5 Aktor yang Berperan Jadi Bos Mafia di Drakor Januari 2023

Ada yang menjadi bos kartel uang hingga narkoba!

Drakor bergenre kriminal menjadi salah satu yang mendominasi penayangan drakor di bulan Januari 2023 ini. Sebut saja, ada drakor Big Bet yang menceritakan tentang kasus pembunuhan yang melibatkan seorang raja judi, lalu ada Payback: Money and Power yang mengisahkan tentang kasus kartel uang.

Nah dalam drakor-drakor kriminal ini pun turut menghadirkan karakter-karakter villain  yang diceritakan sebagai sosok bos mafia yang dikelilingi dengan anak buah dalam jumlah yang banyak, dan melakukan tindakan melanggar hukum  berskala besar. Berikut ini merupakan deretan aktor yang didapuk untuk memerankan karakter bos mafia ini. Bertabur nama-nama aktor senior!

Baca Juga: 5 Aktor yang Berperan Jadi Makhluk Supranatural di Drakor Januari 2023

1. Choi Min Sik

5 Aktor yang Berperan Jadi Bos Mafia di Drakor Januari 2023potret Choi Min Sik di drakor Big Bet (instagram.com/disneypluskr)

Karakter yang pertama ini ternyata bukan sepenuhnya merupakan karakter villain di drakor Big Bet. Aktor senior Choi Min Sik didapuk memerankan sosok bos mafia yang menguasai bisnis judi dan bahkan diijuluki raja judi bernama Cha Mu Sik.

Bergelut di bidang bisnis ilegal, Cha Mu Sik yang tinggal menetap di Filipina ini pun dikenal merupakan seorang penguasa kasino di negara tersebut. Dari bisnis judi tersebut, Cha Mu Sik berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan hingga mencapai angka miliaran won.

Sebagai seorang raja judi, Cha Mu Sik pun dikelilingi oleh deretan anak buah yang turut mengamankan pekerjaan ilegalnya ini agar tak ketahuan polisi. Namun suatu ketika, hidup mewah Cha Mu Sik ini terusik saat tiba-tiba ia dituduh menjadi tersangka dari sebuah kasus pembunuhan. Demi bisa membersihkan namanya, ia pun terlibat kerjasama dengan seorang detektif yang tengah menyelidiki kasus tersebut.

2. Kim Hong Pa

5 Aktor yang Berperan Jadi Bos Mafia di Drakor Januari 2023potret Kim Hong Pa di drakor Payback: Money and Power (instagram.com/sbsdrama.official)

Karakter selanjutnya yaitu hadir dari drakor Payback: Money and Power yang diceritakan merupakan sosok bos mafia yang bergerak di bisnis kartel uang . Sosok mafia rentenir ini bernama Myung In Joo yang diperankan oleh aktor senior Kim Hong Pa. 

Di Payback: Money and Power, Myung In Joo atau yang biasanya disapa Ketua Myung diceritakan sebagai sosok yang kejam dan sadis. Dalam menjalankan bisnisnya, ia tak segan-segan untuk melakukan tindakan melanggar hukum demi mendapatkan keuntungan berkali-kali lipat lebih banyak. 

Tindakan kejamnya ini pun sudah sampai pada titik di mana Ketua Myung akan dengan beraninya menyiksa hingga membunuh orang-orang yang dianggap menghalangi bisnisnya. Tindakan ini pun ia lakukan dengan cara memanfaatkan kekayaan yang dimilikinya untuk membayar sederet orang yang kemudian dijadikan anak buah dan bersedia melakukan hal kotor untuknya.

Baca Juga: 5 Aktor yang Berperan sebagai Penegak Hukum di Drakor Januari 2023

3. Jung Yoon Jae

5 Aktor yang Berperan Jadi Bos Mafia di Drakor Januari 2023potret aktor Jung Yoon Jae (instagram.com/_jungyoonjae)

Karakter selanjutnya yaitu ada sosok bos dari salah satu jaringan pengedar narkoba terbesar di Korsel dari drakor Missing: The Other Side season 2.  Karakter ini dikenal dengan julukan Goliath yang diperankan oleh aktor Jung Yoon Jae.

Sosok Goliath ini diketahui merupakan sosok yang misterius, hingga bahkan para pembeli narkoba darinya pun tak mengetahui secara mendetail terkait nama ataupun wajah dari Goliath ini. Dirinya digambarkan sebagai sosok yang kejam yang bahkan tak segan menghabisi anak buahnya sendiri apabila kehadirannya bisa mengancam bisnis narkobanya tersebut. 

Salah satu korban dari Goliath ini yaitu ada seorang sahabat sekaligus anak buahnya yang dengan tega ia tikam hingga tewas karena berniat untuk menyerahkan diri ke polisi. Namun di episode terbarunya, Goliath justru tewas terbunuh saat dirinya tengah menjadi buronan. 

4. Kim Tae Woo

5 Aktor yang Berperan Jadi Bos Mafia di Drakor Januari 2023potret Kim Tae Woo di drakor Missing: The Other Side season 2 (instagram.com/tvn_drama)

Tewasnya sosok Goliath di Missing: The Other Side season 2 ini ternyata mengungkap satu fakta baru bahwa ada sosok bos lebih besar lagi di atas Goliath yang diperankan oleh aktor Kim Tae Woo. Kemunculannya ini pun menghadirkan teori baru, di mana dimungkinkan bahwa sosok inilah yang sebenarnya merupakan sosok Goliath sang bos besar dari jaringan narkoba yang tengah sangat dicari oleh polisi.

Kemunculan pertama dari karakter yang diperankan oleh aktor Kim Tae Woo ini memperlihatkan sosoknya yang tampak tenang dengan dikawal oleh sekelompok orang yang disinyalir merupakan anak buahnya. Dan tewasnya sosok Goliath, juga kemungkinan besar merupakan perbuatan dari sosok karakter baru yang masih sangat misterius ini yang dilakukan demi menutupi kejahatannya dan melindungi bisnisnya. 

5. Heo Sung Tae

5 Aktor yang Berperan Jadi Bos Mafia di Drakor Januari 2023potret Heo Sung Tae di drakor Bait (instagram.com/coupangplay)

Karakter villain yang juga digambarkan sebagai sosok bos besar dari kelompok kriminal selanjutnya yaitu ada sosok Noh Sang Cheon dari drakor Bait yang diperankan aktor Heo Sung Tae. Noh Sang Cheon diceritakan merupakan seseorang yang melakukan sindikat penipuan hingga mendapatkan keuntungan mencapai lima triliun won.

Bisa melakukan penipuan sebesar itu tentu menandakan bahwa Noh Sang Cheon ini bukanlah penjahat biasa, melainkan sosok yang sudah memiliki jaringan besar di dunia kriminal. Dalam melakukan kejahatannya ini, Noh Sang Cheon pun disinyalir memiliki tim yang besar sehingga mampu membuatnya menipu ribuan orang. 

Dikonfirmasi tewas saat dalam pelarian, delapan tahun kemudian Noh Sang Cheon kembali menghebohkan dunia kepolisian karena dilaporkan sebagai pelaku pembunuhan oleh seseorang. Hal ini pun memunculkan dugaan baru di mana dimungkinkan bahwa sosok Noh Sang Cheon ini ternyata belum tewas dan masih bersembunyi.

Beberapa karakter di atas ini pun sukses membuat penonton ikut geregetan dan jengkel dengan tindakan jahatnya, tentu membuktikan bahwa aksi akting para aktor di atas ini berhasil dan sangat totalitas. Dari kelima karakter bos mafia ini, manakah yang paling menjadi favoritmu?

Baca Juga: 9 Aktor Ini Berperan Sebagai Idol di Drakor, Terbaru Ada Kim Jae Young

Kastil Imaji Photo Verified Writer Kastil Imaji

Instagram: @kastil.imaji

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya