Karakter yang Terpaksa Berkhianat di Drakor Gyeongseong Creature

Mereka terdesak keadaan hidup dan mati

Gyeongseong Creature Season 1 berlatar tahun 1945. Saat itu, Joseon masih dijajah oleh Jepang. Penduduk Joseon pun mengalami banyak ketidakadilan. Ada juga yang ditahan dan disiksa sehingga mereka menjadi pengkhianat dan memberi informasi tertentu.

Deretan tokoh di bawah ini dikisahkan pernah mengkhianati koleganya dengan memberi informasi pada pihak Jepang. Sebagian besar melakukannya karena disiksa. Berikut empat tokoh yang terpaksa jadi pengkhianat di Gyeongseong Creature Season 1.

Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.

Baca Juga: 5 Kejanggalan di Gyeongseong Creature Part 2, Termasuk Plot Hole?

1. Nyonya Nawol

Karakter yang Terpaksa Berkhianat di Drakor Gyeongseong CreatureKim Hae Sook di Gyeongseong Creature (twitter.com/studiodragonKR)

Nyonya Nawol (Kim Hae Sook) adalah salah satu orang kepercayaan Jang Tae Sang. Ia diberi tanggung jawab mengurus rumah gadai Griya Harta Emas saat sang bos tak ada. Ia mengenal Jang Tae Sang selama 20 tahun.

Tanpa diduga, Nyonya Nawol ternyata menyimpan rasa bersalah yang amat besar pada Jang Tae Sang. Dulu dirinya yang membuat ibu Jang Tae Sang ditangkap pihak Jepang. Meski sang ibu berakhir meninggal, Jang Tae Sang tidak membenci Nyonya Nawol.

2. Kwon Jun Taek

Karakter yang Terpaksa Berkhianat di Drakor Gyeongseong CreatureWi Ha Joon di Gyeongseong Creature (twitter.com/studiodragonKR)

Kwon Jun Taek (Wi Ha Joon) merupakan sahabat Jang Tae Sang. Keduanya telah saling kenal selama belasan tahun. Namun mereka punya perbedaan. Misalnya, Kwon Jun Taek menjadi pejuang kemerdekaan. Sementara Jang Tae Sang sibuk mencari nafkah.

Sayangnya, saat ditangkap dan disiksa tentara Jepang, Kwon Jun Taek akhirnya berkhianat. Ia membocorkan informasi tentang organisasi patriotik dan siapa saja yang menerobos ke Rumah Sakit Ongseong. Meski begitu, Jang Tae Sang tidak marah dan tetap menganggap Kwon Jun Taek temannya.

Baca Juga: Karakter yang Berakhir Meninggal di Gyeongseong Creature Season 1

3. Gu Gap Pyeong

Karakter yang Terpaksa Berkhianat di Drakor Gyeongseong CreaturePark Ji Hwan di Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Gu Gap Pyeong (Park Ji Hwan) adalah pegawai di Griya Harta Emas. Ia membantu sang bos dalam menjalankan rencananya. Malangnya, ia dan puluhan orang lainnya ditangkap polisi Jepang di episode 7 saat menyelamatkan tawanan Joseon dari Rumah Sakit Ongseong.

Di episode 8, ia mengalami penyiksaan yang parah. Karena tak tahan dengan siksaan tersebut, ia akhirnya membocorkan rencana Jang Tae Sang yang membawa kabur tawanan Joseon. Untungnya, Jang Tae Sang datang dan membuat kesepakatan dengan kepala polisi. 

4. Park Beom O

Karakter yang Terpaksa Berkhianat di Drakor Gyeongseong CreatureAhn Ji Ho di Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Park Beom O (Ahn Ji Ho) merupakan pegawai termuda di Griya Harta Emas. Jang Tae Sang dulu menolongnya saat ia hidup kelaparan tanpa keluarga. Namun ternyata dirinya justru jadi mata-mata Yukiko Maeda (Soo Hyun).

Mengetahui hal ini, Jang Tae Sang tidak marah. Ia memahami alasan Park Beom O, yakni ingin mencari uang demi mencari sang ibu di Tokyo. Apalagi Park Beom O sebetulnya dijanjikan oleh Yukiko Maeda bahwa aksi mata-mata itu demi membantu Jang Tae Sang.

Keempat karakter jadi sosok pengkhianat bukan karena tidak memiliki sikap setia kawan. Mereka terpaksa karena keadaan. Tonton kisah mereka yang mengharukan dalam drakor Gyeongseong Creature Season 1.

Baca Juga: 3 Romantic Scene Jang Tae Sang di Drakor Gyeongseong Creature

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian (Pramoedya Ananta Toer).

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya