Adu Peran Ryeo Un Secret Romantic Guesthouse vs Twinkling Watermelon

Aktor kesayangan siapa, nih?

Aktor muda dan berbakat asal Korea Selatan, Ryeo Un, tengah dibanjiri proyek akting di tahun 2023 ini. Ia pun dipercaya untuk menjadi pemeran utama di dua judul drama yang tayang di tahun yang sama.

Terlebih, keduanya sukses masuk jajaran drama-drama populer yang selalu ramai diperbincangkan, yakni The Secret Romantic Guesthouse (2023) dan Twinkling Watermelon (2023). 

Walau demikian, peran yang dibawakan olehnya cukup berbeda satu sama lain, lho. Kalau kamu penasaran, yuk, simak adu peran Ryeo Un di The Secret Romantic Guesthouse vs Twinkling Watermelon berikut ini. 

Baca Juga: 10 Fakta Hubungan Choi Hyun Wook-Ryeo Un di Drama Twinkling Watermelon

1. Latar belakang peran Ryeo Un di The Secret Romantic Guesthouse dan Twinkling Watermelon

Adu Peran Ryeo Un Secret Romantic Guesthouse vs Twinkling Watermelonstill cuts drama The Secret Romantic Guesthouse (instagram.com/sbsdrama.official)

Di The Secret Romantic Guesthouse, Ryeo Un memerankan karakter bernama Kang San. Bukan sebagai rakyat biasa, ia adalah seorang keturunan istana dari putra mahkota yang pernah dimakzulkan pada masa lampau. Sayangnya, Kang San alias Lee Seol harus hidup dalam pengasingan demi selamat dari kekejaman raja tirani. 

Sementara itu, Ryeo Un berperan sebagai Ha Eun Gyeol di Twinkling Watermelon. Ia merupakan seorang anak sekolah menengah dengan prestasi yang mentereng. Walaupun demikian, ia memiliki mimpi bermusik yang ingin diwujudkan. 

2. Perbedaan sikap Kang San vs Ha Eun Gyeol

Adu Peran Ryeo Un Secret Romantic Guesthouse vs Twinkling Watermelonstill cuts drama Twinkling Watermelon (instagram.com/tvn_drama)

Kang San memiliki kepribadian yang begitu bertanggung jawab dan berambisi tinggi. Terlebih, ia memiliki pembawaan yang begitu berwibawa sebagai keluarga kerajaan walau telah lama menyamar menjadi rakyat biasa.

Kang San juga lebih mengutamakan rakyat yang mendukungnya dibanding kepentingan pribadi. Di sisi lain, ia juga sering menunjukkan sikap romantisnya ketika bertemu dengan pujaan hatinya di Penginapan Ihwawon. 

Sementara itu, Ha Eun Gyeol dikenal sebagai sosok yang cerdas, mandiri, dan ceria. Ia pun tak pernah keberatan ketika menjadikan keluarga sebagai prioritas utamanya.

Hal ini karena ayah dan ibu yang begitu mengandalkan Ha Eun Gyeol, sebagai satu-satunya anggota keluarga yang normal. Ia seperti menjadi telinga dan mulut bagi keluarga yang seluruhnya menyandang disabilitas tunarungu dan tunawicara.

3. Misi dan tujuan masing-masing karakter

Adu Peran Ryeo Un Secret Romantic Guesthouse vs Twinkling Watermelonstill cuts drama The Secret Romantic Guesthouse (instagram.com/sbsdrama.official)

Kang San memiliki tujuan untuk meruntuhkan kekuasaan raja tirani. Sosoknya adalah Lee Chang (Hyun Woo) yang sempat melakukan pemberontakan hingga memakzulkan putra mahkota di masa lalu. Raja Lee Chang pun dikenal sebagai seorang pemimpin yang kejam dan sadis.

Hal ini pula yang menjadi pendukung atas misi rahasia Kang San dalam naik takhta kembali. Setelah perjuangan yang cukup panjang, Kang San pun dapat membersihkan nama sang ayah dan berhasil duduk di singgasana dengan bantuan orang-orang yang memihaknya.

Sementara Ha Eun Gyeol memiliki tujuan untuk mewujudkan mimpinya sebagai seorang pemusik. Tentu, hal ini tak mudah untuk dilakukannya akibat pertentangan dari sang ayah. Ia pun telah disiapkan untuk masuk jurusan kedokteran.

Tak berhenti begitu saja, Ha Eun Gyeol terus berlatih diam-diam. Bahkan, ia harus memakai maskernya ketika tampil supaya tak diketahui oleh keluarga.

Selanjutnya, takdir malah membawa Ha Eun Gyeol melakukan time slip ke tahun 1995. Di sana, ia bertemu dengan masa muda kedua orang tuanya yang ternyata sang ayah tidak cacat lahir.

Menariknya, masa muda ayah Ha Eun Gyeol ternyata merupakan seorang anak band dengan passion-nya yang besar terhadap musik. Ha Eun Gyeol pun berniat mencari tahu jawaban atas apa yang terjadi pada ayahnya ketika berada di tahun 1995.

Kedua drama tersebut memiliki pesonanya masing-masing. Terlebih, Ryeo Un tampak sukses membawakan setiap karakter dengan begitu baik. Kamu lebih suka Ryeo Un saat berperan sebagai Kang San atau Ha Eun Gyeol?

Baca Juga: 10 Adu Gaya Lee Do Hyun vs Ryeo Un, Ayah Anak di KDrama 18 Again

N i n d Photo Verified Writer N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya