Teori Seputar Identitas Kang Yoo Ra di Family: The Unbreakable Bond

Apakah Kang Yoo Ra juga agen rahasia?

Awalnya, identitas asli Kang Yoo Ra (Jang Na Ra) digambarkan secara "abu-abu" di Family: The Unbreakable Bond (2023). Gak heran, kalau hal ini meninggalkan begitu banyak tanda tanya di benak para penontonnya.

Tampaknya, latar belakang sosoknya pun mulai menemui titik terang belakang ini. Kalau kamu salah satu yang penasaran, yuk, simak ulasannya berikut ini. Baca sampai akhir, ya!

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Kang Yoo Ra salah satu anggota MGD alias Asosiasi 

Teori Seputar Identitas Kang Yoo Ra di Family: The Unbreakable Bondstill cuts drama Family: The Unbreakable Bond (instagram.com/tvn_drama)

Pada tahun 1990-an, terdapat banyak mata-mata di seluruh dunia, tak terkecuali Korea Selatan. Negeri ginseng itu diceritakan memiliki organisasi internal yang diisi oleh sejumlah tentara bayaran. Organisasi ini dinamakan MGD atau pemerintah menyebutnya dengan Asosiasi. MGD ditugaskan untuk membereskan segala "urusan" rahasia pemerintah.

Namun nahas, MGD memperoleh anggotanya dengan cara yang cukup kejam. Mereka melatih anak-anak yang ditinggal dan ditelantarkan oleh orang tua untuk dapat menjadi tentaranya. Salah satunya, yakni Kang Yoo Ra yang menjadi agen nomor 27.

Setelah beberapa lama beroperasi, MGD pun dibubarkan di akhir tahun 1990-an. Kala itu, MGD terbagi menjadi dua kubu, yakni Anggota Lama dan Anggota Baru. Menariknya, mereka pun masih juga beroperasi secara ilegal. Anggota Lama tumbuh menjadi organisasi pembunuh profesional, sementara itu Anggota Baru mendirikan sebuah persekutuan bisnis yang menyelundupkan narkoba, senjata, dan manusia.

Di sisi lain, kemunculan Jo Tae Gu (Kim Nam Hee) yang menemui Kang Yoo Ra di masa kini pun tampaknya bukan tanpa alasan. Anggota Baru ternyata memiliki misi lain untuk menghabisi Anggota Lama yang tersisa. Jo Tae Gu pun memaksa Kang Yoo Ra untuk melakukan misi, walau ia sudah lama tak terlibat dengan organisasi tersebut. 

2. Persekutuan bisnis terlarang menjadi gerbang NIS menyelidiki MDG

Teori Seputar Identitas Kang Yoo Ra di Family: The Unbreakable Bondstill cuts drama Family: The Unbreakable Bond (instagram.com/tvn_drama)

Oh Cheon Ryeon (Chae Jung An) yang merupakan salah satu anggota NIS menemukan pergerakan mencurigakan. Ia menemukan persekutuan bisnis ilegal yang menyelundupkan narkoba, senjata, dan manusia.

Baca Juga: 11 Tokoh di Family: The Unbreakable Bond yang Punya Identitas Rahasia

Kasus ini pun menjadi pintu untuk Oh Cheon Ryeon menemukan fakta yang lebih besar. Menariknya, anggota NIS yang telah ditugaskan terus-menerus kehilangan targetnya setiap kali akan melakukan eksekusi.

Oh Cheon Ryeon mulai menyadari fakta tersebut, bahwa persekutuan bisnis ada kaitannya dengan MGD. Sementara itu, ia dengan sigap melarang Kwon Do Hoon untuk tak lagi terlibat.

3. Oh Cheon Ryeon memiliki kaitan dengan MGD 

Teori Seputar Identitas Kang Yoo Ra di Family: The Unbreakable Bondstill cuts drama Family: The Unbreakable Bond (instagram.com/tvn_drama)

Oh Cheon Ryeon begitu cakap ketika menghapus masa lalunya yang begitu kelam. Siapa yang menyangka, kalau ia merupakan salah satu Anggota Lama di MGD.

Tak lagi menjadi anggota organisasi rahasia, Oh Cheon Ryeon berhasil masuk ke dalam organisasi resmi milik negara, yakin NIS. Terlebih lagi, posisinya cukup tinggi sebagai seorang manajer di NIS. 

Kang Yoo Ra yang dipaksa untuk menghabisi Anggota Lama pun mulai mengetahui identitas asli Oh Cheon Ryeon. Ia mengalami dilema ketika harus membunuh atasan suaminya tersebut.

Tentu,  drama ini terasa semakin menarik untuk diikuti setelah mengetahui identitas asli Kang Yoo Ra. Jadi, jangan lupa untuk nantikan kelanjutan kisah para karakter di Family: The Unbreakable Bond, ya!

Baca Juga: 7 Parenting ala Kwon Do Hoon-Kang Yoo Ra Family: The Unbreakable Bond

N i n d Photo Verified Writer N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya