Gak Ada Mark NCT, Yesung Ngerap Sendiri di Konser Unfading Sense!

Yesung: Selamat datang di konser solo saya!

Jakarta, IDN Times - Lama dinantikan penggemar, akhirnya Yesung Super Junior sukses menggelar konser bertajuk Yesung Solo Concert Unfading Sense in Jakarta pada Jumat (10/11/2023). Dihadiri para ELF, nama penggemar Super Junior, konser ini pun digelar meriah.

Yesung pun menampilkan rap hingga menyapa fans menggunakan bahasa Indonesia bak warga lokal. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!

1. Yesung sapa penggemar pakai bahasa Indonesia

Gak Ada Mark NCT, Yesung Ngerap Sendiri di Konser Unfading Sense!momen Yesung Solo Concert Unfading Sense in Jakarta oleh Dyandra Global Edutainment (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Setelah menyanyikan lagu "Silhouette", Yesung akhirnya menyapa ELF yang hadir. Sudah sering ke Indonesia hingga sering disebut idol melokal, Yesung pun menyapa fans menggunakan kalimat Indonesia dengan fasih, lho!

"Halo, selamat datang di konser solo perdana saya," ujar Yesung menggunakan bahasa Indonesia di konsernya yang digelar pada Jumat (10/11/2023).

Baca Juga: 6 Aksi Yesung di Konser Unfading Sense, Bohongi Fans Kalau Ada Mark!

2. Yesung sebut konser ini jadi yang pertama kali

Gak Ada Mark NCT, Yesung Ngerap Sendiri di Konser Unfading Sense!momen Yesung Solo Concert Unfading Sense in Jakarta oleh Dyandra Global Edutainment (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Yesung pun mengungkapkan momen ini penting baginya. Bukan tanpa alasan, Unfading Sense ternyata menjadi konser solo perdananya di Asia, terlepas dari Korea Selatan dan Jepang.

"Sebetulnya secara pribadi ini hari yang spesial bagiku. Sebenarnya aku juga mengadakan tur di Korea dan Jepang, tapi ini Asia Tour pertama," jelas Yesung disambut teriakan hangat dari penggemar.

3. Yesung bawakan rap di lagu HO

Gak Ada Mark NCT, Yesung Ngerap Sendiri di Konser Unfading Sense!momen Yesung Solo Concert Unfading Sense in Jakarta oleh Dyandra Global Edutainment (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Dalam konser ini, Yesung juga turut membawakan lagu "HO" yang aslinya berduet dengan Mark NCT. Namun, kali ini member Super Junior ini membawakan bagian rap sendiri.

Momen ini pun sontak mendapatkan teriakan kagum dari penggemar. Seperti yang diketahui, Yesung merupakan main vocalist di Super Junior.

Yesung sendiri perdana menggelar konser solonya di Indonesia. Para penggemar pun puas bisa merasakan nyanyian merdu Yesung secara langsung. Wah, kapan lagi mendengarkan Yesung nge-rap, ya!

Baca Juga: Harga dan Cara Beli Tiket Konser Yesung Super Junior di Jakarta

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya