Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Respon Se Na Saat Tahu Soal Hubungan Ra Ik-Hye Joo di Idol I

cuplikan drama Idol I.
cuplikan drama Idol I. (instagram.com/channel.ena.d)

Do Ra Ik (Kim Jae Young) dan Hong Hye Joo (Choi Hee Jin) dalam drama Idol I ternyata memiliki hubungan spesial. Keduanya berpacaran, namun putus karena takut popularitas Ra Ik menurun. Sama seperti fans yang menganut "bias is mine", Maeng Se Na (Choi Soo Young) tak percaya dengan hal itu. Ia patah hati dan merasa Ra Ik mengkhianatinya. Berikut adalah repon Se Na tahu Ra Ik berhubungan dengan Hye Joo. Silakan disimak ulasannya!

1. Kaget dan merasakan kesedihan yang mendalam

cuplikan drama Idol I.
cuplikan drama Idol I. (instagram.com/channel.ena.d)

Berada di puncak popularitas, Ra Ik kedapatan berpacaran dengan Hye Joo. Pemberitaan ini pun menjadi heboh terutama di kalangan fans Ra Ik. Se Na yang jadi salah satu fans sejati terkejut dengan berita itu. Ia sedih dan patah hati karena Ra Ik ternyata memiliki pacar. Ia larut dalam kesedihan dalam beberapa waktu. Ia tak ingin bekerja hingga tak ingin makan apa pun. Ia lebih sering menangis dan mengurung diri di kamar.

Bagi siapa pun yang memiliki perasaan lebih seperti Se Na pasti mengalami hal yang sama. Dunia seolah hancur dengan berita itu. Bahkan membuat seseorang termasuk Se Na tidak memiliki semangat hidup.

2. Langsung happy saat Ra Ik membantahnya

cuplikan drama Idol I.
cuplikan drama Idol I. (instagram.com/channel.ena.d)

Pemberitaan kencan dengan Hye Joo langsung dibantah Ra Ik dan agensinya. Bahkan Ra Ik menekankan bahwa rasa sayangnya hanya ia curahkan pada fans yang selalu setia menemani kariernya. Hal ini pun membuat Se Na tertawa bahagia. Ia senang karena berita itu hanya rumor. Ia juga sangat percaya karena hal ini langsung disampaikan oleh Ra Ik sendiri.

3. Mulai menerima kenyataan

cuplikan drama Idol I.
cuplikan drama Idol I. (instagram.com/channel.ena.d)

Seiring berjalannya waktu, Se Na sadar sikap obsesif pada Ra Ik adalah kesalahan besar. Saat ia menjadi pengacara Ra Ik dalam kasus pembunuhan, ia melihat Ra Ik bertemu dengan Hye Joo, wanita yang pernah dirumorkan itu. Dari sanalah ia mulai mengerti di masa lalu keduanya memang memiliki hubungan. Se Na sempat cemburu, namun ia berusaha menyadarkan diri kalau Ra Ik wajar saja berkencan dan ia sebagai fans harus menerimanya.

Respon Se Na menjadi hal yang biasa di kalangan fans yang mengidolakan selebriti. Semua akan marah, sedih, kecewa, bahkan tak semangat saat tahu idolanya berkencan. Namun, semua itu kembali ke diri masing-masing. Sikap obsesif itu tak baik, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ananda Zaura
EditorAnanda Zaura
Follow Us

Latest in Korea

See More

3 Fakta hrtz.wav, Grup Band dari Survival Mnet Steal Heart Club

02 Jan 2026, 12:36 WIBKorea