Gambaran Wamil di Pelayanan Publik seperti SUGA BTS, Apa Tugasnya?

SUGA wamil di pelayanan publik karena cedera bahunya

SUGA BTS dijadwalkan mulai menjalankan wajib militer (wamil) pada Jumat, 22 September 2023. Kabar ini diumumkan oleh agensi, HYBE Labels, melalui Weverse BTS pada Minggu (17/9/2023) lalu. Walaupun sudah diekspektasikan akan segera berangkat, ARMY tetap sedih mendengar kabar tersebut. 

Agensi tidak menyebutkan di mana dan seperti apa tugas yang akan diemban oleh SUGA. Akan tetapi, ada satu poin keterangan HYBE Labels yang jadi sorotan, yaitu "Kami memohon penggemar untuk tidak mengunjungi SUGA di tempat kerjanya selama masa dinas." 

Dari keterangan tersebut, dapat disimpulkan bahwa SUGA kemungkinan akan menjalani wamil di public service atau pelayanan publik. Lalu, apa beda wamil di pelayanan publik dengan tugas normal? Yuk, kita simak gambaran tugasnya berikut ini!

1. Tidak semua orang bisa menjalani wamil sebagai tentara non-aktif, ada syarat yang harus dipenuhi

Gambaran Wamil di Pelayanan Publik seperti SUGA BTS, Apa Tugasnya?SUGA BTS (instagram.com/agustd)

Semua laki-laki Korea Selatan yang sehat secara fisik akan menjalani wajib militer sebagai tentara aktif. Akan tetapi, terkadang ada kondisi yang membuat mereka diperbolehkan untuk mengambil jalur alternatif yang sering disebut sebagai non-active duty atau tugas non-aktif.

Menjalani tugas non-aktif sering kali dipandang lebih ringan dibandingkan wamil sebagai tentara aktif. Akan tetapi, ada syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan "keringanan" tersebut, yaitu harus ada keterangan riwayat penyakit atau cedera. 

Untuk kasus SUGA, rapper BTS ini pernah mengalami kecelakaan pada tahun 2012 yang membuat bahunya cedera parah. Ia bahkan harus menjalani operasi pada 2020 karena kondisi bahunya semakin parah hingga sakit saat digerakkan. Itulah kenapa, ia bisa menjalani wamil dengan tugas non-aktif. 

2. Apa yang dilakukan oleh tentara wamil dengan tugas non-aktif?

Gambaran Wamil di Pelayanan Publik seperti SUGA BTS, Apa Tugasnya?SUGA BTS (instagram.com/agustd)

Wamil sebagai tentara non-aktif artinya seseorang akan menjalankan tugas alternatif untuk negara. Ada berbagai pekerjaan yang bisa dilakukan alih-alih bertugas sebagai tentara di kamp militer. 

Umumnya, mereka akan ditempatkan di berbagai pos pelayanan publik, kerja sosial, polisi, atau berbagai tugas lainnya untuk pemerintahan. Itulah kenapa, ada yang mendapatkan penempatan di stasiun, sekolah, panti jompo, dan lain sebagainya. 

3. Perbedaan timeline kerja tentara aktif dan pelayanan publik

Gambaran Wamil di Pelayanan Publik seperti SUGA BTS, Apa Tugasnya?SUGA BTS (instagram.com/agustd)

Tentara aktif umumnya akan mengemban tugas selama 18 bulan atau 1 tahun 6 bulan. Sementara itu, wamil di pelayanan publik memakan waktu sedikit lebih lama, yaitu 21 bulan. 

Timeline seseorang yang wamil di pelayanan publik atau sebagai tentara non-aktif juga cukup berbeda dibandingkan wamil normal. Tentara aktif biasanya menjalani training dulu selama 3--5 minggu awal. Kemudian, mereka akan dipindahkan ke kamp penugasan masing-masing.

Berbeda dengan tentara non-aktif, mereka akan langsung bekerja di penugasan masing-masing di 10 bulan pertama. Kemudian mereka harus masuk ke barak pelatihan selama 3 minggu setelahnya dan lanjut bekerja lagi di sisa masa wamilnya. 

4. Umumnya, tentara non-aktif atau yang bekerja di pelayanan publik tidak perlu potong cepak di awal tugasnya

Gambaran Wamil di Pelayanan Publik seperti SUGA BTS, Apa Tugasnya?SUGA BTS (instagram.com/agustd)

Sejak pengumuman wamil SUGA dirilis, banyak fans yang penasaran bagaimana penampilannya dengan rambut cepak atau gundul seperti Jin dan J-Hope. Namun, kemungkinan, kita tidak akan melihatnya dengan penampilan seperti itu. Kenapa demikian?

Merujuk pada timeline kerja tentara non-aktif, mereka akan langsung bekerja di tempat penugasannya dan pekerjaan tersebut tidak mengharuskan mereka mencukur rambut. Justru, tentara non-aktif akan dicukur saat menjalani pelatihan di barak militer nanti. 

Hal inilah yang terjadi pada Lee Min Ho. Aktor tersebut juga menjalani wamil di pelayanan publik karena pernah cedera dan di hari pertama, ia langsung bekerja tanpa mencukur rambutnya. 

SUGA BTS akan mulai menjalankan wamil pada 22 September 2023 mendatang. HYBE Labels meminta fans untuk tidak mengirimkan hadiah, surat, maupun mengunjungi tempat kerjanya. Mereka juga tidak memberikan keterangan lebih lanjut mengenai penempatan tugasnya. Mari kita doakan agar SUGA sehat dan lancar dalam menjalankan tugasnya, ya!

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya