7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi Saudaranya

Ada dua tokoh utama See You in My 19th Life

Ban Ji Eum (Shin Hye Sun) merupakan tokoh utama See You in My 19th Life yang bisa mengingat semua reinkarnasinya. Di kehidupan pertamanya, ia adalah adik berbakti bernama Su yang sangat menyayangi sang kakak. Ia rela melakukan apa pun asalkan kakaknya bisa sembuh dari sakit parah yang diderita.

Termasuk dirinya, ada banyak tokoh di drakor terbaru yang merupakan saudara berbakti. Semuanya akan melakukan segalanya demi kakak maupun adik yang mereka cintai. Yuk, simak deretan karakter yang rela berkorban demi saudara mereka di drakor 2023.

Baca Juga: 9 Karakter Cewek yang Dibesarkan Ibu Tunggal di Drakor 2023

1. Di See You in My 19th Life, Su  (Shin Hye Sun) rela melakukan segalanya demi menyembuhkan kakaknya yang sakit parah

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaShin Hye Sun di See You in My 19th Life (dok. tvN/See You in My 19th Life)

2. Ha Do Yoon (Ahn Dong Goo) di drakor yang sama bekerja sambil belajar sejak SMP, demi merawat sang adik sejak ayah mereka meninggal dunia

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaAhn Dong Goo di See You in My 19th Life (dok. tvN/See You in My 19th Life)

3. Nam Haeng Seon (Jeon Do Yeon) berhenti jadi atlet untuk merawat adiknya yang autis dan keponakan mereka di Crash Course in Romance

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaJeon Do Yeon di Crash Course in Romance (dok. tvN/Crash Course in Romance)

4. Baek Hee Seop (Lee Won Jung) disiksa dengan brutal sampai kakinya terluka saat melindungi sang kakak di My Perfect Stranger

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaLee Won Jung di My Perfect Stranger (twitter.com/KBS_drama)

Baca Juga: 7 Karakter yang Dibesarkan oleh Ayah Tunggal di Drakor 2023

5. Seo A Ri (Park Gyu Young) di Celebrity putus kuliah lalu bekerja demi menyekolahkan adiknya setelah ayah mereka bangkrut

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaPark Gyu Young di Celebrity (twitter.com/NetflixKR)

6. Lee Yeon (Lee Dong Wook) rela bekerja sebagai pengusir makhluk jahat sampai pergi ke masa lalu asalkan sang adik bisa reinkarnasi di Tale of the Nine Tailed 1938

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaLee Dong Wook di Tale of the Nine Tailed 1938 (dok. tvN/Tale of the Nine Tailed 1938)

7. Yohan (Cha Eun Woo) di drakor Island berusaha melakukan apa pun demi bisa mengubah kembali  kakaknya yang berubah jadi iblis. Sayang, usahanya berakhir gagal

7 Karakter Drakor 2023 yang Rela Berkorban Demi SaudaranyaCha Eun Woo di Island (instagram.com/tving.official)

Ketujuh karakter di atas memiliki kisah mengharu biru dalam drakor masing-masing. Pengorbanan yang mereka lakukan demi saudara patut menuai pujian. Siapa di antara mereka yang merupakan karakter favoritmu?

Baca Juga: 8 Karakter Berkemampuan Super di Drakor 2023, Ada yang Bisa Terbang!

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya