9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023

Diperankan Kim Yoo Jung, Jung So Min, hingga Kim Sung Chul

Shakespeare in Love merupakan drama teater yang diangkat berdasarkan film tahun 1998 dengan judul sama. Cerita dalam drama mengikuti kisah William Shakespeare muda yang memulai kariernya sebagai penulis. 

Suatu ketika, William muda bertemu dengan Viola, seorang putri bangsawan yang menyamar seperti laki-laki untuk dapat mengikuti audisi teater. Drama teater ini pun akan  menceritakan kisah cinta antara William dan Viola dan yang terjadi dalam pertemuan mereka.

1. Kim Yoo Jung, Jung So Min, dan Chae Soo Bin akan memerankan karakter Viola De Lesseps, kekasih William Shakespeare

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023Kim Yoo Jung, Chae Soo Bin, dan Jung So Min di Shakespear in Love (twitter.com/shownote)

2. Jung Moon Sung, Lee Sang Yi, dan Kim Sung Cheol jadi William Shakespeare, penulis muda yang ingin temukan bakat dan inspirasinya yang hilang

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023Lee Sang Yi, Kim Sung Cheol, dan Jung Moon Sung di Shakespear in Love (twitter.com/shownote)

3. Sementara untuk karakter Investor Fennyman akan diperankan oleh Song Young Kyu dan Im Chul Hyung

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023Song Young Kyu dan Im Chul Hyung di Shakespeare in Love (twitter.com/shownote)

4. Lalu, ada juga Kim Do Bin dan Lee Ho Young akan memerankan tokoh bernama Lord Wessex

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023Kim Do Bin dan Lee Ho Young di Shakespeare in Love (twitter.com/shownote)

5. Park Jung Won akan berperan sebagai Kit Marlowe, sedangkan Oh Young akan memerankan tokoh Henslowe

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023Park Jung Won dan Oh Young di Shakespeare in Love (twitter.com/shownote)

Baca Juga: 7 KDrama Diadaptasi ke Teater Musikal, Ada Extraordinary Attorney Woo

6. Sebab latar waktunya bukanlah di masa modern, tentu saja gaya busana yang dikenakan para pemainnya bergaya klasik Eropa yang khas

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023pemain drama teater Shakespeare in Love (twitter.com/shownote)

7. Shakespeare in Love menjadi drama teater pertama bagi Jung So Min dan Kim Yoo Jung, lho

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023Kim Yoo Jung dan Chae Soo Bin di Shakespeare in Love (twitter.com/shownote)

8. Drama teater ini diadaptasi dari film Shakespeare in Love yang mendapatkan penghargaan Academy Award sebagai film terbaik pada tahun 1998

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023trailer drama teater Shakespeare in Love (youtube.com/SHOWNOTE)

9. Mengusung tema klasik, Shakespear in Love mengambil latar belakang suasana London pada tahun 1593

9 Fakta Menarik Drama Teater Shakespeare in Love, Tayang Tahun 2023shakespeare in love(twitter.com/shownote)

Shakespeare in Love akan tayang perdana pada 28 Januari 2023, dan berlangsung hingga 26 Maret 2023 di Teater CJ Towol, Pusat Seni Seoul. Bagi yang ingin menyaksikan secara langsung, kalian bisa memesan tiket presale mulai tanggal 15-26 desember di Seoul Art Center. Bagi yang tidak bisa menyaksikan langsung, kalian bisa menonton melalui platform streaming maupun melalui jaringan aslinya.

Baca Juga: 5 Teater Musikal Online Ini Wajib Kamu Tonton Sebelum 2022 Berakhir 

Eka Ambar Wati Photo Verified Writer Eka Ambar Wati

Hasbunallah Wanikmal Wakil

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya