7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?

Mereka merekomendasikan Mask Girl pada fansnya, lho

Mask Girl (2023) bercerita tentang karyawan biasa bernama Kim Mo Mi (Lee Han Byul) yang tak percaya diri dengan penampilan fisiknya. Setiap malam, ia aktif bekerja sebagai live streamers sambil menutupi wajahnya dengan masker. Drama ini pun menggambarkan kehidupannya yang dipenuhi gejolak ketika ia tanpa sengaja terlibat dalam sebuah insiden.

Mask Girl merupakan drama adaptasi webtoon yang meraih popularitas besar berkat karakter dan alur ceritanya yang unik. Bahkan, sejumlah artis Korea berikut ini juga turut menyaksikannya dalam waktu luangnya. Mereka begitu antusias menontonnya secara maraton di Netflix, lho. Yuk, simak!

1. Di Instagram Stories, Seungsik VICTON mengaku suka baca webtoon Mask Girl, jadi ia menontonnya. Ia senang melihat photocard grupnya muncul di drama Mask Girl

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Seungsik VICTON (instagram.com/s_sikisiki)

2. Dalam postingan Instagram, Kim Lip ARTMS menyatakan di caption bahwa ia sampai tidak bisa tidur setelah menyaksikan drama Mask Girl

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Kim Lip (instagram.com/kimxxlip)

3. Di Instagram Stories, Heejin ARTMS mengaku telah menonton Mask Girl sampai episode terakhir. Ia mengakui bahwa drama tersebut bagus

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Heejin ARTMS (instagram.com/0ct0ber19)

4. Di Bubble, Peniel BTOB mengabarkan aktivitasnya pada fans, yaitu makan pagi, tidur siang, menonton Mask Girl, dan main game PlayStation 5

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Peniel BTOB (instagram.com/btobpeniel)

Baca Juga: 5 Idol Ini Muncul di Mask Girl, Kamu Sadar Gak?

5. Di Bubble, Giselle aespa mengaku bakal menyaksikan Mask Girl setelah dapat rekomendasi dari fansnya. Ia mengakui drama itu cukup seru

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Giselle aespa (instagram.com/aerichandesu)

6. Jungah After School bangga akan akting rekan grupnya, Nana, di Mask Girl. Ia pun mempromosikan drama itu di Instagram Stories. Suportif!

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Instagram Stories Jungah (instagram.com/jjung_a_kim)

7. Di Instagram Stories, Go Min Si mengaku terbawa perasaan saat nonton Mask Girl. Ia sering terkejut sampai pamer reaksi saat menyaksikannya

7 Artis Korea Ini Sudah Nonton Drama Mask Girl, Apa Tanggapannya?Go Min Si (instagram.com/gominsi)

Artis Korea di atas mengakui bahwa Mask Girl (2023) merupakan drama yang seru untuk ditonton. Buktinya, mereka bahkan antusias dengan merekomendasikan drama tersebut pada penggemarnya. Hal ini membuat fans juga turut tertarik untuk menyaksikannya.

Baca Juga: Adegan Telanjang hingga Aksi Kim Mo Mi Mask Girl Tanpa Peran Pengganti

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya