Sinopsis Joseon Lawyer, Drakor Sageuk Berbalut Hukum

Comeback Woo Do Hwan usai wamil, nih

Apakah kamu pecinta drakor sageuk? Jika iya, jangan sampai lewatkan Joseon Lawyer yang akan rilis 31 Maret mendatang. Drama ini diproduseri oleh Kim Seung Ho dan Lee Han Joon. Sementara, penulisnya adalah Choi Jin Young.

Joseon Lawyer yang ditayangkan oleh MBC ini wajib masuk watch list-mu karena punya jalan cerita yang menarik. Sambil nunggu dramanya tayang, yuk, simak sinopsisnya dahulu di sini!

1. Sinopsis drama Joseon Lawyer

Sinopsis Joseon Lawyer, Drakor Sageuk Berbalut HukumBona di drama Joseon Lawyer (instagram.com/mbcdrama.official)

Joseon Lawyer hadir sebagai tayangan baru yang menggabungkan genre sageuk dengan hukum. Kang Han Soo (Woo Do Hwan) adalah pengacara era Joseon yang tampil nakal dan nyentrik. Walaupun begitu, dia sangat berbakat dan memiliki wawasan luas seputar hukum perdata, komersial, dan pidana.

Tujuan utama Kang Han Soo jadi pengacara adalah untuk membalaskan dendam atas kematian orang tuanya. Namun suatu hari, dia berubah jadi penegak keadilan sesungguhnya. Kang Han-Soo terlibat dengan putri bangsawan Lee Yeon Joo (Bona WJSN) dan Hakim Yoo Ji Sun (Cha Hak Yeon).

Lee Yeon Joo memiliki kepedulian yang tinggi, dia bak penegak keadilan sejati. Sementara, Yoo Ji Sun adalah seorang hakim yang selalu berusaha memberikan penilaian seadil-adilnya.

2. Pemain drama Joseon Lawyer

Sinopsis Joseon Lawyer, Drakor Sageuk Berbalut HukumWoo Do Hwan, Bona, dan Cha Hak Yeon di pembacaan naskah drama Joseon Lawyer (instagram.com/mbcdrama.official)

Joseon Lawyer diperankan oleh sederet bintang muda Korea Selatan. Tiga tokoh utamanya yakni Kang Han Soo, Lee Yeon Joo, dan Yoo Ji Sun yang berturut-turut diperankan oleh Woo Do Hwan, Bona, dan Cha Hak Yeon.

Ketiganya sudah dikenal karena pernah membintangi sederet drama papan atas lain. Misalnya saja Woo Do Hwan adalah partner Lee Min Ho di drama The King: Eternal Monarch (2020).

Sementara, nama Bona selain sebagai member girl group WJSN juga terlibat dalam drama Twenty-Five, Twenty-One (2022). Tidak ketinggalan, Cha Hak Yeon tampil menawan sebagai polisi di drama Bad and Crazy (2021).

Baca Juga: 9 Tokoh Kakak Cowok Penyayang di Drakor Sageuk, Ada Park Hyung Sik

3. Ceritanya berdasarkan Gyeongguk Daejeon

Sinopsis Joseon Lawyer, Drakor Sageuk Berbalut HukumCha Hak Yeon di drama Joseon Lawyer (instagram.com/mbcdrama.official)

Walau alur cerita Joseon Lawyer fiktif tapi peraturan yang digunakannya berdasarkan kode asli sejarah Joseon, yakni Gyeongguk Daejeon. Kode ini merupakan undang-undang yang digunakan dari akhir Goryeo dan awal Dinasti Joseon.

Dari sini kita bisa melihat drama Joseon Lawyer memang worth it untuk diikuti. Riset mendalam terutama soal hukum yang digunakan akan membuat penonton turut mengenal hukum sejarah Korea.

4. Comeback Woo Do Hwan usai wamil

Sinopsis Joseon Lawyer, Drakor Sageuk Berbalut HukumWoo Do Hwan di drama Joseon Lawyer (instagram.com/mbcdrama.official)

Seperti kita ketahui, Woo Do Hwan baru saja menyelesaikan tugas wajib militer (wamil) pada 5 Januari 2022. Jadi, Joseon Lawyer adalah comeback-nya setelah dua tahun vakum dari dunia hiburan.

Selain Joseon Lawyer, Woo Do Hwan juga terlibat dalam proyek drama yang ditayangkan Netflix bertajuk Bloodhounds. Drama ini dijadwalkan tayang di tahun 2023 tapi belum keluar tanggal resminya.

5. Jadwal tayang drama Joseon Lawyer

Sinopsis Joseon Lawyer, Drakor Sageuk Berbalut HukumBona di drama Joseon Lawyer (instagram.com/mbcdrama_now)

Joseon Lawyer dapat disaksikan melalui saluran televisi Korea MBC. Tanggal rilisnya adalah 31 Maret 2023, tayang setiap Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST atau 20.00 WIB. Kamu akan puas menonton drama ini karena jumlah episodenya ada 16.

Joseon Lawyer akan menampilkan chemistry Woo Do Hwan dan Bona WJSN dalam balutan drama sejarah. Buat kamu pecinta sageuk, pastikan tidak ketinggalan drama satu ini ya. Happy watching!

Baca Juga: Poong, The Joseon Psychiatrist 2: Kim Min Jae Suka Minum Bareng Cast

Risma Fadilla Photo Verified Writer Risma Fadilla

A person who like literacy and entertaiment. Be my friend on instagram @rismaanorf :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya