9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!

Mereka disebut tidak layak memiliki anak

Kita masih berada di awal tahun 2023, tapi karakter orangtua durhaka yang toksik sudah banyak menghiasi deretan drakor terbaru. Mereka berhasil membuat penonton naik pitam dengan kelakuannya yang tidak pantas.

Bisa dikatakan deretan karakter ini tidak layak menjadi orangtua karena justru merekalah sumber penderitaan bagi sang anak. Egois dan kekanak-kanakan juga menjadi sifat dominannya. Berikut ini deretan karakter orangtua durhaka yang melengkapi cerita drakor awal tahun 2023 ini!

1. Bak iblis, ibu Moon Dong Eun (Park Ji Ah) di The Glory kerja sama dengan perundung untuk hancurkan hidup anaknya. Ia juga mengaku menyesal melahirkannya

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Park Ji Ah di The Glory (instagram.com/netflixkr)

2. Toksiknya minta ampun, Lee Jung Ho (Kim Myeong Su) di drakor Oasis menyuruh anaknya untuk tidak sukses. Ia bahkan memasukkan anaknya ke penjara

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Kim Myeong Su di drakor Oasis (dok. KBS 한국방송/Oasis)

3. Ma Hee Ja (Nam Ki Ae) di Call It Love menikah dengan banyak laki-laki hingga meninggalkan dan membiarkan anaknya berjuang hidup sendirian

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!aktris Nam Ki Ae di Call It Love (dok. Disney+ Hotstar/Call It Love)

4. Kang Yeo Jin (Kang Kyung Hun) di drakor Oasis adalah ibu yang haus harta. Bukannya menyuruh anaknya bertanggung jawab, ia malah menutupi kesalahannya yang fatal

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Kang Kyung Hun di drakor Oasis (dok. KBSdrama/Oasis)

Baca Juga: Siapakah Pembunuh Son Myeong Oh Sebenarnya di The Glory?

5. Tak hanya menelantarkan anaknya, Nam Haeng Ja (Bae Hae Sun) di Crash Course in Romance berani datang kembali setelah belasan tahun demi uang

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Bae Hae Sun di Crash Course in Romance (instagram.com/tvn_drama)

6. Mata duitan adalah julukan yang cocok untuk Myeong In Ju (Kim Hong Fa) di Payback. Ia tega pada anaknya hanya demi harta dan kekuasaan, lho!

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Kim Hong Fa di drakor Payback: Money and Power (instagram.com/sbsdrama.official)

7. Jang Seo Jin (Jang Young Nam) di Crash Course in Romance menekan anaknya untuk selalu belajar dan bahkan curang di ujian demi gengsi dan egonya

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Jang Young Nam di Crash Course in Romance (tvn.cjenm.com)

8. Selain menggantungkan nasibnya ke dukun, ibu Park Yeon Jin (Yoon Da Kyung) di The Glory juga mengajarkan berbagai hal buruk dan tidak manusiawi

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!Yoon Da Kyung di The Glory (instagram.com/netflixkr)

9. Demi status sosial, Jo Su Hee (Kim Sun Young) di Crash Course in Romance melupakan tugasnya sebagai istri dan berambisi terhadap pendidikan anaknya

9 Karakter Orangtua Durhaka di Drakor Awal 2023, Bikin Naik Darah!cuplikan aktris Kim Sun Young di Crash Course in Romance (dok. tving/Crash Course in Romance)

Menjadi pelajaran buat penggemar drakor, bahwa orangtua tidak selamanya menjadi surga dan rumah bagi anak. Di sisi lain, ada pula orangtua yang menjadi neraka bagi anak-anak mereka.

Hal ini sering kita jumpai di kehidupan nyata. Mereka tega memperlakukan anaknya dengan buruk serta menyiksa batinnya. Sebaiknya, kita mengambil pelajaran dan hikmahnya, ya!

Baca Juga: 10 Cowok Bucin di Drakor Thriller, Ada Lee Do Hyun di The Glory

Navira Fatah Photo Verified Writer Navira Fatah

Menulis adalah membuat jejak kehidupan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya