TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rain Ungkap Alami Kerugian Uang Seharga Rumah untuk Grup CIIPHER

Rain: Kadang aku bertanya-tanya mengapa aku membuat grup ini

Rain dan CIIPHER (instagram.com/ciipher_official | instagram.com/rain_oppa)

Industri hiburan Korea Selatan digemparkan dengan berita empat anggota CIIPHER yang memutuskan untuk meninggalkan grup. Keluarnya Tan, Tag, Do Hwan, dan Won ini diumumkan oleh Rain Company pada Rabu (9/8/2023).

Sejak kabar keluarnya mencuat, netizen pun kembali menggali pernyataan Rain mengenai grup besutannya ini. Ternyata sudah merugi hingga seharga rumah, simak selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Rain Company Umumkan 4 Anggota CIIPHER Keluar

1. Rain menggunakan banyak usaha untuk proyek grup CIIPHER

CIIPHER (Instagram/rain_oppa)

Membangun perusahaan sendiri, Rain mencoba membuat grup boyband dengan nama CIIPHER. Sebagai grup rookie, nyatanya proyek debutnya pada tahun 2021 lalu tak main-main.

Rain menghadirkan Kim Tae Hee, istrinya, untuk menjadi model dalam video klip lagu "I Like You". Selain itu, Rain juga mempromosikan CIIPHER dengan mengundang Lee Hyo Ri di kanal YouTube-nya.

2. Grup CIIPHER ditinggalkan empat membernya

CIIPHER (twitter.com/RAIN_Ciipher)

Setelah debut dan merilis beberapa lagu, CIIPHER memutuskan hiatus setelah merilis album EP ketiganya pada Mei 2022. Para penggemar pun menantikan kelanjutan aktivitas grup CIIPHER.

Namun, Rain Company mendadak mengumumkan bahwa Tan, Tag, Do Hwan, dan Won akan meninggalkan CIIPHER. Di sisi lain, Hwi, Hyunbin, dan Keita akan terus berada di bawah naungan Rain Company.

Baca Juga: Fans Ciipher Kecam Rain yang Masuk Line-Up KCON LA, Ini Alasannya!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya