Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Hi-L (twitter.com/HI_L_official)

Kabar bubarnya grup KPop membawa kesedihan bagi penggemar setianya. Penyebab grup tersebut bubar biasanya karena keadaan finansial agensi yang minim dan semakin menurunnya popularitas mereka. Selain itu juga bisa disebabkan karena kontrak member dengan agensi telah berakhir.

Pada bulan Desember 2023 ini, terdapat tiga grup KPop yang dikabarkan bubar. Mereka yaitu TO1, HeyGirls, dan Hi-L. Berikut ini informasi seputar bubarnya grup tersebut.

1. TO1

TO1 (x.com/MnetMcountdown)

Pada tanggal 16 Desember 2023, WakeOne Entertainment mengumumkan kontrak anggota TO1 akan resmi berakhir pada tanggal 31 Desember 2023. Semua anggotanya pun memutuskan hengkang dari agensi, setelah melalui diskusi dari kedua belah pihak. Dengan demikian, maka dapat disimpulkan TO1 akan bubar.

TO1 dibentuk dari program survival MNET bertajuk World Klass. Mereka debut dengan sepuluh anggota pada tanggal 1 April 2020. Awalnya, grup tersebut bernama TOO, lalu berganti nama menjadi TO1 pada bulan Mei 2021. Sebelum diumumkan bubar, TO1 telah hiatus cukup lama dan akhirnya Renta memutuskan hengkang dari grup lebih dulu. 

2. HeyGirls

HeyGirls (x.com/HI_L_official)

MOAI Entertainment mengumumkan HeyGirls bubar pada tanggal 26 Desember 2023. Saat ini Sulhee dan Chaerin diketahui telah bergabung dalam girl group baru bernama 1CHU. Grup tersebut masih dibawah naungan agensi yang sama.

HeyGirls debut pada tahun 2017. Formasi anggotanya bergonta-ganti hingga pada akhirnya menyisakan tiga anggota, yakni Chaerin, Sulhee, dan Jein. Jein telah memutuskan hengkang dari grup pada bulan November 2023. 

3. Hi-L

Hi-L (x.com/HI_L_official)

Penggemar mendapati akun Instagram dan Facebook girl group Hi-L mulai dinonaktifkan tanggal 26 Desember 2023. Penggemar pun menyimpulkan grup tersebut membubarkan diri secara diam-diam.

Hi-L debut pada tanggal 11 Agustus 2021, dengan album bertajuk Go High. Mereka terakhir kali comeback pada bulan Juli 2022 dengan single album bertajuk Summer Ride. Grupnya pun terlihat sudah tidak aktif sejak bulan Desember 2022.

Beberapa mantan anggota dari grup KPop yang telah bubar tetap melanjutkan karier sebagai penyanyi atupun artis. Mari doakan yang terbaik untuk karier mereka kedepannya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team