKqteo

4. Di drama Kairos (2020), Kang Seungyoon WINNER jadi sahabatnya Lee Se Young. Hubungan kedua jadi renggang ketika Kang Seungyoon berkhianat 

https://www.youtube.com/embed/96g0Th0AtV4

5. Kang Seungyoon WINNER juga ikut membintangi drama populer Voice 4 (2021). Ia berperan sebagai polisi yang bekerja di tim Golden Time, lho

https://www.youtube.com/embed/JLvvwhZv-Fk

Baca Juga: 9 Idol KPop yang Tolak Tawaran Jadi Trainee SM Entertainment 

6. Chan iKON jadi hantu yang hilang ingatan di film My Chilling Roommate (2022). Dengan bantuan Kim So Jeong ia mulai mengingat kembali masa lalunya 

https://www.youtube.com/embed/ZRgKnCKLo0o

7. Sempat jadi kontroversi, Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In didapuk sebagai main role di drama Snowdrop (2021). Endingnya bikin sedih!

https://www.youtube.com/embed/XgT6hLSY12Y

8. Jennie BLACKPINK akan debut akting dalam series HBO berjudul The Idol (2022). Juga dibintangi Lily-Rose Depp dan The Weeknd

https://www.youtube.com/embed/x4so_R1Htt8

9. Tayang di Netflix, Mino WINNER jajal kemampuan aktingnya dengan membintangi film Seoul Vibe (2022). Aktingnya kocak!

https://www.youtube.com/embed/TsSbM23VghY

Tak hanya di dunia tarik suara, idol YG Entertainment juga terjun ke dunia akting. Terbaru, ada Mino WINNER yang debut akting di film Netflix Seoul Vibe (2022). Menyusul Mino WINNER, Jennie BLACKPINK juga akan terjun ke dunia akting. Ia akan bintangi drama HBO berjudul The Idol (2022). Siapa yang nungguin, nih?

Baca Juga: Kuasai Banyak Bahasa, 10 Idol SM Entertaintment Ini Ternyata Poliglot!

Khairunnisa Lit Photo Verified Writer Khairunnisa Lit

Penyuka chocolate

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya