Sejak tayang perdana Sabtu (3/1/2026), drama Korea To My Beloved Thief sukses mencuri perhatian. Banyak persoalan yang ditampilkan pada dua episode pertamanya. Cerita berfokus pada karakter Hong Eun Jo (Nam Ji Hyun) yang menjalani kehidupan ganda dan seorang pangeran bernama Yi Yeol (Moon Sang Min) yang memburunya.
Baru memasuki cerita awal, masalah yang ditampilkan di drama ini sudah cukup kompleks. Para karakternya punya struggle yang berbeda-beda dan cara yang berbeda-beda pula untuk mengatasinya. Berikut adalah beberapa konflik awal yang muncul di drakor To My Beloved Thief.
Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.
