5 Character Development di Family: The Unbreakable Bond, Kisahnya Apik
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tak lama lagi drakor Family: The Unbreakable Bond (2023) akan segera mengundara. Diketahui, drama ini akan menemani waktu luangmu mulai tanggal 17 April 2023. Sementara itu, Family: The Unbreakable Bond bakal jadi drama yang mengusung genre komedi romantis dengan kisah hangat para karakternya.
Nah, sembari menanti tanggal tayang drama tersebut, yuk, kenalan lebih dalam dengan para tokoh utama melalui character development berikut ini. Simak sampai akhir, ya!
1. Kwon Do Hoon sebagai anggota NIS sekaligus seorang suami yang penyayang
Karakter Kwon Do Hoon akan diperankan oleh aktor populer bernama Jang Hyuk. Kwon Do Hoon merupakan anggota NIS dan seorang penembak yang andal.
Namun siapa sangka, jika sang istri tak mengetahui tentang fakta tersebut. Pasalnya, ia dikenal sebagai seorang pekerja kantoran biasa.
Walaupun sibuk dengan urusan pekerjaan, sosok Kwon Do Hoon merupakan suami yang penyayang. Baginya, sang istri adalah segalanya.
2. Kang Yu Ra merupakan ibu rumah tangga biasa yang mengidamkan sebuah keluarga sempurna
Kali ini, Jang Na Ra bakal memerankan seorang istri yang bernama Kang Yu Ra. Ia menikah dengan sang suami, Kwon Do Hoon, demi mewujudkan mimpinya untuk memiliki keluarga yang sempurna.
Gak heran, kalau selama pernikahannya dengan Kwon Do Hoon, Kang Yu Ra memiliki dedikasi yang tinggi untuk keluarganya. Sementara itu, sosok Kang Yu Ra yang ceria pun menyimpan sebuah rahasia yang tak terduga. Hingga kini, belum juga diketahui mengenai hal yang ia simpan tersebut.
Baca Juga: 5 Alasan Family: The Unbreakable Bond Layak Ditunggu, Cast Kelas Atas!
3. Oh Chun Ryun bakal jadi rekan kerja Kwon Do Hoon
Chae Jung An akan memerankan karakter bernama Oh Chun Ryun. Ia merupakan seorang anggota NIS profesional. Di sisi lain, ia juga sebagai penembak jitu dengan kompetensinya yang baik.
Editor’s picks
Walaupun memiliki karier yang cemerlang, kehidupan pribadi Oh Chun Ryun tak semulus yang dibayangkan. Ia digambarkan sebagai seorang perempuan yang telah bercerai sebanyak tiga kali. Gak heran, kalau kesehariannya terasa begitu sepi.
Di sisi lain, Oh Chun Ryun juga berteman dekat dengan Kwon Do Hoon yang merupakan rekan kerjanya di NIS. Ia memiliki tekad untuk ikut melindungi keluarga Kwon Do Hoon apa pun yang terjadi.
4. Tae Goo sebagai sosok misterius bagi keluarga Kwon Do Hoon
Ada juga aktor Kim Nam Hee yang akan berperan sebagai karakter bernama Tae Goo. Melalui drama Family: The Unbreakable Bond, sosok Tae Goo digambarkan sebagai seorang yang impulsif sampai merugikan orang lain. Ironinya, hal ini ia lakukan hanya demi kesenangan pribadi.
Kemunculan sosoknya pun terlihat begitu mencurigakan bagi keluarga Kwon Do Hoon. Belum juga diketahui apa rencana Tae Goo atas keluarga Kwon Do Hoon. Diperkirakan, ia memiliki hubungan masa lalu dengan Kang Yu Ra.
5. Kwon Ji Hoon, Lee Mi Rim, dan Kwon Min Seo sebagai anak Kwon Do Hoon
Gak ketinggalan, terdapat sederet artis muda yang ikut membintangi drama Family: The Unbreakable Bond. Di antaranya, seperti Kim Kang Min, Yoon Sang Jung, dan Shin Soo Ah
Sementara itu, Kim Kang Min akan berperan sebagai Kwon Ji Hoon, Yoon Sang Jung memerankan tokoh Lee Mi Rim, hingga Shin Soo Ah sebagai Kwon Min Seo. Tentu, kehadiran mereka bertiga akan membawakan kehangatan pada keluarga Kwon Do Hoon.
6. Kwon Woong Soo yang merupakan ayah tercinta dari Kwon Do Hoon
Terakhir, ada aktor senior Lee Soon Jae akan memerankan karakter Kwon Woong Soo. Ia merupakan ayah dari Kwon Do Hoon. Namun, ia juga bisa menjadi seorang teman bagi putranya tersebut.
Di sisi lain, karakter Kwon Woong Soo juga dikenal sebagai sosok yang ramah dan penyayang. Gak heran kalau Kwon Do Hoon sangat dekat dengan sang ayah.
Setelah menilik enam character development drama Family: The Unbreakable Bond di atas, tentu bikin kamu semakin antusias menantikan tanggal tayangnya. Jadi, jangan sampai terlewat episode perdananya, ya.
Baca Juga: 5 Fakta Drakor Family, Jang Hyuk dan Jang Na Ra Reunian!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.