Penjelasan Ending Drakor Nothing Uncovered, Kasus Selesai?

Sayangnya, Seol Pan Ho dan Mo Hyung Taek tidak di penjara

Stasiun TV KBS baru saja menyelesaikan penayangan drama Korea Nothing Uncovered pada Selasa (7/5/2024). Drakor yang diperankan oleh Kim Ha Neul, Yeon Woo Jin, dan Jang Seung Jo ini mengisahkan perjuangan seorang jurnalis ternama yang menuntut keadilan atas kasus pembunuhan yang tiba-tiba menyeret namanya. Siapa sangka dari deretan kasus yang saling berkaitan di drakor ini ternyata disebabkan oleh dua orang yang berpengaruh yaitu Seol Pan Ho (Jung Woong In), Mo Hyung Taek (Yoon Je Moon).

Tak hanya mereka, masih ada deretan karakter lain yang terlibat dalam kasus di drakor ini. Untuk itu, yuk, simak dahulu bagaimana penjelasan ending dari drakor Nothing Uncovered di bawah ini!

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Seo Jung Won berhasil mengungkap kasus kematian ayahnya, Seo Sang Gyeon

Penjelasan Ending Drakor Nothing Uncovered, Kasus Selesai?Seo Jung Won (Kim Ha Neul) di drakor Nothing Uncovered (instagram.com/kbsdrama)

Kasus kematian ayah Seo Jung Won (Kim Ha Neul), Seo Sang Gyeon memiliki teka-teki yang panjang hingga akhir episode. Beberapa karakter seperti Seol Woo Jae (Jang Seung Jo) dan Mo Hyung Taek (Yoon Je Moon) sempat diduga sebagai pelaku pembunuhan tersebut.

Namun, semuanya mulai terbongkar saat pisau milik Gong Joon Ho (Jung Ho Bin) terekam di kamera mata-mata milik Yoo Yoon Young (Han Chae Ah). Gong Joon Ho diperintahkan oleh Seol Pan Ho yang saat itu sekaligus mertua Seo Jung Won untuk membunuh ayahnya karena memiliki bukti atas kasus tabrak lari yang dilakukan Seol Woo Jae saat SMA. Bahkan, ayah Seo Jung Won juga dikenal sebagai jurnalis yang harus dihindari karena saat itu ia juga sedang menyelidiki kasus korupsi dari sanggraloka yang didirikan oleh Seol Pan Ho.

Sayangnya, dalang dari pelaku pembunuhan ini diputuskan tak bersalah di penayangan episode akhir. Meski Seo Jung Won sudah merilis episode khusus program TV Nothing Uncovered yang menyiarkan kejahatan yang diperbuat oleh keluarga Seol Pan Ho.

2. Seol Pan Ho merupakan dalang dari setiap kasus dalam drakor ini

Penjelasan Ending Drakor Nothing Uncovered, Kasus Selesai?Seol Pan Ho (Jung Woong In) di drakor Nothing Uncovered (instagram.com/kbsdrama)

Kasus dalam drakor ini memiliki keterkaitan, hal ini disebabkan karena dalang utamanya merupakan orang yang sama yaitu Seol Pan Ho. Mulai dari yang menguburkan Lee Na Ri (korban tabrak lari Seol Woo Jae) di wilayah gunung Mueon, dalang dari beberapa kasus pembunuhan seperti ayah Seo Jung Won, Seo Sang Gyeon, Cha Eun Sae (Han Ji Eun), serta pembunuhan Lee Da Reun (Seo Bum June) (adik Lee Na Ri).

Kejahatan yang ia lakukan tak pernah tercium oleh pihak kepolisian. Bahkan, saat Seol Woo Jae mengakui kasus tabrak lari yang ia lakukan di khalayak ramai, Seol Pan Ho masih bisa hidup tenang dan diputuskan tidak bersalah oleh keadilan. 

Baca Juga: 3 Karakter Drakor Nothing Uncovered yang Menyimpan Rasa Bersalah

3. Mo Hyung Taek merupakan kaki tangan Seol Pan Ho

Penjelasan Ending Drakor Nothing Uncovered, Kasus Selesai?Mo Hyung Taek (Yoon Je Moon) di drakor Nothing Uncovered (instagram.com/kbsdrama)

Meski memiliki motif tersendiri dalam kejahatan yang dilakukan Seol Pan Ho, Mo Hyung Taek tetap tidak bisa berkutik jika setelah diancam oleh temannya tersebut. Ia terlihat membutuhkan bantuan Seol Pan Ho untuk membantunya dalam mencapai mimpi-mimpinya. Diketahui pada penayangan episode terakhir, ia berhasil memenangkan pemilihan untuk kepala daerah.

Tak sampai di situ, dalam bisnis sanggraloka yang dirintis Seol Pan Ho, ia juga memiliki saham atas bisnis tersebut. Demi kelancaran bisnis yang mereka rintis, Mo Hyung Taek tega memanipulasi tersangka di kasus kebakaran pabrik kimia Bongto, membayar orang lain untuk menciptakan kecelakaan agar kebakaran pabrik Bongto tak bisa dicegah, hingga rela memfitnah anak sendiri, Mo Soo Rin (Hong Ji He) dengan rencana pembunuhan.

Pada penayangan episode akhir, Mo Hyung Taek dipaksa diam oleh Seol Pan Ho. Namun, karena ia membocorkan percakapannya dengan ayah Seo Jung Won di masa lalu. Kasusnya tetap di investigasi oleh pihak kepolisian meski Seol Pan Ho ditetapkan tidak bersalah.

4. Seol Woo Jae memilih menyerahkan diri ke pihak kepolisian atas kasus tabrak lari

Penjelasan Ending Drakor Nothing Uncovered, Kasus Selesai?Seol Woo Jae (Jang Seung Jo) di drakor Nothing Uncovered (instagram.com/kbsdrama)

Karena perbuatan ayahnya, Seol Woo Jae harus mendekam dipenjara. Saat masih SMA, ia tak sengaja menabrak pacarnya, Lee Na Ri yang tak sadarkan diri karena masih terpengaruh asap kebakaran pabrik kimia. Namun, sang ayah, Seol Pan Ho tak ingin kasus ini tercium oleh pihak kepolisian. Ia memaksa anaknya untuk diam dan mengubur mayat Lee Na Ri di wilayah gunung Mueon.

Merasa bersalah, Seol Woo Jae muda sempat menelepon panggilan darurat dan melaporkan keadaan Lee Na Ri. Namun, semua itu gagal tanpa tahu kondisi tersebut diatur dengan baik oleh sang ayah dan Mo Hyung Taek.

Setelah mengetahui deretan kejahatan yang dilakukan sang ayah. Ia lebih memilih mengumumkan kasus tabrak lari yang ia lakukan ke khalayak ramai. Bahkan, ia juga yang memberikan bukti rekaman pengakuan sang ayah atas pembunuhan ayah Seo Jung Won dan disiarkan lewat stasiun TV.

5. Hubungan Seo Jung Won dan Kim Tae Heon mulai ada titik terang

Penjelasan Ending Drakor Nothing Uncovered, Kasus Selesai?Seo Jung Won (Kim Ha Neul) dan Kim Tae Heon (Yeon Woo Jin) di drakor Nothing Uncovered (instagram.com/kbsdrama)

Setelah Seol Woo Jae memutuskan untuk menyerahkan diri ke pihak kepolisian, Seo Jung Won selalu mendampingi suaminya tersebut. Namun, setelahnya mereka sepakat untuk berpisah selain dalam merawat sang anak. Hingga sang anak, Mi So sudah lahir pun, Seo Jung Won dan anaknya tetap mengunjungi Seol Woo Jae.

Keputusan Seo Jung Won berbeda atas hubungannya dengan Kim Tae Heon. Meski sudah berusaha menjauh selama 3 tahun, ia tetap tidak bisa melupakan Kim Tae Heon dan memilih untuk mulai terbuka atas perasaannya pada Kim Tae Heon. Sayangnya, para penikmat drakor ini tidak diizinkan untuk menikmati lebih bagaimana hubungan asmara mereka di masa yang akan datang.

Penayangan episode akhir lebih difokuskan pada nasib akhir dari para pemain utama drakor Nothing Uncovered. Akhirnya deretan kasus yang saling berkaitan ini selesai dengan tuntas meski villain utama malah diputuskan tidak bersalah oleh pengadilan.

Baca Juga: Nasib Akhir 10 Karakter Nothing Uncovered, Masih Ada yang Curang!

Maisix Dela Desmita Photo Verified Writer Maisix Dela Desmita

idntimes.com/maisix-dela-desmita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya