5 Konflik Siblings di Drakor Call It Love, Banyak Relate-nya!

Hye Sung, Woo Joo, dan Ji Goo sesekali berkonflik 

Melalui kisah siblings di drama Call It Love (2023) bikin drama ini terasa begitu hangat sekaligus menyakitkan. Realita dalam hubungan berkeluarga pun digambarkan dengan apik oleh Call It Love.

Sementara itu, berkonflik dengan saudara merupakan hal yang dapat dialami oleh semua orang, tak terkecuali siblings di drama tersebut. Penasaran dengan konflik saudara yang harus mereka lalui? Berikut ini daftarnya.

1. Bertahan pada ego masing-masing 

5 Konflik Siblings di Drakor Call It Love, Banyak Relate-nya!still cuts drama Call It Love (instagram.com/disneypluskr)

Kala itu, Sim Ji Goo (Jang Sung Bum) sempat mengecewakan Sim Woo Joo (Lee Sung Kyung). Pasalnya, Sim Woo Joo memiliki harapan besar terhadap sang adik untuk dapat menjadi seorang PNS. Namun, Sim Ji Goo malah keluar dari akademi untuk mengejar mimpinya sebagai penyanyi. 

Melalui kejadian tersebut, Sim Woo Joo pun masih bertahan pada egonya. Pasalnya, ia tak memberikan kesempatan untuk Sim Ji Goo memilih jalannya sendiri.

Hal ini pun sampai bikin Sim Ji Goo melakukan pemberontakan. Ia pergi meninggalkan rumah sampai bikin kedua kakaknya merasa khawatir.

2. Tak ada yang ingin mengalah

5 Konflik Siblings di Drakor Call It Love, Banyak Relate-nya!still cuts drama Call It Love (instagram.com/disneypluskr)

Konflik akan menjadi semakin pelik jika tak ada yang mau mengalah. Tentu, hal ini merupakan suatu yang wajar terjadi dalam hubungan saudara. Sementara itu, ini juga terjadi di drama Call It Love melalui tiga karakternya, yakni Sim Hye Sung (Kim Ye Won), Sim Woo Joo, dan Sim Ji Goo.

Baca Juga: Friendzone! 5 Bukti Perhatian Yoon Jun ke Sim Woo Joo di Call It Love

3. Tak memberikan pengertian yang cukup 

5 Konflik Siblings di Drakor Call It Love, Banyak Relate-nya!still cuts drama Call It Love (instagram.com/disneypluskr)

Saling mengerti dapat mengurangi konflik yang biasanya terjadi. Selama ini Sim Woo Joo memiliki anggapan yang buruk mengenai sang kakak, Sim Hye Sung.

Sebab, Sim Woo Joo tak terlalu menyukai tentang perjalanan cinta Sim Hye Sung yang terlalu banyak masalah. Mengetahui hal tersebut, Sim Hye Sung pun menjelaskan maksudnya, ia ingin membuktikan kalau tak semua pria sama seperti ayahnya.

Konflik tersebut terjadi akibat kurang pengertian yang mereka berikan satu sama lain. Jika Sim Woo Joo lebih peka akan sikap sang kakak, konflik ini mungkin dapat dihindari.

4. Keinginan untuk melalui semuanya sendirian

5 Konflik Siblings di Drakor Call It Love, Banyak Relate-nya!still cuts drama Call It Love (instagram.com/disneypluskr)

Tak ada seorang pun yang ingin terlihat lemah dihadapan saudaranya, begitu juga dengan siblings di drama Call It Love. Type hubungan mereka, yakni melalui semuanya sendirian.  

Walaupun tinggal satu rumah, ketiga karakter tersebut tak terbiasa untuk saling berbagi cerita. Gak heran, kalau Sim Woo Joo dan kedua saudaranya harus menguatkan bahu masing-masing. 

Seperti ketika Sim Woo Joo pergi kepemakaman sang ayah, ia pun mendapat kabar buruk mengenai rumah yang akan diambil alih oleh ibu tirinya. Ia harus melalui kejadian tersebut sendirian, tanpa bercerita kepada saudaranya. 

5. Kurangnya komunikasi satu sama lain 

5 Konflik Siblings di Drakor Call It Love, Banyak Relate-nya!still cuts drama Call It Love (instagram.com/disneypluskr)

Kekurangan komunikasi dapat menurunkan kepekaan satu sama lain. Parahnya lagi, hal tersebut bisa bikin acuh akan kehadiran seseorang. 

Hal tersebut juga dibuktikan melalui salah satu scene, ketika Sim Hye Sung dan Sim Ji Goo mengajak Han Dong Jin (Kim Young Kwang) makan malam keluarga tanpa sepengetahuan Sim Woo Joo. Tentu, hal ini bikin Sim Woo Joo sangat merasa tak nyaman. Jika saja telah terjadi komunikasi dua arah, tentu Sim Woo Joo tak akan semarah itu. 

Melalui hubungan yang mereka bawakan, terdapat sejumlah insight berharga yang dapat dipetik oleh para penonton. Di sisi lain, konflik dalam keluarga merupakan hal biasa yang dapat terjadi di keluarga manapun.

Baca Juga: 5 Konflik Karakter di Drakor Call It Love Episode 5-6, Makin Intens!

N i n d Photo Verified Writer N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya