Drama Korea The Haunted Palace sukses meraih rating yang tinggi sejak episode perdananya. Ceritanya tentang seorang abdi kerajaan bernama Yoon Gap (Sungjae BTOB) yang dirasuki Gangcheori (Kim Young Kwang), dewa naga, setelah nyawanya dihilangkan secara paksa. Gangcheori berusaha mendekati Yeo Ri (Bona WJSN), seorang cucu dukun yang disebut-sebut bisa membantunya naik ke langit.
Perjalanan Gangcheori dan Yeo Ri kian seru di setiap episodenya. Kini, drakor tersebut sudah tayang 14 episode, dan menyisakan 2 episode lagi. Jelang ending The Haunted Palace, ada beberapa plot twist yang muncul dan cukup mengejutkan penonton. Apa saja? Berikut penjelasannya.
Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.