5 Kemalangan dalam Hidup Jung Ki Ho di Castaway Diva, Tragis!

Kisah hidup Jung Ki Ho bikin nangis

Jung Ki Ho (Moon Woo Jin) adalah salah satu tokoh yang bikin penasaran di episode perdana Castaway Diva. Awalnya, ia digambarkan sebagai cowok dingin dan serba duit. Namun ternyata, ia menyimpan kisah sedih.

Ada banyak kemalangan yang harus dihadapi Jung Ki Ho remaja. Kisahnya mengharukan dan bikin nangis. Berikut lima tragedi dalam hidup Jung Ki Ho di drakor Castaway Diva.

Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.

Baca Juga: 9 OOTD ala Lee Re, Pemeran Seo Mok Ha Remaja di Castaway Diva

1. Ditinggal ibunya yang kabur

5 Kemalangan dalam Hidup Jung Ki Ho di Castaway Diva, Tragis!Moon Woo Jin di Castaway Diva (instagram.com/mwj_mom)

Jung Ki Ho dikisahkan hidup berdua dengan sang ayah. Ternyata ibunya kabur dari rumah dan meninggalkan Jung Ki Ho. Belum jelas identitas perempuan itu, alasan ia kabur, dan ke mana dirinya pergi dari Pulau Chunsam.

2. Sering dipukuli oleh ayahnya

5 Kemalangan dalam Hidup Jung Ki Ho di Castaway Diva, Tragis!Moon Woo Jin di Castaway Diva (instagram.com/mwj_mom)

Meski ayahnya merupakan polisi, Jung Ki Ho justru jadi korban kekerasan. Sang ayah kerap memukuli Jung Ki Ho, bahkan tanpa pengaruh alkohol. Karena tubuhnya penuh luka-luka, Jung Ki Ho selalu memakai baju lengan panjang sekalipun saat musim panas.

Baca Juga: 4 OST Drakor Castaway Diva dan Maknanya, Sesuai dengan Alur Cerita!

3. Kerap ingin kabur, tapi selalu gagal

5 Kemalangan dalam Hidup Jung Ki Ho di Castaway Diva, Tragis!Moon Woo Jin di Castaway Diva (instagram.com/mwj_mom)

Jung Ki Ho beberapa kali kabur dari rumah sebab gak tahan dipukuli. Namun ayahnya berhasil menemukannya dan membawanya pulang. Jung Ki Ho pun malah dilabeli sebagai anak pemberontak yang suka kabur dari rumah oleh orang-orang di Pulau Chunsam.

4. Bekerja keras untuk mencari uang di usia muda

5 Kemalangan dalam Hidup Jung Ki Ho di Castaway Diva, Tragis!Moon Woo Jin di Castaway Diva (instagram.com/mwj_mom)

Karena ingin kabur sejauh mungkin dari sang ayah dan Pulau Chunsam, Jung Ki Ho diam-diam bekerja agar bisa menabung. Ia melakoni berbagai kerja sambilan padahal dirinya masih SMP. Jung Ki Ho jadi tukang ojek sepeda, videografer lepas, hingga pekerja di pabrik es.

5. Menyimpan rasa bersalah pada Seo Mok Ha

5 Kemalangan dalam Hidup Jung Ki Ho di Castaway Diva, Tragis!Moon Woo Jin di Castaway Diva (instagram.com/mwj_mom)

Hal yang paling menyiksa batin Jung Ki Ho adalah rasa bersalahnya pada Seo Mok Ha (Lee Re). Ia sebetulnya hanya ingin membantu dan menyelamatkan gadis itu yang juga jadi korban KDRT. Namun, Seo Mok Ha jatuh ke laut dan dinyatakan hilang selama belasan tahun.

Di usianya yang masih 16 tahun, Jung Ki Ho sudah merasakan berbagai tragedi pahit dalam hidupnya. Setelah kabur dari sang ayah yang suka memukulnya, ia akhirnya pindah ke Seoul dan mengubah identitas. Namun sosoknya di usia 31 tahun jadi misteri di Castaway Diva.

Baca Juga: Persiapan Cha Hak Yeon demi Castaway Diva, Latihan Jadi Reporter!

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya