9 Artis Ternama yang Jadi Kameo di Drama Korea Tomorrow (Part 2)

Drama Korea Tomorrow mengusung genre fantasi dengan tema kesehatan mental. Ceritanya sendiri membahas sebuah tim malaikat maut yang bertugas menyelamatkan orang-orang yang akan mengakhiri hidup.
Demi mendukung beberapa side story yang ada di hampir tiap episodenya, Tomorrow mengundang banyak artis untuk jadi kameo. Contohnya saja sembilan aktor dan aktris berikut ini.
1. Dipuji mirip Johnny Depp, Park Hoon mencuri perhatian dengan perannya sebagai tokoh bernama Hades
2. Kal So Won yang membintangi Miracle in Cell No. 7 sukses memerankan Goo Ryeon muda dalam drama ini
3. Park Sang Hoon memerankan Park Joong Gil muda, sang pujaan hati dari karakter Kal So Won
4. Min Ji Ah bikin pemirsa nangis dengan aktingnya sebagai ibu malang yang dua kali terpisah maut dengan anak kandungnya
5. Aktris muda Kim Si Eun dapat dua peran dalam drama ini, yakni sahabat Goo Ryeon di masa lalu dan artis idola di masa kini
Editor’s picks
Baca Juga: Bergenre Fantasi, 5 Daya Tarik Drama Tomorrow yang Relatable
6. Kim Yong Rim memerankan nenek yang merasa bersalah akan nasib teman baiknya di saat masa pendudukan Jepang di Korea
7. Bikin ambyar yang nonton, aktris senior Kim Young Ok berperan jadi jugun ianfu saat Jepang masih menguasai Korea di PD II
8. Hadir di epilog episode 3, Ryu Hye Rin memerankan penipu yang membuat penonton terpingkal
9. Min Jin Woong sukses bikin emosi dengan perannya sebagai "broker" yang mengajak orang-orang bunuh diri bersama-sama
Kesembilan aktor dan aktris di atas sukses menampikan akting totalitas saat jadi kameo di drama Tomorrow. Dari daftar tersebut, adakah artis idolamu? Yuk, tulis di kolom komentar!
Baca Juga: 9 Artis Korea yang Jadi Kameo di KDrama Tomorrow (Part 1)
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.