Setelah Diprotes ARMY, BLINK Gantian Tuntut Spotify Minta Maaf ke Lisa

Lisa BLACKPINK ikut kena imbas Spotify Wrapped

Memasuki bulan terakhir di 2022, Spotify merilis fitur Spotify Wrapped yang merangkum fakta musik yang diputar penggunanya selama setahun terakhir. Banyak penggemar musik, sekaligus pengguna Spotify yang menunggu fitur ini, tidak terkecuali fans berat BTS, yaitu ARMY. 

Namun, fitur ini diketahui membuat ARMY kecewa lantaran hasilnya yang dinilai tidak adil. Yang terbaru, kontroversi perubahan di Spotify Wrapped ini juga sampai menyeret nama Lisa BLACKPINK. Kira-kira kenapa, ya? 

1. BTS dan Jungkook masuk dalam beberapa kategori Spotify Wrapped

Setelah Diprotes ARMY, BLINK Gantian Tuntut Spotify Minta Maaf ke Lisapotret bts (instagram.com/bts.bighitofficial)

ARMY di seluruh dunia baru saja berbahagia karena Jungkook BTS masuk jajaran artis KPop paling banyak didengarkan di Spotify. Ia menduduki urutan ke-9 kesembilan dengan total 600 juta kali streams.

Di sisi lain, BTS juga menduduki peringkat pertama dalam daftar "Top 10 K-Pop Artists". BTS juga  muncul dalam daftar dunia seperti "Top Groups of 2022" dan "Top Tracks of 2022". 

2. Namun, beberapa kategori dan lagu milik BTS ataupun Jungkook, luput dari Spotify Wrapped

Setelah Diprotes ARMY, BLINK Gantian Tuntut Spotify Minta Maaf ke Lisabts (twitter.com/@jungkook_SNS)

Sehari setelah Spotify merilis Spotify Wrapped, penggemar memerhatikan bahwa ada perubahan pada tangga lagu dan jumlah streaming yang dimiliki BTS ataupun Jungkook.

Pertama, Jungkook tidak lagi termasuk dalam daftar Most Streamed K-Pop Soloist of 2022. Angka streaming-nya berubah drastis. Setelah diperiksa lagi, kolaborasi lagu Jungkook dengan Charlie Puth yang berjudul "Left and Right" diduga tidak lagi disertakan dalam jumlah stream di Spotify Wrapped. Padahal, "Left and Right" saat ini memiliki lebih dari 400 juta streams.

Hal yang membuat ARMY semakin tidak terima adalah ketika beberapa lagu kolaborasi milik BTS tidak disertakan dalam total streaming BTS, termasuk “Bad Decisions,” “Sexy Nukim,” “That That,” dan “My Universe.”

3. Sempat jadi trending di Twitter

Setelah Diprotes ARMY, BLINK Gantian Tuntut Spotify Minta Maaf ke Lisatrending twitter (twitter.com)

Meskipun peringkat grup BTS masih tetap di posisi yang sama, ARMY menuntut dihitungnya beberapa lagu BTS ataupun Jungkook yang tidak disertakan dalam total streaming. Hal ini pun menjadi trending di Twitter.

Tidak hanya satu, tetapi ada beberapa tagar yang jadi trending. Sebut saja seperti #JUNGKOOKMOSTSTREAMEDSOLOIST, #MyUniverse, dan #LeftandRight. Baru-baru ini ARMY juga meluapkan kekesalan mereka dengan menaikkan tagar #spotifycorrupt di Twitter.

Di Twitter, banyak ARMY yang mencurahkan kekesalan. Pasalnya, menurut mereka BTS dan Jungkook tidak mendapatkan keadilan secara layak atas karya-karya yang sudah mereka hasilkan. 

4. ARMY meminta klarifikasi dari Spotify

Setelah Diprotes ARMY, BLINK Gantian Tuntut Spotify Minta Maaf ke Lisaciutan army (twitter.com/@sarasfilter)

Sampai saat ini, ARMY masih meminta klarifikasi dari Spotify terkait masalah ini. Salah satu akun milik ARMY di Twitter juga mewakilinya dengan menciutkan hal berikut: 

"Kami menuntut transparansi dan penjelasan yang jelas mengapa aliran BTS & Jungkook dihapus, dan mengapa ini terjadi sehari SETELAH statistik diumumkan @Spotify @SpotifyCares #SpotifyCorrupt," ujar salah satu akun Twitter dengan username @sarasfilter.

Hingga saat ini, terpantau masih banyak akun ARMY di Twitter yang turut membela idola mereka agar mendapatkan keadilan. Secara garis besar, fans menuntut posisi Jungkook dalam ranking dan menyertakan lagu-lagu yang tidak masuk tadi ke dalam perhitungan Spotify Wrapped. 

5. Spotify merilis permintaan maaf

Pada Jumat (2/12/2022), akhirnya Spotify melalu akun Twitter @spotifyKPop merilis permintaan maaf mereka. 

"Setiap tahun, kami berusaha untuk merangkum dengan akurat jumlah konsumsi lagu di seluruh dunia. Dalam hal playlist Top K-Pop Artists of 2022, berbagai tag genre menyebabkan daftar top ten yang sedikit berbeda, dan tagar-tagar ini tidak tergabung dengan benar. Kesalahan ini sudah diperbaiki," tulis Spotify KPop.

"Kami ikut serta dengan fans dalam merayakan banyaknya pencapaian BTS dan menyesali kesalahan ini," pungkas akun official tersebut.

Meski sudah merilis klarifikasi demikian, sebagian besar fans masih tampak bereaksi tak puas. Beberapa bahkan menyarankan petisi untuk memecat direktur global Spotify.

5. Lisa BLACKPINK ikut kena imbasnya

Sempat tergesernya Jungkook BTS dari jajaran Most Streamed K-Pop Soloist of 2022 di Spotify, turut menyeret nama Lisa BLACKPINK. Setelah Spotify mengklarifikasi perubahan chart tersebut, jadi banyak haters yang menyerang maknae BLACKPINK ini. 

BLINK, fans berat BLACKPINK, pun berang dengan perusahaan streaming musik tersebut. Menurut fans, kesalahan Spotify telah membuat Lisa menjadi korban kebencian dan cyber bullying. Pernyataan Spotify KPop yang menitikberatkan pada merayakan kesuksesan BTS juga ikut dikritik. Hashtag "Apologize to Lisa" pun sempat sukses trending di media sosial seperti Twitter.

Baca Juga: 5 Musisi dengan Stream Terbanyak Versi Spotify Wrapped 2022, Hits!

Topik:

  • Stephanie Risyana
  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya