10 Drama Korea Bertema Time Travel, Alurnya Mindblown Banget!

Ceritanya seru dan gak ketebak

Time travel merupakan tema yang cukup sering diangkat dalam drama Korea bergenre fantasi. Drama Korea bertema time travel banyak diminati penonton karena alurnya yang sulit ditebak. 

Menariknya lagi, drama Korea time travel juga cocok dipadukan dengan genre lainnya, seperti romance, thriller, dan masih banyak lagi. Yuk, langsung aja simak rekomendasi  drama Korea bertema time travel berikut ini!

1. Blue Birthday (2021)

https://www.youtube.com/embed/vJj1fg1odSw

Ji Seo Jun (Hongseok PENTAGON) adalah cinta pertama Oh Ha Rin (Yeri Red Velvet) yang meninggal dunia saat SMA. Meski sudah sepuluh tahun berlalu, tragedi tersebut masih meninggalkan luka mendalam di hati Oh Ha Rin.

Saat Ha Rin membakar foto-foto mereka, tiba-tiba ia kembali ke hari meninggalnya Seo Jun yang juga bertepatan dengan hari ulang tahunnya. Dirinya hanya punya delapan kesempatan untuk bisa kembali ke masa lalu dan menyelamatkan Seo Jun dari kematian.

2. Hello, Me! (2021)

https://www.youtube.com/embed/0tLPYOmg4kA

Ban Ha Ni (Choi Kang Hee) merasa hidupnya gagal dan menyedihkan di usia 37 tahun. Ketika rentetan masalah tengah menimpa dirinya, ia diselamatkan oleh Han Yoo Hyun (Kim Young Kwang) dari sebuah kecelakaan.

Kecelakaan tersebut menyebabkan dirinya yang berusia 17 tahun datang dari masa lalu. Sosok Ban Ha Ni muda (Lee Re) yang ceria, optimis, dan percaya diri, membawa warna baru di hidupnya yang sudah lama terpuruk.

3. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

https://www.youtube.com/embed/8Z_Rs3Ewp_U

Rekomendasi drama Korea bertema time travel selanjutnya berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. Drama saeguk satu ini memang jadi salah satu drama yang populer pada masanya. Drama Korea yang dibintangi oleh IU ini menceritakan seorang perempuan bernama Hae Jin (IU) yang terlempar ke masa dinasti Goryeo.

Saat itu, ia tidak sengaja terlibat dengan para pangeran kerajaan yang membuatnya harus berdekatan dengan mereka. Lambat-laun Hae Jin pun jatuh cinta dengan salah satu pangeran tersebut.

4. Sisyphus: The Myth (2021)

https://www.youtube.com/embed/THaIZihZoMg

Sisyphus: The Myth menceritakan kisah Han Tae Sul (Cho Seung Woo), insinyur genius sekaligus salah satu pendiri perusahaan kelas dunia bernama Quantum and Time. Ia memulai sebuah perjalanan berbahaya untuk menguak rahasia di balik kematian saudaranya.

Sementara itu, Kang Seo Hae (Park Shin Hye) datang dari masa depan untuk menyelamatkan Tae Sul. Mahir dalam bela diri, menembak, hingga merakit bom, Kang Seo Hae adalah seorang prajurit elit yang selamat dari kehidupan di dunia distopia.

5. Breakup Probation, A Week (2021)

https://www.youtube.com/embed/bp5dy5W9yDk

Park Ga Ram (Yuri SNSD) dan Kim Seon Jae (Hyun Woo) adalah pasangan kekasih yang akan segera menikah. Sayangnya, sebuah kecelakaan tragis menewaskan Ga Ram dan menyebabkan Seon Jae mengalami koma.

Ga Ram mendapat kesempatan kedua untuk kembali ke kehidupannya dan menyelamatkan nyawa sang kekasih. Namun dengan satu syarat, ia harus memutuskan hubungan mereka dalam waktu 1 minggu.

6. Familiar Wife (2018)

https://www.youtube.com/embed/we-W0cLfc08

Drakor satu ini memang gak pernah gagal bikin penonton baper berat. Drama Familiar Wife mengisahkan tentang sepasang suami-istri yang telah menjalani kehidupan pernikahan selama lima tahun.

Suatu saat, sang suami yang bernama Joo Hyuk (Ji Sung) terlempar ke masa lalu sebelum ia menikah. Joo Hyuk pun bingung apakah harus kembali dengan istrinya atau justru memperbaiki kehidupan masa lalunya.

Baca Juga: 11 Film Semi Mandarin Jadul, Adegan Panasnya Bikin Gerah

7. Must You Go? (2021)

https://www.youtube.com/embed/GzIgnbNFzUE

Min Yoo Jung (Park Jung Yeon) mengalami banyak rintangan dalam mengejar cita-citanya menjadi penyanyi terkenal. Seorang musisi genius bernama Park Yeon (Chani SF9) datang dari zaman Joseon untuk membantunya meraih mimpi.

Sementara itu, Lee Won (Seunghyub N.Flying) juga melakukan perjalanan waktu dari masa lalu. Ia adalah seorang vokalis berbakat yang berusaha mengambil hati Yoo Jung. Bagaimana kelanjutan kisah mereka? Langsung saja saksikan dalam drama Must You Go!

8. Mr.Queen (2020)

https://www.youtube.com/embed/fDPbc761ZyA

Mr. Queen wajib banget masuk ke dalam rekomendasi drama Korea bertema time travel. Drama saeguk ini menceritakan tentang seorang koki laki-laki bernama Jang Bong Hwan (Choi Jin Hyuk) yang masuk ke dalam tubuh seorang ratu pada masa era Joseon bernama Ratu Cheorin (Shin Hye Sun). Masih bingung dengan situasi yang menimpanya, sang koki harus menaikkan pamor Raja Cheoljong (Kim Jung Hyun) agar disegani oleh rakyatnya.

Akhirnya, mau tidak mau Jang Bong Hwan pun harus membantu sang raja selama ia terjebak dalam tubuh Ratu Cheorin. Bisakah Bong Hwan membantu raja dan menemukan jalan pulang ke masanya? Langsung saja saksikan Mr. Queen di layanan streaming favoritmu!

9. Tunnel (2017)

https://www.youtube.com/embed/7gOeonAcpug

Drama Korea action ini wajib banget kamu masukkan dalam watching list-mu! Drama satu ini menceritakan tentang seorang detektif bernama Park Gwang Ho (Choi Jin Hyuk) yang sedang menangani kasus pembunuhan berantai. Namun, di tengah penyelidikannya Gwang Ho justru terlempar ke masa depan.

Pembunuh berantai yang diincarnya pun tentu berhasil lolos. Akhirnya, Gwang Ho pun memutuskan untuk tetap mencari sang pembunuh berantai itu di masa depan. Bisakah ia menangkap pembunuh berantai tersebut?

10. Signal (2016)

https://www.youtube.com/embed/RsdJLm7Swkw

Gak kalah seru dari drama sebelumnya, drama Signal menceritakan tentang seorang detektif yang menemukan alat komunikasi walkie talkie. Diduga, walkie talkie tersebut diproduksi pada tahun 1989 alias dari masa lalu.

Mengejutkannya lagi, walkie talkie tersebut ternyata masih berfungsi dan terhubung dengan seorang detektif di tahun tersebut. Keduanya pun saling bekerja sama untuk mencegah kejahatan yang pernah terjadi sebelumnya.

Itu dia 10 rekomendasi drama Korea bertema time travel, mulai dari thriller, romance, hingga sageuk. Perpaduan tema time travel dengan beragam genre memang selalu menarik untuk ditonton. Dari kesepuluh drama Korea di atas, mana saja yang bakal jadi penghuni baru watchlist-mu?

Baca Juga: Menjelajahi Waktu, 5 Anime Bertema Time Travel Terbaik yang Pernah Ada

Safia Sita Photo Verified Writer Safia Sita

Tech and Kdrama enthusiast ✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia
  • Dinda Trisnaning Ramadhani
  • Yunisda D

Berita Terkini Lainnya