4 Drama Sageuk yang Dibintangi Lee Honey, Terbaru Knight Flower

Karakter yang diperankan selalu menarik

Aktris senior Korea Selatan, Lee Honey, segera menyapa penggemar lewat drama terbarunya. Bertajuk Knight Flower, drama ini menjadi ajang comeback bagi Lee Honey setelah terakhir kali ia tampil di layar kaca lewat drama One the Woman pada tahun 2021 lalu.

Knight Flower akan mengusung tema drama sageuk. Sebelum terlibat dalam drama Knight Flower, aktris kelahiran tahun 1983 ini sempat beberapa kali membintangi drakor lain yang bertema sageuk. Berikut ini, rekomendasi empat drakor sageuk Lee Honey yang pastinya sayang bila kamu lewatkan.

Baca Juga: 8 Karakter Drakor Sageuk yang Menolak Patriarki, Salut!

1. Iron Daughters-in-Law (2011)

4 Drama Sageuk yang Dibintangi Lee Honey, Terbaru Knight Flowerdrama Iron Daughters-in-Law (dok. MBC/Iron Daughters-in-Law)

Iron Daughters-in-Law bercerita tentang kisah tiga generasi menantu perempuan yang telah tinggal di rumah tradisional berumur 300 tahun. Choi Mak Nyeo (Kang Bu Ja) adalah menantu dari generasi 11. Dia mungkin bertubuh kecil, keras kepala dan bandel, tapi ia telah memimpin rumah tangga besar dengan martabat dan karisma kuat nya sejak suaminya meninggal.

Cha Ja Hye (Kim Bo Yeon) adalah menantu dari generasi 12. Dia kehilangan suaminya dalam kecelakaan ketika ia masih muda, dan sejak itu ia telah mengabdikan dirinya dalam mengurus keluarga dengan kehangatan. Terakhir, Oh Young Shim (Shin Ae Ra) yang merupakan menantu generasi 13. Ia dipuja oleh semua orang untuk kepribadiannya yang cerah ceria dan penuh optimisme.

Sayang Oh Young Shim belum mempunyai anak bahkan setelah 10 tahun menikah. Situasi memburuk ketika suaminya berselingkuh dan menuntut perceraian, tetapi kemudian tewas dalam kecelakaan lalu lintas. Dalam drama produksi MBC ini, Lee Honey berperan sebagai pemeran pendukung bernama Kim Yeon Jung.

2. Shine or Go Crazy (2015)

4 Drama Sageuk yang Dibintangi Lee Honey, Terbaru Knight FlowerLee Honey di drama Shine or Go Crazy (dok. MBC/Shine or Go Crazy)

Pada tahun 2015, Lee Honey kembali membintangi drama sageuk yang berjudul Shine or Go Crazy. Drama ini menceritakan kisah Pangeran Wang So (Jang Hyuk) yang diasingkan dari istana saat masih kecil karena ramalan yang mengatakan ia akan membawa kehancuran bagi negara. Dia tumbuh besar di pegunungan, jauh dari segala urusan politik istana dan perebutan kekuasaan.

Suatu hari Wang So bertemu Shin Yool (Oh Yeon Seo), seorang putri Balhae yang diasingkan. Untuk membantunya keluar dari situasi sulit, Wang So menikahi Shin Yool. Namun keduanya berpisah, dan butuh beberapa tahun kemudian untuk bisa bertemu kembali. Lee Honey berperan sebagai Putri Hwang Bo Yeo Won. Dia memiliki kehidupan yang sulit saat tumbuh besar di istana. Dan segalanya menjadi lebih rumit ketika Putri Hwang Bo Yeo Won dijodohkan dengan Wang So.

Baca Juga: 5 Isu Patriarki yang Sering Muncul di Drakor Sageuk, Sadarkah Kamu?

3. The Rebel (2017)

4 Drama Sageuk yang Dibintangi Lee Honey, Terbaru Knight FlowerLee Honey di drama The Rebel (dok. MBC/The Rebel)

Kembali membintangi drama sageuk yang diproduksi MBC, kali ini Lee Honey tergabung dalam drama The Rebel. Drama ini menceritakan tentang anak seorang budak bernama Hong Gil Dong (Yoon Kyun Sang). Ia memiliki kekuatan super, tapi diminta oleh sang ayah, Hong Amogae (Kim Sang Joong), untuk menyembunyikannya agar tak menarik perhatian.

Namun, semua berubah saat ibu Gil Dong meninggal akibat ulah tuan mereka yang ingin melecehkan sang ibu. Hong Amogae yang tak terima lantas membunuh tuannya dan dijatuhi hukuman mati. Namun, ia kemudian diselamatkan oleh orang-orang yang sama-sama kecewa. Sejak kejadian tersebut, Gil Dong bertekat menggunakan kekuatannya untuk mencuri harta orang-orang kaya dan membagikannya kepada orang miskin.

Gil Dong sempat menjalin kasih dengan wanita Gisaeng bernama Jang Nok Soo (Lee Honey). Namun mereka akhirnya berpisah karena Jang Nok Soo terlalu sibuk melakukan pekerjaannya. Jang Nok Soo adalah salah satu Gisaeng terbaik hingga akhirnya ia dinobatkan sebagai permaisuri karena kelicikannya merayu raja.

4. Knight Flower (2024)

4 Drama Sageuk yang Dibintangi Lee Honey, Terbaru Knight FlowerLee Honey di drama Knight Flower (dok. MBC/Knight Flower)

Di saat sebelumnya Lee Honey selalu mendapat peran pendukung dalam drama sageuk yang ia bintangi, akhirnya pada tahun 2024, ia membintangi drama sageuk sebagai pemeran utama. Drama sageuk bergenre misteri komedi ini mengisahkan tentang seorang wanita bernama Jo Yeo Hwa (Lee Honey) yang telah menyandang status janda selama 15 tahun. Dahulu ia pernah menikah dengan keluarga dari seorang bangsawan.

Bahkan, mertuanya pun sangat terpandang dan bergengsi di daerahnya itu. Meskipun dikaruniai mertua yang teramat terpandang tersebut, Jo Yeo Hwa tak pernah keluar rumah ketika siang hari. Namun siapa sangka, ketika saat malam tiba ia mulai beraksi memanjat tembok rumahnya dan diam-diam bertemu dengan orang disekitarnya yang membutuhkan bantuan.

Dalam menjalani misinya tersebut, Jo Yeo Hwa pun tidak sengaja bertemu dengan Park Soo Ho (Lee Jong Won). Park Soo Ho adalah seorang perwira senior dengan penampilan menarik yang berdedikasi dalam pekerjaannya. Drama yang berjudul Knight Flower ini siap tayang pada 12 Januari 2024.

Meski Lee Honey kerap kali hanya menjadi pemeran pendukung dalam drama yang ia bintangi, tetapi setiap karakter yang ia perankan selalu menarik. Siapa yang tidak sabar menanti aksi Lee Honey di drama Knight Flower, nih?

Baca Juga: 10 Aktor yang Bintangi Drakor Sageuk Tahun 2024, Siapa Aja?

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya