8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga Pengacara

Apakah mereka punya jiwa keadilan tinggi?

Chief Detective 1958 dijadwalkan mengudara di stasiun televisi MBC pada 19 April 2024 mendatang. Drakor tersebut mengusung latar pada tahun 1958 yang mengikuti kisah empat detektif yang berusaha keras untuk menangani berbagai kasus kejahatan. Mereka adalah Park Young Han (Lee Je Hoon), Kim Sang Soon (Lee Dong Hwi), Jo Kyeong Hwan (Choi Woo Sung), dan Seo Ho Jung (Yoon Hyun Soo).

Keempat karakter detektif tersebut memiliki peran tersendiri saat bekerja sama dalam tim. Adapun beberapa tokoh penegak hukum di drakor April 2024 berikut ini patut diikuti kisahnya. Siapa saja mereka?

1. Bekerja sebagai detektif yang polos dan gigih, Park Young Han (Lee Je Hoon) selalu bersemangat dalam menegakkan keadilan di Chief Detective 1958

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraLee Je Hoon di drama Chief Detective 1958 (instagram.com/mbcdrama_now)

Baca Juga: 9 Nominasi Baeksang Arts Awards 2024 Kategori Film, Ada Jagoanmu?

2. Terlahir dari keluarga kurang mampu, Kim Sang Soon (Lee Dong Hwi) jadi detektif pemberani yang ingin memberantas koruptor di Chief Detective 1958

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraLee Dong Hwi di drama Chief Detective 1958 (instagram.com/mbcdrama_now)

3. Awalnya pekerja kuat di toko beras, Jo Kyeong Hwan (Choi Woo Sung) memilih jadia detektif usai bertemu Park Young Han di drama Chief Detective 1958

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraChoi Woo Sung di drama Chief Detective 1958 (instagram.com/mbcdrama_now)

4. Jadi ahli strategi, Seo Ho Jung (Yoon Hyun Soo) menggunakan otak geniusnya saat menangani kasus kejahatan di drakor Chief Detective 1958

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraYoon Hyun Soo di drama Chief Detective 1958 (instagram.com/mbcdrama_now)

5. Jadi mantan jaksa yang kini bekerja sebagai pengacara, Na Moon Young (Lee Bo Young) berusaha mencari suaminya yang hilang secara misterius di Hide

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraLee Bo Young di drama Hide (instagram.com/jtbcdrama)

6. Jadi ketua di tim The Grey, Choi Jun Kyung (Lee Jung Hyun) memberantas monster yang menguasai tubuh manusia di drakor Parasyte: The Grey

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraLee Jung Hyun di drama Parasyte: The Grey (instagram.com/netflixkr)

7. Padahal berjiwa keadilan tinggi, Kim Chul Min (Kwon Hae Hyo) malah berakhir tewas dan tubuhnya dikuasai oleh monster di Parasyte: The Grey

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraKwon Hae Hyo di drama Parasyte: The Grey (instagram.com/netflixkr)

8. Setelah berpihak pada monster, Kang Won Seok (Kim In Kwon) juga tewas dibunuh sang monster yang berusaha mencari inang baru di Parasyte: The Grey

8 Tokoh Penegak Hukum di Drakor April 2024, Detektif hingga PengacaraKim In Kwon di drama Parasyte: The Grey (instagram.com/netflixkr)

Seorang penegak hukum memang sudah seharusnya menjunjung tinggi keadilan dan hukum yang berlaku demi kedamaian dunia. Namun, tak semua tokoh penegak hukum di drakor April 2024 memiliki sikap tersebut. Meski banyak yang jadi penegak hukum jujur, masih ada pula karakter yang jadi mata-mata untuk organisasi jahat. Tak patut ditiru, ya!

Baca Juga: 10 Drakor Dibintangi Choi Woo Sung, Pemeran Chief Detective 1958

Queena Sekar Jasmine Photo Verified Writer Queena Sekar Jasmine

Be smile and happy :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya