5 KPop Group Ini Punya Lebih Dari Satu Leader

Ada yang punya tiga leader, lho!

Dalam sebuah group, tentu peran leader atau pemimpin sangatlah penting, meskipun ada beberapa KPop group yang memilih untuk tidak memiliki leader, seperti BLACKPINK dan ONEUS. Namun, ada juga grup KPop yang memiliki lebih dari satu orang leader, lho.

Siapa saja Kpop group tersebut? Berikut lima group yang sudah dirangkum. Check this out.

1. TREASURE

5 KPop Group Ini Punya Lebih Dari Satu LeaderTREASURE (Instagram.com/yg_treasure_official)

KPop group yang pertama adalah TREASURE. TREASURE merupakan boy group yang memiliki dua belas orang member, sehingga mereka membutuhkan lebih dari satu orang leader.

TREASURE dipimpin oleh Jihoon dan Hyunsuk yang mana keduanya adalah dua member tertua di group. Keduanya bekerja sama dalam memimpin para member lainnya yang juga sudah dianggap sebagai adik-adiknya.

2. SEVENTEEN

5 KPop Group Ini Punya Lebih Dari Satu LeaderSEVENTEEN (Instagram.com/saythename_17)

Memiliki tiga belas anggota, SEVENTEEN juga menjadi salah satu KPop group yang memiliki lebih dari satu leader. Secara keseluruhan, group SEVENTEEN dipimpin oleh S.Coups.

Namun, ketiga unit yang terbentuk dalam SEVENTEEN juga memiliki leader masing-masing. Tim vokal dipimpin oleh Woozi, tim hip hop dipimpin oleh S.Coups, dan tim performance dipimpin oleh Hoshi. 

3. THE BOYZ

5 KPop Group Ini Punya Lebih Dari Satu LeaderTHE BOYZ (Twitter.com/IST_THEBOYZ)

THE BOYZ sepertinya agak unik dalam menyebut pemimpinnya. Mereka tidak menyebut pemimpinnya sebagai seorang leader melainkan sebagai 'Ketua Kelas' atau 'Presiden Kelas'. Dalam menentukan siapa yang akan memimpin group, mereka mengikuti sistem seperti pemilihan ketua kelas di sekolah.

Sangyeon yang merupakan member tertua di group terpilih sebagai 'Ketua Kelas' mereka dan Jacob terpilih sebagai 'Wakil Ketua Kelas' yang akan membantu Sangyeon dalam memimpin group. Unik, ya!

Baca Juga: 10 Idol KPop yang Ngefans Berat Grup KPop Lain, Satu Fandom Denganmu?

4. NCT

5 KPop Group Ini Punya Lebih Dari Satu LeaderNCT (Twitter.com/NCTsmtown)

Saat ini, NCT memiliki 23 member dengan unit yang berbeda-beda. Meski Taeyong menjadi leader utama NCT, namun dalam unitnya, NCT memiliki pemimpinnya masing-masing.

NCT 127 dipimpin oleh Taeyong, sementara NCT DREAM dipimpin oleh Mark. Sedangkan NCT U dipimpin oleh WinWin dan WayV dipimpin oleh Kun.

5. ONF

5 KPop Group Ini Punya Lebih Dari Satu LeaderONF (Instagram.com/wm_onoff)

Terakhir, ada boy group ONF yang memikili dua orang leader. Boy group ONF juga terbagi menjadi dua sub-unit yaitu On Team dan Off team, di mana On Team dipimpin oleh Hyojin dan Off Team dipimpin oleh J-Us. 

Peran leader memang sangat penting dalam sebuah group. Selain membuat group tersebut teratur dan seimbang, juga bisa menjadi tempat sandaran bagi para member lainnya. Salut deh!

Senja _ Photo Verified Writer Senja _

"You can’t spell ‘Love’ without ‘V’.”

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kalyana Dhisty

Berita Terkini Lainnya