4 Lawan Main Go Youn Jung yang Berusia Lebih Tua, Terbaru Kim Seon Ho

Go Youn Jung dikenal sebagai salah satu aktris Korea yang pandai membangun chemistry dengan lawan main yang lebih muda. Seperti saat dia beradu peran dengan Lee Jae Wook di Alchemy of Souls: Light and Shadow (2022) dan Lee Jung Ha di Moving (2023).
Namun, ternyata ketika ia dipasangkan dengan lawan main yang memiliki usia lebih tua, aktris kelahiran 1996 ini tetap berhasil menunjukkan chemistry yang tidak kalah bikin baper, lho. Terbaru bersama dengan Kim Seon Ho, berikut ini empat lawan main Go Youn Jung yang memiliki usia jauh lebih tua darinya.
1. Lee Jin Uk — Sweet Home (2020)

Go Youn Jung mulai mencuri perhatian saat ia tampil dalam drakor Sweet Home. Drakor original Netflix bergenre fantasi, thriller, dan survival ini berpusat pada penghuni apartemen yang harus bertahan hidup dan melawan monster mengerikan setelah dunia dilanda wabah global misterius.
Go Youn Jung berperan sebagai Park Yu Ri, seorang perawat tangguh yang selalu membantu para penghuni apartemen. Meski ia menderita asma, Park Yu Ri tetap berani dan selalu siap melawan para monster dengan menggunakan senjata andalannya, yaitu busur silang. Ia juga menjalin hubungan menyentuh dengan Pyeon Sang Wook (Lee Jin UK). Dikehidupan nyata, usia keduanya terpaut hingga 15 tahun, lho.
2. Seo In Guk — Death's Game (2023)

Selanjutnya, Go Youn Jung juga sempat beradu akting dengan Seo In Guk yang memiliki perbedaan usia 9 tahun dengannya. Mereka beradu peran di drakor Death's Game yang berkisah tentang seorang laki-laki bernama Choi Yi Jae (Seo In Guk) yang tumbuh di keluarga miskin. Meski miskin, ia memiliki kepribadian yang cerdas dan baik hati kepada orang sekitar. Sayangnya, setelah 7 tahun gagal mendapatkan pekerjaan layak, kini ia dipenuhi dengan rasa putus asa dan tidak percaya diri.
Choi Yi Jae pun berpikir bahwa semuanya akan berakhir setelah ia bunuh diri. Namun, setelah kematiannya, dia justru harus menghadapi Death. Ia pun diberi hukuman oleh Death dan harus mengalami kematian 12 kali lebih banyak melalui tubuh yang berbeda. Dalam drama ini, Go Youn Jung berperan sebagai Lee Ji Soo, mantan pacar Choi Yi Jae. Perannya sangat penting karena menjadi motivasi serta bagian berharga dari kisah hidup Choi Yi Jae yang harus ia jalani kembali melalui reinkarnasi.
3. Jung Joon Won — Resident Playbook (2025)

Resident Playbook ini mengangkat kisah keseharian para dokter residen tahun pertama di Departemen Obstetri dan Ginekologi Rumah Sakit Jongno Yulje. Mereka adalah Oh Yi Young (Go Youn Jung), Pyo Nam Kyung (Shin Si Ah), Um Jae Il (Kang You Seok), dan Kim Sa Bi (Han Ye Ji). Setiap karakter memiliki latar belakang unik dan harus menghadapi tantangannya tersendiri.
Mulai dari tekanan kerja, tuntutan dari atasan, hingga perjuangan pribadi untuk menjadi dokter yang lebih baik. Drama ini juga menampilkan kisah romansa antara senior-junior di rumah sakit, yaitu Oh Yi Young dan Gu Do Won (Jung Joon Won). Meski perbedaan usia mereka terpaut 8 tahun, keduanya berhasil membuat penonton baper dengan kisah cinta mereka yang awalnya canggung dan berkembang perlahan, hingga akhirnya berakhir manis.
4. Kim Seon Ho — Can This Love Be Translated? (2026)

Terbaru, Go Youn Jung beradu peran dengan Kim Seon Ho yang terpaut 10 tahun. Bertajuk Can This Love Be Translated?, drakor ini berkisah tentang Ju Ho Jin (Kim Seon Ho), seorang penerjemah multibahasa yang memiliki kemampuan linguistik luar biasa. Ia dikenal fasih berkomunikasi dengan bahasa Inggris, Jepang, hingga Italia. Kehidupannya yang tenang mulai terusik saat ia bekerja sebagai penerjemah pribadi untuk seorang selebritas papan atas, Cha Mu Hee (Go Youn Jung).
Ju Ho Jin dan Cha Mu Hee memiliki kepribadian yang bertolak belakang. Karakter Ho Jin yang logis dan Mu Hee yang lebih intuitif ini justru menciptakan banyak momen canggung, lucu, dan menyentuh diantara keduanya. Seiring waktu, hubungan mereka berkembang dari sekadar komunikasi profesional menjadi lebih rumit ketika Ho Jin mulai merasakan perasaan yang tak bisa diterjemahkan dengan kata-kata biasa.
Baik dengan yang lebih muda ataupun lebih tua, Go Youn Jung memang selalu sukses membangun chemistry dengan lawan mainnya. Siapa yang sudah tidak sabar melihat chemistry dari Go Youn Jung dan Kim Seon Ho, nih?


















