7 Profesi yang Diperankan Eun Ji APink di Drakor, Jaksa hingga Asisten Manajer

Jung Eun Ji merupakan salah satu member girl group APink yang juga aktif berkarier di dunia akting. Di tahun 2025 ini, ia kembali menyapa penggemar dalam proyek terbarunya berjudul Pump Up the Healthy Love yang menyoroti kisah cinta antara pelatih dan murid di sebuah pusat kebugaran.
Dalam drama tersebut, Eun Ji akan beradu akting dengan Lee Jun Young sebagai pemeran utama. Selain itu, ia akan menjadi asisten manajer dalam sebuah agen perjalanan. Selain asisten manajer, berikut ini 7 profesi yang diperankan Jung Eun Ji di drakor.
1. Eun Ji yang awalnya harus bekerja serabutan demi menghidupi keluarga, akhirnya mendapat kesempatan meraih impian menjadi penyanyi di Lovers of Music (2014)

2. Dalam Untouchable (2017), Eun Ji jadi seorang Jaksa tegas dan pemberani. Meski nyawanya terancam, ia berusaha membongkar kasus korupsi keluarga terpandang di kotanya

3. Tampil sebagai cameo di Backstreet Rookie (2020), Eun Ji menarik perhatian saat berperan sebagai YouTuber yang mencampakan cinta Ji Chang Wook

4. Eun Ji kembali menjadi YouTuber terkenal dengan sifat sinis dan penyendiri dalam dua season drama Work Later, Drink Now (2021)

5. Eun Ji yang bertekad membantu banyak orang dengan menjadi pekerja sosial, malah harus terlibat dalam kasus pembunuhan berantai di Blind (2022)

6. Meski terjebak dalam tubuh wanita tua dalam Miss Night and Day (2024), Eun Ji akhirnya dapat kesempatan menjadi pegawai magang di Kantor Kejaksaan

7. Di Pump Up the Healthy Love (2025) Eun Ji dapat peran sebagai asisten manajer agen perjalanan yang memutuskan mendaftar gym setelah dikhianati mantan kekasihnya

Melalui beragam profesi yang diperankannya, Jung Eun Ji semakin menunjukkan perkembangan akting yang signifikan. Kira-kiar profesi apa ya yang akan dimainkan Eun Ji di proyek selanjutnya?
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.