Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?

Masalah keluarga hingga karier membuat mereka harus menjauh

Salah satu scene yang bikin patah hati banyak penonton drakor Doona! adalah momen Lee Doona (Bae Suzy) dan Lee Won Jun (Yang Se Jong) putus. Pasangan yang dijuluki Wondu Couple ini punya chemistry manis dan bikin baper sejak episode awal. Namun sayang, mereka berpisah di awal episode 9. 

Lee Doona dan Lee Won Jun sebetulnya masih saling cinta. Meski begitu, mereka sepakat untuk putus di drakor Doona!. Kira-kira apa alasan di balik putusnya hubungan Lee Doona dan Lee Won Jun? Simak ulasannya berikut ini, yuk!

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Lee Doona ingin kembali berkarier sebagai idol

Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?Bae Suzy di Doona! (twitter.com/NetflixID)

Sejak awal, alasan Lee Doona hiatus dari kariernya bukan karena ia benci dunia artis. Lee Doona hanya lelah, tapi sebetulnya ia mencintai profesinya sebagai idol. Jauh di dalam hatinya, ia rindu tampil di atas panggung. Keinginannya semakin kuat saat ia melihat Dream Sweet comeback tanpa dirinya dan saat diminta menyanyi di konser musisi lain.

2. Agensi melayangkan gugatan hukum pada Lee Doona

Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?Bae Suzy di Doona! (twitter.com/NetflixKR)

Keputusan Lee Doona untuk tiba-tiba hiatus bukan berarti tanpa risiko dan konsekuensi. Agensinya melayangkan gugatan hukum atas pelanggaran kontrak. Lee Doona terancam harus bayar denda miliaran won. Belum lagi proses persidangan yang akan memakan waktu lama. Satu-satunya cara mengatasinya adalah ia kembali pada agensi tersebut.

3. Lee Doona stres berat saat Lee Won Jun gak ada di sampingnya

Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?Bae Suzy di Doona! (twitter.com/NetflixKR)

Saat Lee Doona stres akibat gugatan hukum dan keinginan untuk comeback, Lee Won Jun (Yang Se Jong) justru gak ada di sampingnya. Cowok itu pulang kampung karena adiknya harus dioperasi.

Saat itu, Lee Doona pun merasa makin down dan kesepian. Di sisi lain, Lee Won Jun juga merasa bersalah karena gak bisa memberi support pada Lee Doona saat dibutuhkan.

Baca Juga: 7 Kemiripan Lee Doona dan Lee Won Jun di Doona!, Pertanda Jodoh?

4. Lee Won Jun melihat Lee Doona bahagia di atas panggung dan merelakannya

Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?Yang Se Jong di Doona! (twitter.com/NetflixKR)

Saat tengah kencan ke suatu acara musik, Lee Doona diundang naik ke atas panggung. Ekspresinya yang larut dan bahagia saat menyanyikan lagu, menyentuh hati Lee Won Jun. Cowok itu bisa melihat bahwa Lee Doona sangat ingin kembali berkarier karena menyanyi di atas panggung membuat sang idol bahagia.

5. Lee Won Jun menyadari ia belum punya apa pun untuk bersama Lee Doona

Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?Yang Se Jong di Doona! (twitter.com/NetflixKR)

Di episode 8, Lee Won Jun menemui Park In Wook (Lee Jin Wook) yang merupakan manajer Lee Doona. Ucapan Park In Wook yang realistis membuat Lee Won Jun tersadar. Di usianya yang masih 21 tahun dan kuliah, ia belum punya apa pun untuk diberikan pada Lee Doona. Ia juga nanti harus wamil dan akan meninggalkan gadis itu seorang diri.

6. Lee Won Jun memikirkan keluarganya dan kebahagiaan Lee Doona

Apa Alasan Lee Doona dan Lee Won Jun Putus di Drakor Doona?Yang Se Jong dan Bae Suzy di Doona! (twitter.com/NetflixKR)

Awalnya, Lee Won Jun gak ingin putus. Ia ingin bersama Lee Doona sekalipun mereka gak punya apa-apa. Namun, ia menyadari mimpi itu sulit terwujud. Pertama, ia memikirkan ibu dan adiknya yang sakit. Lee Won Jun harus lulus kuliah dan mendapatkan pekerjaan tetap.

Selain itu, ia memikirkan Lee Doona. Lee Won Jun gak ingin menahan gadis itu berkarier sesuai yang disukai dan diimpikan. Jika mereka tetap bersama dan tercium media, rencana comeback dan citra Lee Doona bisa rusak karena muncul skandal pacaran. 

Meski sempat putus, Lee Doona dan Lee Won Jun ternyata masih memiliki perasaan cinta yang mendalam. Mereka baru bisa saling mencurahkan perasaan menjelang ending Doona!. Berakhir menggantung, menurutmu keduanya akhirnya balikan atau tetap putus?

Baca Juga: 4 Support System Lee Doona di Drakor Doona!, Siapa Saja?

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya