Cedera hingga Sakit Luar Biasa, Jongho ATEEZ Hiatus untuk Perawatan

Jongho akan absen dari kegiatan ATEEZ untuk tur dunia

Pada Minggu (20/8/2023), KQ Entertainment mengumumkan bahwa kegiatan Jongho ATEEZ dihentikan sementara waktu, karena mengalami sakit luar biasa pada kakinya.

Untuk mendukung pemulihannya, ia akan menjalani perawatan di Korea. Dengan situasinya kini, Jongho pun dikonfirmasi tak akan mengikuti beberapa jadwal ATEEZ dalam waktu dekat, termasuk tur dunia.

Meskipun sangat disayangkan, tapi para penggemar turut mendukung Jonho untuk beristirahat sejenak. Simak fakta-faktanya di bawah ini!

1. Jongho sempat mengalami cedera pada pergelangan kaki

Cedera hingga Sakit Luar Biasa, Jongho ATEEZ Hiatus untuk PerawatanJongho ATEEZ (instagram.com/ateez_official_)

Dalam pengumuman resmi KQ Entertainment, dijelaskan bahwa sebelumnya Jongho mengalami cedera pada pergelangan kaki.

Namun, karena keinginan kuatnya untuk tampil di atas panggung, ia mendapat suntikan yang membantu menghilangkan rasa sakit serta meningkatkan regeneratif pada tulang kakinya. Kondisi tersebut dialami Jongho saat sedang tampil di Los Angeles untuk KCON LA 2023. 

2. Didiagnosa alami cedera meniskus, Jongho dipulangkan ke Korea untuk jalani perawatan

Cedera hingga Sakit Luar Biasa, Jongho ATEEZ Hiatus untuk PerawatanJongho ATEEZ (instagram.com/ateez_official_)

Namun, setelah penampilannya di panggung, Jongho kembali mengalami rasa sakit yang luar biasa pada kakinya. Setelah melakukan pemeriksaan, Jongho didiagnosis mengalami cedera meniskus (luka atau robek pada tulang rawan lutut).

Hal itu membuat pihak agensi mengambil keputusan untuk segera memulangkannya ke Korea agar bisa melakukan pemeriksaan menyeluruh dan perawatan oleh para ahli.

Baca Juga: Vokalnya Tuai Pujian di KINGDOM, Ini 10 Potret Menawan Jongho ATEEZ

3. Agensi akhirnya menghentikan kegiatan Jongho untuk sementara

Cedera hingga Sakit Luar Biasa, Jongho ATEEZ Hiatus untuk PerawatanJongho ATEEZ (instagram.com/ateez_official_)

Dengan kondisinya yang semakin memburuk, KQ Entertainment menyatakan bahwa Jongho membutuhkan pemeriksaan dan perawatan medis yang menyeluruh. Mereka pun mengumumkan bahwa kegiatan Jongho akan dihentikan untuk sementara waktu. 

Selain meminta pengertian para penggemar atas situasi ini, agensi tersebut juga berjanji akan memprioritaskan kesembuhan Jongho. Mereka pun akan memberikannya waktu untuk beristirahat dan memulihkan kesehatan.

4. Sang idola dipastikan akan absen dari beberapa kegiatan, termasuk tur dunia

Cedera hingga Sakit Luar Biasa, Jongho ATEEZ Hiatus untuk PerawatanJongho ATEEZ (instagram.com/ateez_official_)

Karena harus beristirahat total dari kegiatannya, maka Jongho dipastikan akan absen untuk tur dunia "FELLOWSHIP : BREAK THE WALL" berikutnya yang akan diselenggarakan di Meksiko pada 23 Agustus mendatang. 

Kondisi kesehatan yang dialami Jongho saat ini pun membuat banyak penggemar turut mendoakan kesembuhan sang idola. Mereka berharap bahwa Jongho bisa segera pulih dan kembali tampil bersama grup. Semoga cepet sembuh ya, Jongho!

Baca Juga: Profil dan Biodata Jongho ATEEZ, Si Maknae yang Jadi Main Vocal

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya