9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly Speaking

Apa sebenarnya yang terjadi padanya?

Frankly Speaking sudah mulai tayang pada 1 Mei 2024 lalu. Drakor ini menceritakan Song Ki Baek (Go Kyung Pyo), penyiar yang terpaksa melakukan apa pun sesuai perintah atasannya. Sampai akhirnya, Ki Baek tersengat listrik tegangan tinggi. Menurut dokter, dia mengalami disinhibisi. Lesi otaknya telah menyebabkan disregulasi emosional dan perubahan kepribadian yang mirip dengan gejala demensia.

Nyawanya tidak terancam. Namun, mengingat pekerjaannya dan dia tidak bisa mengendalikan hal yang dia ucap, itu akan menjadi masalah yang menantang. Sebab itu, berikut beberapa masalah yang kemudian dia timbulkan!

1. Saat seorang idol K-pop memperlakukan stafnya dengan buruk, Ki Baek lalu menyerangnya secara verbal. Setelah itu, citranya pun kian buruk

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

2. Ki Baek pun lantas menjadi sasaran fans dari idol tersebut. Saat di luar, mereka mengejarnya agar dia diminta untuk minta maaf

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

3. Selain membuat atasannya marah, Ki Baek yang sulit mengendalikan ucapannya yang sangat jujur akhirnya diminta untuk istirahat kerja

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

4. Tak hanya masalah pada dirinya, apa yang dilakukannya pada idol itu pun membuat acara yang dia ikuti sebelumnya pun dihentikan

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

5. Saat pulang ke rumah untuk sembunyi, lagi-lagi ucapannya saat itu membuat Ki Baek bertengkar dengan saudaranya

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

Baca Juga: Akun Instagram 10 Pemain Drama Korea Frankly Speaking, Gas Follow!

6. Karena ucapannya yang tak terkendali, Ki Baek pun mengacaukan sebuah acara penghargaan

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

7. Karena blak-blakan, membuat dia kesulitan berkomunikasi dengan rekan kerjanya

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

8. Sikapnya yang aneh membuat orang-orang mengira jika dia telah berubah

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

9. Seolah mengalami stres karena kekacauan tersebut, Ki Baek juga kerap mengalami halusinasi dan mimpi buruk

9 Masalah Song Ki Baek Usai Tersengat Listrik di Frankly SpeakingCuplikan drama Frankly Speaking (dok. JTBC/Frankly Speaking)

Setelah mengalami kecelakaan tersengat listrik tegangan tinggi hingga membuat otaknya terganggu, kini Ki Baek harus menalami berbagai masalah. Sebab itu, dia terancam kehilangan pekerjaan dan teman-temannya. Lalu, apa yang harus dia lakukan dan akankah ada orang yang membantunya untuk bisa mengendalikan pikirannya atau sembuh dari gangguannya tersebut? Bagi yang penasaran dengan kelanjutan kisahnya, saksikan Frankly Speaking!

Baca Juga: 7 Bukti Song Ki Baek adalah Pria Tipe Yes Man di Frankly Speaking

YAYU SRI RAHAYU Photo Verified Writer YAYU SRI RAHAYU

Suka menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya